Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Resep Olahan Talas yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Nutrisi

7 Resep Olahan Talas yang Enak dan Mudah Dibuat, Kaya Nutrisi Ilustrasi talas. ©Shutterstock

Merdeka.com - Salah satu jenis umbi-umbian yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia sekarang ini adalah talas. Selain enak, talas juga mudah diolah menjadi berbagai macam makanan dan minuman yang tentunya sangat lezat untuk dikonsumsi.

Talas menjadi sayuran akar bertepung yang awalnya dibudidayakan di Asia namun kini dapat dinikmati di seluruh dunia. Bahkan makanan dari talas kini sangat populer yang dikenal dengan rasa taro yang merupakan penyebutan talas dalam bahasa Inggris.

Umbi-umbian bertekstur mirip kentang ini ternyata kaya akan sumber serat dan nutrisi baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Tak heran, talas menawarkan berbagai manfaat kesehatan potensial termasuk peningkatan manajemen gula darah, usus dan kesehatan jantung.

Talas juga cocok sebagai makanan diet karena mengandung karbohidrat sehat kaya serat. Kamu bisa mengolah talas ke dalam berbagai menu makanan. Tak usah khawatir akan kesulitan, sebab resepnya sangat mudah.

Berikut 7 resep olahan talasyang telah dirangkum merdeka.com melalui brilio.net pada Jumat, (11/9/2020).

1. Onde-Onde Talas

onde onde ketawa

©2020 Merdeka.com/craftlog.com

Bahan:

  • 250 gr tepung ketan
  • 35 gr tepung beras
  • 50 gr kentang kukus haluskan
  • 125 gr gula pasir
  • 1/4 sdt vanili saya skip karena pasta taro sudah harum
  • 200 ml air
  • 50 gr wijen putih
  • 50 gr wijen hitam
  • Isian:

  • 100 gr kacang ijo kupas rendam 1 jam
  • 60 gr gula pasir
  • 1 helai daun pandan
  • 100 ml santan
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdm pasta taro toffieco
  • Cara membuat:

  • Campur kentang, tepung beras, kentang kukus, gula pasir dan garam. Aduk hingga rata
  • Panaskan air cukup hingga panas saja beri pasta taro lalu tuang ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit hingga adonan bisa dipulung berbentuk bulatan kecil 25 gram, sisihkan
  • Buat isian: Kukus kacang hijau kurang lebih 20 menit, angkat dan haluskan, tambahkan gula pasir daun pandan, garam dan santan.
  • Masak sambil diaduk hingga kalis angkat dan dinginkan
  • Bulat-bulatkan adonan isi 10 gram siap digunakan
  • Pipihkan adonan kulit kemudian buat cekungan seperti mangkok masukkan bahan isi tutup rapat dan bulatkan kembali.
  • Celup adonan ke dalam air dingin gulingkan ke wijen kepal kepal hingga wijen lengket
  • Panaskan minyak goreng onde onde dengan api kecil hingga kecokelatan, angkat tiriskan
  • 2. Puding Talas

    ilustrasi puding cendol

    ©Shutterstock

    Bahan:

  • 250 gram talas kukus
  • 2 bungkus agar-agar putih
  • 250 gram gula pasir
  • 65 ml santan
  • 2 sdm maizena
  • 1200 ml air
  • Cara membuat:

  • Talas kukus haluskan menggunakan garpu atau blender, Sebagiannya potong-potong dadu
  • Campur air dan talas yang sudah dihaluskan terus disaring. Setelah disaring campur semua bahan dan masak sampai mendidih. Kemudian tuangkan kecetakan.
  • Sebelum tuang adonan ke loyang basahin dulu cetakannya.
  • Dinginkan selama kurang lebih 1 jam di kulkas dan sajikan.
  • 3. Bolu Talas

    sangkuriang

    ©istimewa

    Bahan:

  • 200 gram tepung terigu
  • 1 sdm pasta talas
  • 180 gram gula pasir
  • 2 butir telur
  • 1 sdt SP
  • 150 ml susu cair
  • 1/4 sdt vanilli bubuk
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • Cara membuat:

  • Siapkan wadah masukkan telur dan gula, garam dan vanilli mixer dengan kecepatan tinggi
  • Setelah adonan mengembang tambahkan SP mixer sampai adonan berubah menjadi kaku
  • Kemudian tambahkan tepung terigu yang sudah diayak bersama baking powder, tambahkan secara bertahap.
  • Turunkan mixer kecepatan rendah, tambahkan susu cair mixer sampai semua tercampur rata kemudian matikan
  • Setelah itu tambahkan dengan pewarna perasa talas, aduk hingga semua adonan tercampur dan berubah warna.
  • Panaskan kukusan kemudian masukkan adonan ke loyang yang sudah diolesi mentega dan terigu kukus kurang lebih 30 menit.
  • Angkat dan sajikan menggunakan topping sesuai selera.
  • 4. Klepon Talas

    cara membuat klepon jajanan tradisional sedang viral

    Instagram/ ©2020 Merdeka.com

    Bahan:

  • 250 gr talas kukus, haluskan
  • 125 gr tepung ketan hitam
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt air kapur sirih
  • 100 ml santan hangat, dari 1/4 butir kelapa
  • 1/4 sdt pasta talas
  • 75 gram gula merah sisir
  • 100 gr kelapa parut kasar
  • 1 lbr daun pandan
  • 1/4 sdt garam
  • Cara membuat:

  • Campurkan talas, tepung ketan hitam, dan garam.
  • Masukan air kapur sirih, santan hangat dan pasta talas sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis
  • Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat
  • Rebus dalam air mendidih sampai mengapung. Tiriskan
  • Gulingkan di kelapa yang sudah dikukus bersama daun pandan dan juga garam.
  • Hidangkan.
  • 5. Bakpau Talas

    ilustrasi bakpao telo

    ©iStock

    Bahan:

  • 150 gram tepung terigu
  • 3 sdm gula bubuk
  • 2 tetes esens talas
  • 1 sdt ragi instan
  • 1 sdm munjung mentega
  • 30 ml air es
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt baking powder
  • Isi:

  • 50 gram talas kukus haluskan
  • 2 tetes esens talas
  • 3 sdt gula bubuk
  • 2 sdm santan kental kara
  • 30 ml air
  • Sedikit vanili dan garam
  • Cara membuat

  • Buat adonana kulit dengan mencampurkan tepung terigu, baking powder, ragi instan, garam aduk merata dan masukan mentega, esens talas uleni. Lakukan hingga adonan kalis dan tidak lengket di tangan lalu diamkam, tutupi dengan lap ± 1 jam.
  • Buka dan uleni lagi dan diamkan lagi sebentar.
  • Buat isian dengan campurkan talas, gula halus aduk merata.
  • Campurkan di panci santan kental, air, vanili, garam, esens talas dan masukan talas sambil dimasak menggunakan api kecil, aduk sampai merata dan mengering, angkat.
  • Pisahkan adonan kulit menjadi beberapa bulatan boleh 4,5,6 sesuai selera dan pipihkan lalu ambil 1 sdt adonan isi taruh ke dalam adonan kulit dan bulatkan seperti kelereng dan alasi menggunakan kertas roti/daun pisang
  • Kukus kurang lebih 7 menit angkat dan siap dihidangkan.
  • 6. Perkedel Talas

    7 resep olahan perkedel berbagai bahan camilan sehat mengenyangkan

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan:

  • 1 kg talas kukus
  • 5 sdm tepung terigu
  • 3 siung bawang putih
  • 1 bks merica
  • Kunyit secukupnya
  • Daun bawang
  • Secukupnya penyedap rasa
  • 1 butir telur (untuk celupan)
  • Cara membuat:

  • Kupas talas, cuci bersih, potong kecil lalu kukus.
  • Untuk bumbu: goreng bawang putih, mrica, kunyit sampai harum, angkat lalu dihaluskan tambahkan garam. Iris daun bawang kecil-kecil
  • Talas yang sudah dikukus, tumbuk saat masih panas sampai halus rata
  • Masukkan bumbu yang sudah diulek, tambahkan sedikit penyedap rasa, kemudian uleni lagi
  • Kalau sudah tercampur rata, tambahkan irisan daun bawang aduk aduk,
  • Setelah itu bentuk adonan bulat pipih. Lakukan sampai adonan habis
  • Kocok lepas telur, celupkan perkedel ke dalam telur, lalu goreng. Perkedel talas siap dihidangkan.
  • 7. Donat Talas

    ilustrasi donat lebanon

    ©Maureen Abood

    Bahan:

  • 100 gram tepung terigu protein sedang
  • 300 gram tepung terigu protein tinggi
  • 150 gram talas, kukus dan haluskan
  • 1 bungkus ragi instan
  • 100 gram margarin
  • 70 gram gula pasir
  • 2 butir telur
  • Sejumput garam
  • 100 ml air
  • Cara membuat:

  • Aduk tepung, talas, ragi, gula, telur, dan air.
  • Uleni sampai kalis.
  • Tambahkan margarin dan garam.
  • Aduk terus sampai benar-benar kalis.
  • Diamkan selama 30 menit.
  • Kempiskan adonan dan bulatkan serta lubangi tengahnya.
  • Diamkan selama 10 menit.
  • Panaskan minyak dan goreng donat sampai matang atau kecokelatan.
  • Setelah dingin, beri topping sesuai dengan selera.
  • (mdk/nof)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    3 Resep Olahan Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Cocok Dinikmati Bersama Keluarga
    3 Resep Olahan Telur yang Enak dan Mudah Dibuat, Cocok Dinikmati Bersama Keluarga

    Telur menjadi pilihan ideal karena kandungan proteinnya yang tinggi, yang berfungsi sebagai sumber energi, membantu membangun dan memelihara jaringan tubuh

    Baca Selengkapnya
    Resep Olahan Daging Sapi Pedas dan Menggugah Selera
    Resep Olahan Daging Sapi Pedas dan Menggugah Selera

    Kumpulan resep olahan daging sapi pedas yang enak dan menggugah selera.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut
    7 Resep Kue Talam Tepung Beras Enak, Gurih dan Lembut

    Sajikan kue talam tepung beras untuk kudapan santai saat kumpul keluarga.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba
    Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba

    Jawa Tengah terkenal sebagai daerah yang kaya akan makanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan Khas Jawa Tengah yang paling terkenal ini!

    Baca Selengkapnya
    Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil
    Resep Puding Telur Susu yang Enak dan Bergizi, Cocok Jadi Camilan Simpel Buat Si Kecil

    Intip resep puding telur susu yang lembut dan enak, tetapi tetap mampu memberikan nutrisi yang baik bagi si kecil.

    Baca Selengkapnya
    Makanan yang Bisa Melemahkan Tulang, Segera Batasi Asupannya
    Makanan yang Bisa Melemahkan Tulang, Segera Batasi Asupannya

    Makanan yang bisa melemahkan tulang adalah makanan yang mengandung zat-zat yang dapat mengurangi kalsium, vitamin D, atau mineral lainnya.

    Baca Selengkapnya
    Tips Masak Nasi dengan Tambahan 2 Bahan Dapur, Bikin Lebih Pulen dan Rendah Gula
    Tips Masak Nasi dengan Tambahan 2 Bahan Dapur, Bikin Lebih Pulen dan Rendah Gula

    Cara memasak nasi dapat berdampak pada kadar gula di dalamnya. Ayo, pelajari trik memasak nasi untuk mengurangi kandungan gulanya!

    Baca Selengkapnya
    10 Makanan yang Bikin ASI Kental, Harganya Murah dan Mudah Didapat
    10 Makanan yang Bikin ASI Kental, Harganya Murah dan Mudah Didapat

    Ibu menyusui butuh nutrisi yang banyak supaya bisa menghasilkan ASI yang kental dan banyak untuk kesehatan dan perkembangan si kecil.

    Baca Selengkapnya
    8 Resep Makanan Oriental yang Lezat & Mudah Dibuat, Kaya Akan Cita Rasa Otentik
    8 Resep Makanan Oriental yang Lezat & Mudah Dibuat, Kaya Akan Cita Rasa Otentik

    Berikut resep makanan oriental yang lezat dan bisa dijadikan ide bisnis di rumah.

    Baca Selengkapnya