Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masalah Stunting Masih Tinggi di Indonesia, PKMK UGM Tawarkan Solusi Ini

Masalah Stunting Masih Tinggi di Indonesia, PKMK UGM Tawarkan Solusi Ini Anak-anak Gizi Buruk. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Masalah stunting atau gizi buruk di Indonesia masih menjadi permasalahan yang belum tertuntaskan. Masalah itu yang menjadi perhatian serius Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan (PKMK) Universitas Gadjah Mada (UGM).

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan pihak PKMK UGM, pemerintah sebenarnya telah mengambil langkah cepat untuk menangani stunting diengan meluncurkan Strategi Nasional Percepatan Pencegahan Stunting atau yang lebih dikenal dengan nama STRANAS Stunting.

Dalam program itu, ada dua kebijakan intervensi yang dikeluarkan pemerintah yaitu intervensi gizi spesifik dan gizi sensitif. Namun menurut penilaian mereka, intervensi itu masih berjalan lambat karena beberapa faktor, di antaranya rendahnya komitmen dari Pemda, keterbatasan pendanaan, dan kegagalan dalam penanggulangan faktor risiko. Lantas apa solusi yang ditawarkan PKMK UGM terkait permasalahan stunting ini?

Orang lain juga bertanya?

Pentingnya Edukasi Sejak Dini

bayi gizi buruk

©2019 Merdeka.com

Bekerja sama dengan organisasi Save The Children, PKMK UGM membuat analisis kebijakan dengan mengambil contoh kasus intervensi gizi di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Berdasarkan data dari Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) di tahun 2018, lima dari sepuluh anak di NTT mengalami stunting.

Opsi yang ditawarkan PKMK UGM dan juga Save The Children terkait masalah ini adalah integrasi program kesehatan masyarakat dengan program sosial dan ekonomi. Bagi mereka, intervensi yang terintegrasi akan memberikan dampak berkelanjutan dalam penanganan stunting.

“Pemerintah Provinsi NTT harus mampu mengarahkan pelayanan kesehatan primer untuk lebih fokus pada 1.000 hari pertama kehidupan atau golden period. Edukasi kepada remaja putri, perempuan, dan orang tua sangat dibutuhkan terutama yang berkaitan dengan inisiasi menyusui dini dan asupan gizi,” tulis Peneliti PKMK UGM, Tri Muhartini, melalui rilisnya pada Jumat (3/6).

Komitmen Pemerintah

yatim miskin di nias utara alami gizi buruk

©2019 Merdeka.com/Yan Muhardiansyah

Selain integrasi program, komitmen pemerintah dalam penanganan stunting juga penting menjadi perhatian. Tak hanya dalam bentuk dukungan moral, komitmen itu harus termanifestasikan dalam bentuk perencanaan dan alokasi anggaran kesehatan.

Lebih jauh lagi, komitmen ini terwujud dengan adanya kolaborasi antara stakeholder dalam bekerja bersama untuk mengatasi masalah stunting.

“Penyusunan kebijakan kesehatan harus melibatkan semua pihak baik di sektor kesehatan maupun di luar sektor kesehatan untuk mempromosikan kolaborasi yang efektif dalam pembangunan kekuatan sosial dan ekonomi untuk melawan stunting,” kata Stevie Nappoe, Peneliti Save The Cildren untuk NTT.

Sleman jadi Percontohan

mina padi

©Pertanian.go.id

Terkait upaya melawan stunting, PKMK UGM melihat Kabupaten Sleman sebagai percontohan. Dalam penelitian World Bank pada tahun 2021, penanganan stunting di Sleman tak hanya dilakukan pada sektor kesehatan melainkan juga di sektor pertanian.

Kabupaten Sleman dinilai berhasil dalam bertani dan budidaya ikan sekaligus di lahan sawah. Metode pertanian budidaya ini dinilai cocok dalam menangani masalah gizi sensitif.

“Strategi ini menghidupkan kembali metode kuno untuk meningkatkan produksi beras lokal. Kemudian budidaya ikan membantu menyuburkan padi dan menjadi protein yang sangat bernilai bagi keluarga hingga dapat dijual di pasar untuk menambah penghasilan,” tulis Tri Muhartini dalam rilisnya. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
BKKBN Sebut Susu Ikan Bagus buat Cegah Stunting
BKKBN Sebut Susu Ikan Bagus buat Cegah Stunting

Permasalahan stunting, katanya, masih menjadi salah satu isu strategis ke depan meski ragam upaya terus dilakukan sejak jauh hari.

Baca Selengkapnya
Kasus Stunting Masih Tinggi di Indonesia, Orangtua Miliki Peran Sangat Penting dalam Cegah Terjadinya Malnutrisi
Kasus Stunting Masih Tinggi di Indonesia, Orangtua Miliki Peran Sangat Penting dalam Cegah Terjadinya Malnutrisi

Masalah malnutrisi masih mengancam masa depan Indonesia. Penting untuk mengetahui cara pencegahan dan penanganannya.

Baca Selengkapnya
Stunting pada Anak dan Obesitas di Orang Dewasa Beri Beban Ganda Masalah Gizi di Indonesia
Stunting pada Anak dan Obesitas di Orang Dewasa Beri Beban Ganda Masalah Gizi di Indonesia

Ancaman masalah ganda nutrisi bisa dialami Indonesia akibat stunting di anak dan obesitas di orang dewasa.

Baca Selengkapnya
Adu Solusi: Strategi 3 Capres Berantas Stunting
Adu Solusi: Strategi 3 Capres Berantas Stunting

Stunting menjadi salah satu masalah besar pemerintah. Presiden Jokowi menargetkan kasus stunting turun di angka 14 persen pada tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Asupan Nutrisi Lengkap Tingkatkan Daya Saing SDM Indonesia
Asupan Nutrisi Lengkap Tingkatkan Daya Saing SDM Indonesia

Berdasarkan laporan Business World, peringkat daya saing dari SDM Indonesia berada di ranking 45 dari 67 negara.

Baca Selengkapnya
Perbankan Turun Tangan Atasi Stunting di Jakarta, Ini Upaya Dilakukan
Perbankan Turun Tangan Atasi Stunting di Jakarta, Ini Upaya Dilakukan

Program penyuluhan dan penanganan stunting ini merupakan bentuk dukungan terhadap program kerja Pemprov DKI Jakarta terkait dengan penanganan stunting.

Baca Selengkapnya
Jumlah Anak Stunting di Situbondo Terendah Ketiga di Indonesia, Ini 4 Fakta di Baliknya
Jumlah Anak Stunting di Situbondo Terendah Ketiga di Indonesia, Ini 4 Fakta di Baliknya

Desa punya peran besar untuk mencegah karena stunting tidak hanya disebabkan oleh kemiskinan.

Baca Selengkapnya
Kemenkominfo Dorong Generasi Muda Cegah Stunting dan Entaskan Kemiskinan Ekstrem
Kemenkominfo Dorong Generasi Muda Cegah Stunting dan Entaskan Kemiskinan Ekstrem

Kemenkominfo mendorong generasi muda Pontianak melakukan aksi dan menjadi agen komunikasi pencegahan stunting.

Baca Selengkapnya
Ketersediaan Air Minum Bersih dan Sanitasi Jadi Kunci untuk Cegah Stunting
Ketersediaan Air Minum Bersih dan Sanitasi Jadi Kunci untuk Cegah Stunting

Pencegahan stunting bisa tergantung dari sejumlah faktor krusial seperti kestersediaan air minum serta sanitasi bersih.

Baca Selengkapnya
22.823 Balita di Jakarta Kena Stunting, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini
22.823 Balita di Jakarta Kena Stunting, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini

Berdasarkan data bantuan sosial stunting.jakarta.go.id, ada 39.793 balita yang tercatat memiliki permasalahan gizi, 22.823 di antaranya tergolong stunting.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sengit Ganjar Skakmat Prabowo soal Beri Makan Anak, Sengaja Tantang Debat!
VIDEO: Sengit Ganjar Skakmat Prabowo soal Beri Makan Anak, Sengaja Tantang Debat!

Ganjar tegas tak setuju jika program itu untuk mencegah stunting.

Baca Selengkapnya
Gelar Rembuk Stunting, Pemkot Pasuruan Percepat Penurunan Stunting
Gelar Rembuk Stunting, Pemkot Pasuruan Percepat Penurunan Stunting

Gus Ipul juga menegaskan bahwa target penurunan untuk 14 persen tahun 2024 harus dicapai.

Baca Selengkapnya