Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep Sambel Pecel yang Enak dan Pedas, Praktis Sesuai Selera

6 Resep Sambel Pecel yang Enak dan Pedas, Praktis Sesuai Selera Ilustrasi bumbu pecel. ©iStock

Merdeka.com - Resep sambel pecel yang enak cukup praktis dan mudah dibuat. Sambel pecel menjadi salah satu bahan makanan yang kerap digunakan untuk berbagai makanan khas Indonesia. Beberapa makanan yang menggunakan sambel pecel, yaitu gado-gado, nasi pecel, karedok, dan lainnya.

Selain digunakan sebagai campuran beberapa makanan, sambel pecel juga cocok untuk stok di rumah untuk pelengkap makan sehari-hari. Selain enak, pedas, dan gurih, bahan pembuatan sambel pecel juga mudah ditemukan di pasaran.

Bagi Anda yang ingin menikmati cita rasa khas sambel pecel, dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut resep sambel pecel yang Merdeka.com lansir dari Cookped:

Orang lain juga bertanya?

Resep Sambel Pecel ala Rumahan

cara membuat sambal kacang dan aneka resepnya nikmat dan menggigit lidah

Instagram/©2022 Merdeka.com

Bahan:

• 250 gram kacang tanah

• 12 cabai rawit merah

• 10 cabai merah

• 6 bawang merah

• 2 batang daun bawang’

• 2 bawang putih

• 2 batang daun bawang

• 100 gram gula Jawa

• 5 sendok makan air

• Garam secukupnya

• Minyak goreng

Cara membuat:

1. Siapkan bawang putih, bawang merah, dan cabai. Goreng kacang tanah secara terpisah, lalu goreng daung bawang sampai kering.

2. Setelah itu, iris-iris gula merah, beri lima sendok makan air, masak sampai gula larut mendidih.

3. Haluskan cabai merah dan bawang putih yang sudah digoreng, lalu tumbuk hingga halus. Haluskan kacang, kemudian campur cabai dengan kacang, lalu masukkan gula yang sudah dilarutkan.

4. Sajikan.

Resep Sambel Kacang khas Banyuwangi

Bahan:

• 3 buah tomat ukuran besar

• Terasi

• 2 siung bawang putih

• 4 siung bawang merah

• Gula merah

• Gula pasir secukupnya

• Garam secukupnya

• Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat:

1. Iris-iris tomat, bawang putih, dan bawang merah.

2. Tuang minyak dalam wajan, semua bahan irisan siap goreng. Setelah tercium bau harum dari bahan tersebut, tiriskan.

3. Masukkan semua bahan ke dalam blender.

4. Sajikan.

Resep Sambel Pecel yang Enak

Bahan:

• ½ kg kacang tanah

• ½ kg gula merah

• 5 buah cabai merah besar

• 100 gram bawang putih

• 50 gram asam Jawa

• 4 buah kencur

• 10 lembar daun jeruk perut

• 10 buah cabai rawit

• 2 sendok makan garam halus

Cara membuat:

1. Goreng kacang tanah, sisihkan.

2. Goreng semua bumbu sampai kecokelatan.

3. Campurkan kacang tanah dengan bumbu yang sudah digoreng, tambahkan gula aren dan garam.

4. Setelah tercampur rata, giling bumbu.

5. Sambal pecel siap digunakan.

Resep Sambel Pecel Sederhana

pecel

©iStock

Bahan A:

• 200 gram kencur

• 200 gram cabai merah

• 100 gram cabai rawit

• 15 siung bawang merah

• 15 siung bawang putih

• 50 gram terasi sangrai

Bahan B:

• 100 gr asam Jawa, rendam air dan saring

• 3 buah jeruk limau, parut kulitnya saja dan 2 buah perasan air limau

• 5 lembar daun jeruk (buang tulang tengahnya, iris halus daunnya)

• 2 buah gula merah sisir (bulatan besar)

• 1 sdm garam

Bahan C:

• 600 gram sampai 800 gr kacang tanah, goreng dengan sedikit minyak lalu haluskan

Cara membuat:

1. Tumis semua bahan A sampai harum dan berubah warna baru masukkan terasi sangrai. Masak hingga harum dan matang. Angkat, kemudian dinginkan.

2. Haluskan bahan A dan bahan B sampai semua bahan halus dan merata.

3. Tuang bumbu yang dihaluskan ke kacang tanah sangrai yang telah dihaluskan. Setelah rata koreksi rasa.

Resep Sambel Pecel khas Kediri

Bahan:

• 250 gram kacang tanah

• 150 gram gula aren, diiris

• 10 lembar daun jeruk

• 1 sdt asam Jawa, iris kecil agar tidak menggumpal

• 2 ruas kencur, rajang

• 1 sdt garam

Bumbu tumis:

• 75 gram cabai merah keriting

• 75 gr cabai rawit keriting

• 4-5 siung bawang putih

Cara membuat:

1. Goreng kacang tanah, tiriskan.

2. Haluskan bumbu yang ditumis, kencur, garam, dan gula aren, setelah halus, masukkan kacang tanah, giling kembali dengan food processor sampai semua bahan menyatu dan liat.

3. Sesekali aduk dengan sendok, lalu giling lagi sampai semua bahan tercampur rata.

4. Tambahkan air hangat untuk penyajiannya.

Resep Sambel Pecel yang Enak dan Lezat

Bahan:

• 500 gram kacang tanah

• 150 gram gula merah

• 25 buah cabai rawit merah

• 7 buah cabai merah

• 7 siung bawang putih

• 5 lembar daun jeruk

• 3 ruas kencur

• 7 sdm air asam Jawa

Cara membuat:

1. Goreng kacang tanah hingga wangi lalu angkat dan tiriskan. Tunggu sampai kacang dingin lalu tumbuk atau blender halus, sisihkan.

2. Goreng sebentar kencur, bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah. Kemudian tumbuk atau blender bersamaan dengan daun jeruk hingga halus. Masukkan air asam Jawa dan gula merah, tumbuk atau blender sampai tercampur.

3. Campurkan kacang tanah yang sudah ditumbuk dengan bumbu halus. Aduk hingga rata.

4. Simpan di wadah kedap udara, simpan di chiller. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Resep Bumbu Pecel Rumahan yang Enak, Simpel, dan Pedas Sesuai Selera
6 Resep Bumbu Pecel Rumahan yang Enak, Simpel, dan Pedas Sesuai Selera

Sambal pecel adalah salah satu saus pedas khas Indonesia yang memiliki rasa unik dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya
Resep Pecel Aneka Bahan Lezat dan Praktis, dari Tempe hingga Mie
Resep Pecel Aneka Bahan Lezat dan Praktis, dari Tempe hingga Mie

Pecel adalah salah satu kuliner khas Nusantara yang banyak digemari lantaran enak dan menyehatkan.

Baca Selengkapnya
6 Resep Sambal Goreng ala Anak Kos, Caranya Bikinnya Gampang!
6 Resep Sambal Goreng ala Anak Kos, Caranya Bikinnya Gampang!

Sambal jadi hidangan pedas dan menggugah selera, selalu jadi penyelamat di tengah kebosanan menu sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Gendar Pecel, Kuliner Tradisional Khas Boyolali yang Unik dan Murah Meriah
Mencicipi Gendar Pecel, Kuliner Tradisional Khas Boyolali yang Unik dan Murah Meriah

Pada zaman dulu kuliner ini dibuat dengan sisa nasi agar tidak mubazir

Baca Selengkapnya
6 Resep Pindang Tulang Iga Sapi Khas Palembang, Segar Kuahnya Bikin Ketagihan
6 Resep Pindang Tulang Iga Sapi Khas Palembang, Segar Kuahnya Bikin Ketagihan

Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.

Baca Selengkapnya
Resep Pentol Kuah Gurih, Sajian Lezat dan Segar
Resep Pentol Kuah Gurih, Sajian Lezat dan Segar

Olahan pentol kuah memiliki cita rasa gurih dan menyegarkan.

Baca Selengkapnya
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat

Hidangan buka puasa ini pun memiliki peranan panting untuk mengembalikan tubuh menjadi prima kembali setelah berpuasa satu hari penuh.

Baca Selengkapnya
6 Resep Pempek Lenggang Khas Palembang, Mudah Dibuat
6 Resep Pempek Lenggang Khas Palembang, Mudah Dibuat

Pempek lenggang adalah salah satu varian pempek yang menjadi favorit para pecinta kuliner.

Baca Selengkapnya
6 Resep Telur Dadar Padang Anti Kempes, Enak dan Mudah Dibuat
6 Resep Telur Dadar Padang Anti Kempes, Enak dan Mudah Dibuat

Telur dadar Padang merupakan hidangan khas dari daerah Padang yang memikat lidah dengan kelezatannya.

Baca Selengkapnya
Ragam Hasil Pengolahan Makanan Nabati dan Hewani Khas Daerah di Pulau Jawa
Ragam Hasil Pengolahan Makanan Nabati dan Hewani Khas Daerah di Pulau Jawa

Kekayaan hayati di bumi Nusantara menjadi berkah untuk menciptakan ragam kuliner di Tanah Air.

Baca Selengkapnya
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan

Berikut kumpulan resep buat buka puasa dan sahur yang lezat.

Baca Selengkapnya
5 Resep Bumbu Seblak Pedas yang Gurih dan Enak, Rasanya Dijamin Bikin Nagih
5 Resep Bumbu Seblak Pedas yang Gurih dan Enak, Rasanya Dijamin Bikin Nagih

Resep bumbu seblak pedas dapat Anda praktikkan di rumah.

Baca Selengkapnya