5 Cara Membuat Tempe Mendoan, Tempe Bacem, Hingga Steak Tempe yang Enak dan Praktis
Merdeka.com - Sudah tidak diragukan lagi bahwa tempe merupakan salah satu bahan makanan asli Indonesia yang bisa dibuat menjadi berbagai hidangan makanan. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang empuk membuat bahan makanan ini mudah dan cocok dibuat menjadi menu apa saja. Baik menu yang bercita rasa gurih asin, manis hingga pedas.
Bukan hanya sebagai menu utama, tempe juga sering diolah menjadi berbagai sajian pendamping. Bahkan jenis bahan makanan yang satu ini juga bisa diolah menjadi camilan ringan yang bisa dimakan kapan dan di mana saja. Masyarakat Indonesia boleh berlega hati, karena bahan makanan yang satu ini banyak diproduksi dan mudah ditemukan di pasar tradisional maupun supermarket.
Bagi Anda yang tertarik dengan sajian olahan tempe, Anda bisa membuatnya dengan mudah di rumah. Dilansir dari Brilio.net, berikut beberapa rekomendasi untuk mengolah tempe menjadi berbagai hidangan.
-
Dimana tempe digunakan sebagai bahan masakan? Olahan Tempe Tertua Dalam Serat Centhini, tempe digunakan sebagai bahan baku membuat sambal tumpang. Hal inilah yang membuat sambal tumpang sebagai sajian tempe tertua dalam sejarah kuliner tanah air.
-
Apa saja olahan tempe yang terkenal? Tempe dapat diolah menjadi berbagai macam hidangan seperti tempe goreng, orek tempe, sambal goreng tempe, tempe bacem, serta ditambahkan ke dalam sup atau tumisan.
-
Tempe dibuat apa aja selain oseng? Tak cuma dimasak oseng-oseng atau menjadi gorengan saja, tempe ternyata bisa jadi makanan modern hingga diubah menjadi kue yang lezat.
-
Olahan tempe apa saja yang lagi trend? Olahan tempe saat ini cukup beragam, bahkan sudah mulai merambah ke selera ala kaum muda. Seperti olahan tempe kekinian berikut ini yang bisa kamu coba di rumah.
-
Dimana tempe sering disajikan? Baik digoreng dengan tepung bumbu atau tanpa tepung, tempe goreng selalu menggugah selera dan menjadi hidangan favorit di meja makan.
-
Kenapa tempe sering jadi pilihan makanan sehat? Keberagaman manfaat nutrisi inilah yang membuat tempe sering dijadikan pilihan makanan sehat oleh banyak keluarga di Indonesia.
Cara Membuat Tempe Mendoan
Shutterstock
Bahan-bahan:
Bumbu halus:
Cara memasak:
Sambal Kecap:
- Cabe rawit secukupnya iris tipis, tambahkan kecap manis secukupnya, aduk rata.
Cara Membuat Tempe Bacem
2017 Merdeka.com/Tantri Setyorini
Bahan:
Cara memasak:
- Siapkan panci atau wajan besar masukkan tempe dan semua bumbu.
- Masukkan air kelapa, lalu tutup rapat, rebus dengan api kecil sampai air menyusut.
- Masak dengan api kecil agar bumbu meresap ke tempe.
- Ketika merebus, balikkan tempe sesekali agar bumbu merata, koreksi rasa.
- Angkat, goreng sebentar.
Cara Membuat Tempe Penyet
iStock
Bahan-bahan:
Cara membuatnya:
- Goreng bawang merah, putih, cabai, dan tomat sampai matang
- Haluskan beserta terasi bakar garam dan gula, bisa ditambah vetsin bila suka.
- Setelah halus siram sambel dengan 1 sdm minyak panas, aduk rata.
- Penyet tempe di atas sambel, tambah kemangi, aduk rata.
Cara Membuat Kering Tempe
2017 Merdeka.com/Tantri Setyorini
Bahan yang dibutuhkan:
Bumbu halus:
Cara membuat:
- Potong-potong tempe seukuran korek api, kemudian goreng dalam minyak panas hingga kering.
- Goreng kacang tanah dalam minyak goreng dengan menggunakan api kecil.
- Cuci teri, kemudian tunggu hingga kering. Setelah itu goreng dalam minyak panas hingga renyah.
- Panaskan wajan lalu tumis bumbu halus, air asam jawa, lengkuas, serai, daun jeruk, daun salam, garam serta gula dengan minyak secukupnya.
- Setelah bumbu harum, masukkan tempe dan kacang tanah sambil diaduk-aduk.
- Masukkan teri, aduk hingga semua bumbu tercampur rata.
- Aduk-aduk terus hingga bumbu kering dan menempel. Matikan api, kemudian aduk kering tempe hingga wajan dingin.
Cara Membuat Steak Tempe
2020 Merdeka.com/Fimela.com
Bahan-bahan steak:
Cara membuat:
- Pertama-tama potong dadu tempe lalu kukus selama 10-15 menit.
- Setelah dikukus, angkat kukusan tempe dan letakkan di cobek untuk dihaluskan.
- Campurkan 1 sdm tepung terigu, 1 sdm kecap manis, dan garam. Lalu haluskan secara seksama hingga tercampur rata.
- Setelah itu, masukkan adonan steak ke dalam cetakan berbentuk bulat. Atau kamu juga bisa memipihkan adonan sehingga tidak terlalu tebal.
- Siapkan wajan teflon dan tuangkan minyak secukupnya. Panaskan di api sedang lalu goreng adonan steak tempe. Perhatikan penggorengan dan jangan lupa untuk di balik, ya.
- Setelah steak matang, siapkan bahan-bahan untuk membuat saus steak.
- Cara membuat saus steak:
- Pertama, kupas dan cincang 3 siung bawang putih.
- Panaskan minyak di teflon sisa penggorengan steak dengan api kecil, lalu tumis bawang putih.
- Setelah ditumis beberapa saat, perhatikan hingga berbau wangi.
- Masukkan 4 sdm saus tomat, dan tuangkan gelas kecil air. Lalu aduk hingga tercampur rata. Dan bumbui dengan kaldu bubuk, serta lada bubuk.
- Bagi yang tidak terlalu suka pedas, jangan campurkan lada bubuk terlalu banyak, cukup sedikit saja.
- Aduk hingga saus mengental.
- Tuangkan saus ke atas steak dan steak pun siap disajikan.
- Itu tadi cara dan resep mudah untuk membuat steak tempe. Jangan lupa tambahkan sayur rebus seperti wortel, buncis, dan kentang sebagai pendamping wajib steak, ya. Selamat mencoba!
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tempe bacem menjadi salah satu menu andalan yang mudah dibuat dan bertahan cukup lama dalam pendingin.
Baca SelengkapnyaResep kering tempe pedas manis ternyata mudah dan praktis untuk dipraktikkan di rumah.
Baca SelengkapnyaTempe termasuk salah satu sumber protein terbaik yang juga mengandung probiotik.
Baca SelengkapnyaTempe termasuk salah satu sumber protein nabati yang sering menjadi pilihan dalam menu makan sehari-hari orang Indonesia.
Baca SelengkapnyaOlahan tempe saat ini cukup beragam, bahkan sudah mulai merambah ke selera ala kaum muda. Seperti olahan tempe kekinian berikut ini yang bisa kamu coba di rumah
Baca SelengkapnyaMendol adalah makanan tradisional yang dikenal sebagai olahan tempe goreng khas Malang, Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaTempe adalah bahan makanan yang murah meriah dan mudah diolah.
Baca SelengkapnyaJika mulai bosan dengan sajian sayur tahu tempe bersantan, Anda bisa mencoba variasi kuah bening atau tumis sayur.
Baca SelengkapnyaTempe menjadi lauk andalan masyarakat Indonesia sehari-hari. Selain bergizi, tempe mudah diolah menjadi ragam masakan lezat.
Baca SelengkapnyaProses pembuatan tempe tidak sesulit yang dibayangkan. Anda bahkan bisa mencobanya sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana.
Baca SelengkapnyaAnda bisa memodifikasi resep dengan menambahkan bahan-bahan yang disuka. Misalnya tahu, kentang, wortel, buncis, atau hati ampela.
Baca SelengkapnyaTempe dapat diolah menjadi aneka makanan menggugah selera untuk makan sahur yang praktis.
Baca Selengkapnya