7 Jenis Usaha Rumahan yang Menguntungkan, Mudah Dipraktikkan
Merdeka.com - Banyak orang sukses di dunia ini karena memiliki usaha atau bisnis sendiri. Maka tak heran apabila setiap orang selalu menginginkan untuk memiliki usaha sendiri. Salah satu bentuk usaha yang kini diinginkan banyak orang ialah usaha rumahan.
Secara definisi usaha rumahan merupakan bentuk bisnis atau usaha yang bertempat di rumah sendiri (pemilik bisnis). Selain dapat menjalankan bisnis di rumah, usaha rumahan juga sering dipandang sebagai salah satu usaha yang menguntungkan. Tak hanya itu, jenis usaha rumahan juga tidak memerlukan modal yang besar untuk memulainya.
Saat ingin membangun dan menjalankan usaha, umumnya seseorang mengalami kendala tidak memiliki modal. Di samping itu, tidak sedikit juga orang yang bingung menentukanjenis usaha rumahan yang ingin dilakukannya. Akan tetapi jangan khawatir, banyak jenis usaha rumahan yang hanya memerlukan modal sedikit dan menguntungkan.
-
Kenapa orang mulai usaha sampingan? Sebuah penelitian oleh IPSE, sebuah organisasi untuk pekerja lepas, menunjukkan bahwa 35 persen orang yang memiliki usaha sampingan melakukannya untuk meningkatkan pendapatan mereka.
-
Kenapa harus memulai bisnis kecil? Jangan takut memulai dari kecil, bisnis besar selalu dimulai dari langkah pertama yang kecil.
-
Bagaimana cara memulai bisnis? Deborah mengungkapkan bahwa banyak individu memiliki ide cemerlang, tetapi mereka sering kali tidak tahu cara untuk merealisasikannya. 'Dan ketika mencari investasi bisnis, Anda harus bisa menunjukkan kenapa Anda yang tepat. Itu adalah perbedaan utama, itu yang membuat seseorang menjadi wirausahawan,' ungkapnya.
-
Bagaimana memulai bisnis sampingan? Untuk berhasil memulai bisnis sampingan, langkah pertama adalah memulai dari hal yang diminati. Misalnya, jika kamu suka menulis, bisa menjadi freelance writer atau jika memiliki bakat dalam fotografi, bisa menjadi fotografer pernikahan dan sebagainya.
-
Bagaimana cara memulai bisnis sampingan? 'Saya melihat semakin banyak usaha sampingan sekarang, dan saya pikir itu terjadi karena berbagai alasan,' kata Deborah.
-
Apa yang harus dipertimbangkan saat memulai bisnis? Dia juga berpesan agar memperhatikan ketersediaan dana, setidaknya bisa mencakupi Pengeluaran tetap seperti gaji, sewa dan lain-lain.
Lantas jenis usaha rumahan apakah yang sebaiknya dilakukan? Simak beberapa jenis usaha rumahan yang menguntungkan dan mudah dilakukan berikut ini.
Warung Kopi
Pexels
Minum kopi seolah telah menjadi tradisi masyarakat Indonesia. Hampir setiap orang kini memiliki hobi minum kopi. Tak hanya karena memiliki cita rasa dan aroma yang menyegarkan, minum kopi juga telah menjadi gaya hidup tersendiri bagi kalangan anak muda.
Banyaknya pecinta kopi seperti sekarang ini, dapat dijadikan peluang untuk membuka usaha warung kopi. Jenis usaha ini selain menguntungkan juga mudah dilakukan. Tak hanya itu, membuka warung kopi juga terbilang hanya membutuhkan modal yang tidak terlalu besar.
Untuk memulainya, Anda bisa membuat warung kopi kecil-kecilan di rumah terlebih dahulu. Setelah usaha mulai berkembang, Anda dapat memperluas konsumen dengan menggunakan beberapa strategi, misalnya memanfaatkan media sosial untuk iklan. Sehingga dengan cara yang seperti ini usaha akan semakin berkembang.
Handmade
2020 Merdeka.com/Arie Basuki
Salah satu jenis usaha rumahan yang mudah dilakukan dengan jumlah modal yang tidak besar ialah Handmade. Jenis usaha kerajinan ini, kini sangat diminati oleh para konsumen. Berbagai macam Handmade, seperti tas hingga sepatu kini diburu oleh para pecinta produk kerajinan tangan.
Tak hanya itu, Anda juga dapat memanfaatkan barang-barang bekas untuk membuat kerajinan tangan yang memiliki harga jual sangat tinggi. Kini telah banyak pengusaha sukses yang memulai usahanya dengan memanfaatkan limbah industri.
Laundry
2020 Merdeka.com
Jenis usaha rumahan lainnya yang bisa dicoba ialah laundry. Memiliki usaha laundry tidak perlu memiliki keahlian khusus, pasalnya Anda hanya membutuhkan mesin cuci dan beberapa peralatan, seperti setrika hingga pewangi.
Usaha laundry di rumah cukup menjanjikan, terlebih bagi Anda yang memiliki tempat strategis, seperti di lingkungan kampus, sekolah dan perkantoran. Jenis usaha rumahan ini wajib Anda coba.
Jual Pulsa
Hampir setiap orang kini telah memiliki dan menggunakan Handphone atau Gadget untuk media komunikasi. Sehingga kebutuhan pulsa atau internet juga semakin tinggi. Sehingga peluang untuk membuka konter masih sangat memungkinkan.
Meskipun kini sudah banyak konter yang menjual pulsa dan Handphone. Namun, pengguna internet semakin hari juga terus meningkat. Sehingga tidak ada salahnya apabila Anda juga membuka jenis usaha rumahan ini. Selain mudah, usaha menjual pulsa juga menguntungkan.
Warung Makan
Shutterstock
Makan dan minum merupakan salah satu kebutuhan dasar setiap manusia. Sehingga selamanya, seseorang pasti akan selalu membutuhkan makanan. Sehingga membuka warung makan menjadi salah satu jenis usaha rumahan yang paling menjanjikan.
Bagi Anda yang memiliki bakat memasak, sebaiknya mencoba membuka warung makan. Untuk menentukan jenis makanan yang akan Anda jual, sebaiknya memperhatikan lingkungan sekitar. Apabila lokasi rumah berdekatan dengan kampus atau sekolah, maka sesuaikan jenis makanan yang disukai kalangan pelajar dan mahasiswa.
Berternak Ikan Lele
Jenis usaha rumahan yang menguntungkan berikutnya ialah berternak ikan lele. Usaha ini sangat cocok bagi yang memiliki pekarangan rumah yang lebar, sehingga Anda dapat memanfaatkan tanah ini untuk membuat kolam ikan.
Selain tidak perlu mengeluarkan banyak modal, memelihara ikan lele terbilang juga cukup mudah. Selain itu, berternak lele kini juga sangat menguntungkan, pasalnya hampir setiap warung makan kini membutuhkan pasokan ikan lele. Sehingga berternak lele menjadi salah satu jenis usaha rumahan yang menguntungkan.
Cuci Sepatu
Pixabay
Salah satu jenis usaha rumahan yang hanya memerlukan modal sedikit ialah cuci sepatu. Jenis usaha ini hampir mirip dengan laundry, akan tetapi lebih sederhana usaha cuci sepatu. Pasalnya, Anda hanya membutuhkan sikat sepatu, cairan pembersih dan peralatan lainnya.
Saat menjalankan usaha ini Anda juga perlu mempertimbangkan situasi dan kondisi di lingkungan. Apabila lokasi rumah Anda berada di pusat kampus atau perkantoran, jenis usaha ini sangat cocok dikembangkan. Hanya dengan jumlah modal yang tidak besar, usaha cuci sepatu menjadi salah satu jenis usaha yang cukup menguntungkan. (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Modal bukan faktor utama tidak menjalankan bisnis, pilihan ini bisa menjadi solusi.
Baca SelengkapnyaAnda bisa memanfaatkan bisnis ini untuk melanjutkan kegiatan dan penghasilan Anda setelah pensiun.
Baca SelengkapnyaBanyak orang yang ingin membangun bisnis, namun masih terkendala dengan modal.
Baca SelengkapnyaMemonetasi hobi saat ini bisa menjadi alternatif untuk pendapatan sampingan.
Baca SelengkapnyaBisnis dengan modal ekonomis ini bahkan bisa dijalankan dari rumah saja.
Baca Selengkapnyaleksibilitas bekerja dari rumah memfasilitasi keseimbangan kehidupan kerja yang dapat meningkatkan kreativitas dan produktivitas.
Baca SelengkapnyaAda berbagai ide bisnis makanan atau minuman yang dapat dieksekusi dengan modal yang relatif kecil namun memberikan potensi keuntungan yang besar.
Baca SelengkapnyaBisnis online ini tidak memerlukan jam kerja yang konstan, tetapi tetap membutuhkan usaha untuk menemukan apa yang menarik.
Baca SelengkapnyaBisnis ini memiliki permintaan yang relatif stabil. Namun terjun langsung mengamati tren bisnis tetap perlu dilakukan sendiri.
Baca SelengkapnyaApa saja ide bisnis yang tidak banyak orang tahu dan berpotensi mendatangkan banyak cuan? Berikut ulasan selengkapnya!
Baca SelengkapnyaIde nama usaha cemilan lucu ini bisa jadi referensi. Nama usaha dapat memengaruhi citra dan daya tarik bisnis.
Baca SelengkapnyaMemilih nama kedai lucu termasuk langkah penting dalam memulai bisnis.
Baca Selengkapnya