7 Manfaat Lele untuk Kesehatan, Bantu Cerdaskan Otak
Merdeka.com - Manfaat lele untuk kesehatan tentu sudah tidak bisa diragukan lagi. Ikan lele sering diolah menjadi aneka menu makanan lezat oleh masyarakat Indonesia. Selain enak, lele juga memiliki nutrisi penting yang baik untuk kesehatan tubuh.
Melansir dari Healthline, ikan lele mengandung vitamin, mineral, dan lemak omega. Beberapa kandungan tersebut berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan mencegah berbagai penyakit.
Manfaat lele untuk kesehatan berfungsi efektif untuk mencegah berbagai macam penyakit. Manfaat lele ini bisa diperoleh dengan cara mengonsumsinya secara rutin dan teratur. Berikut manfaat lele untuk kesehatan yang merdeka.com lansir dari Healthline:
-
Bagaimana cara mengolah ikan lele agar sehat? Saat mengolah ikan lele, hindari menggorengnya dan pilih cara pengolahan yang lebih sehat seperti merebus, mengukus, atau memanggang.
-
Mengapa Lele menjadi pilihan lauk yang populer? Lele termasuk jenis ikan yang mudah ditemukan di Indonesia. Ikan ini banyak dipilih sebagai lauk karena harganya murah dan memiliki rasa yang gurih.
-
Bagaimana manfaat ikan lele untuk anak? Selain itu, kalsium dan vitamin D yang terkandung di dalamnya berfungsi untuk memelihara kekuatan dan kesehatan tulang pada anak-anak. Tidak hanya itu, vitamin B12 yang terdapat dalam ikan ini juga membantu dalam pembentukan sel darah merah, menjaga kesehatan saraf, dan proses sintesis DNA pada anak.
-
Kecap Ikan Lele terkenal karena rasanya apa? Oleh para pelanggannya, Kecap Ikan Lele dikenal karena memiliki rasa yang manis dan kental. Teksturnya lebih pekat dan rasa kedelainya lebih kuat sehingga sangat cocok untuk dijadikan saos untuk beberapa makanan camilan terutama gorengan.
-
Apa manfaat tepung pada lele? Lapisan tepung menjaga daging ikan tetap utuh, membuat hasil gorengan lebih krispi, dan mencegah minyak meletup saat proses memasak.
-
Kenapa marinasi lele penting? Proses marinasi berperan penting dalam membuat bumbu dapat meresap ke dalam daging lele. Hal ini tidak hanya meningkatkan cita rasa, tetapi juga membantu mengurangi bau amis yang biasanya terdapat pada ikan lele.
Bantu Jaga Daya Tahan Tubuh
parkview.com
Salah satu manfaat lele untuk kesehatan, yaitu bantu jaga daya tahan tubuh. Ikan lele memiliki kandungan protein yang bisa menjadi sumber protein yang baik untuk meningkatkan kekuatan tubuh. Selain itu, kandungan protein ini juga berfungsi efektif untuk membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, termasuk otot dan kekebalan tubuh.
Untuk mendapatkan hasil optimal, Anda bisa mengonsumsinya secara rutin dan teratur. Tentu saja, manfaat lele ini bisa diperoleh dengan cara mendampinginya dengan pola hidup sehat dan olahraga teratur.
Mencerdaskan Otak
Manfaat lele untuk kesehatan selanjutnya, yaitu mencerdaskan otak. Kandungan omega-3 pada ikan lele berperan penting untuk mencerdaskan otak dan menghindarkan anak dari gangguan daya ingat atau mudah lupa.
Selain itu, manfaat lele juga berperan penting untuk melindungi sistem saraf. Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda bisa mengolah ikan lele menjadi aneka makanan lezat, mulai dari direbus, ditumis, dikukus, atau dipanggang.
Menjaga Kesehatan Tulang dan Gigi
Ikan lele juga berfungsi efektif untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Ikan lele merupakan sumber vitamin D dan kalsium yang mampu meningkatkan kesehatan tulang dan gigi anak.
Dengan mencukupi kebutuhan harian dan mineral sejak masa pertumbuhan, tulang dan gigi anak dapat tumbuh secara optimal. Selain itu, ikan lele juga bisa menurunkan risiko osteoporosis serta masalah gigi di kemudian hari juga akan berkurang.
Mencegah Penyakit Jantung
©2020 Merdeka.com
Manfaat lele untuk kesehatan lainnya, yaitu mencegah penyakit jantung. Asam lemak omega-3 telah dikaitkan dengan banyak manfaat untuk kesehatan jantung. Selain itu, kandungan ini juga berperan penting untuk meningkatkan kadar kolesterol HDL baik.
Dengan mengonsumsi makanan kaya akan omega-3 ini dapat mencegah trombosit darah menggumpal yang berbahaya bagi kesehatan jantung. Beberapa penelitian mencatat bahwa asupan protein tinggi juga dapat menurunkan tekanan darah.
Menjaga Kesehatan Kulit
Mengonsumsi ikan lele secara rutin dan teratur juga berperan penting untuk menjaga kesehatan kulit. Kandungan lemak omega-3 dalam lele berperan penting untuk menjaga kesehatan kulit. Asam lemak omega-3 yang ada pada lele dapat menghasilkan DHA, sehingga mampu menghasilkan kulit yang lembut, kenyal, dan bebas kerut.
Mencegah Peradangan
Asam lemak omega-3 pada ikan lele dapat mengurangi produksi molekul dan zat terkait dengan peradangan. Selain itu, omega-3 juga mampu menurunkan risiko peradangan kronis, yang bisa berkontribusi pada penyakit kanker, jantung, dan berbagai penyakit lainnya.
Dengan mengonsumsi ikan lele secara rutin, berfungsi efektif untuk mencegah peradangan. Tentu saja, manfaat lele ini bisa diperoleh dengan cara mendampingi dengan pola makan sehat dan olahraga secara teratur.
Menurunkan Risiko Anemia
Manfaat lele untuk kesehatan lainnya, yaitu menurunkan risiko anemia. Ikan lele merupakan sumber vitamin B12 yang baik. Kandungan ini berperan penting dalam membantu tubuh memproduksi sel darah merah.
Kadar vitamin B12 yang rendah menyebabkan pengurangan pembentukan sel darah merah. Mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin B12 dapat mencegah anemia dan meringankan gejalanya. (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang populer untuk dibudidayakan di Indonesia.
Baca SelengkapnyaArtikel ini membahas 12 jenis ikan yang tidak hanya tinggi protein tetapi juga dapat dibeli dengan harga ekonomis, memberikan manfaat khususnya untuk anak.
Baca SelengkapnyaJenis-jenis ikan lokal ini memiliki manfaat sebagai sumber protein hewani yang penting untuk pertumbuhan otak, membuatnya cocok sebagai pilihan menu MPASI.
Baca SelengkapnyaSalah satu manfaat utama dari konsumsi telur asin adalah kandungan nutrisinya yang kaya.
Baca SelengkapnyaBelut merupakan makanan dengan rasa lezat dan penuh nutrisi dan harga murah.
Baca SelengkapnyaKandungan gizi ikan marlin bersaing dengan ikan tuna
Baca SelengkapnyaDengan harga yang ekonomis, ikan layur menyajikan banyak nutrisi bermanfaat.
Baca SelengkapnyaDelapan ikan lokal Indonesia ternyata tak kalah dengan ikan salmon dalam hal kandungan omega-3 dan beberapa vitamin lainnya yang bermanfaat untuk tubuh.
Baca SelengkapnyaDiketahui 100 gram ulat sagu memiliki kandungan protein sebesar 5,8 protein hampir setara satu butir telur.
Baca SelengkapnyaSejumlah makanan mengandung lemak sehat yang dibutuhkan oleh tubuh untuk bekerja dengan baik.
Baca SelengkapnyaTerdapat kandungan protein yang tinggi dari ikan ini sehingga baik untuk membantu membangun dan memperbaiki jaringan tubuh.
Baca SelengkapnyaTak melulu daging sapi, olahan rendang juga kerap menggunakan hasil laut seperti Lokan atau kerang besar favorit masyarakat Pesisir Minangkabau.
Baca Selengkapnya