Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

UGM Jadi Kampus Terbaik Se-Indonesia, Ini Kriteria Penilaiannya

UGM Jadi Kampus Terbaik Se-Indonesia, Ini Kriteria Penilaiannya Gedung UGM. ©ugm.ac.id

Merdeka.com - Pada Selasa (2/11), Universitas Gadjah Mada (UGM) ditetapkan sebagai universitas terbaik se-Indonesia berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh 4 International College and Universities (4ICU) UniRank 2021. Sementara itu untuk seluruh dunia, UGM berada di posisi ke-331.

Selain UGM, ada dua perguruan tinggi lain di Indonesia yang masuk 500 besar dunia, yaitu Universitas Indonesia (UI) di peringkat 360 dan Universitas Brawijaya di peringkat 488.

Direktur Direktorat Sistem dan Sumber Daya Informasi (DSSDI) UGM, Widyawan mengatakan bahwa peringkat ini menunjukkan kinerja UGM dengan berbagai pengembangan yang terus dilakukan dalam rangka pemanfaatan teknologi informasi, baik di bidang pendidikan, pengajaran, maupun penelitian.

Orang lain juga bertanya?

“Ini menjadi pengakuan dari dunia internasional terhadap adopsi digital di UGM,” kata Widyawan, mengutip dari ANTARA.

Lantas seperti apa kriteria penilaian yang dilakukan 4ICU hingga akhirnya memilih UGM sebagai yang terbaik se-Indonesia? Berikut selengkapnya:

Ketentuan Penilaian

gedung ugm

©ugm.ac.id

Melansir dari ANTARA, pemeringkatan perguruan tinggi versi 4ICU dilakukan berdasarkan sistem alogaritma lima website yang dianggap netral dan independen, yaitu Moz Domain Authority, Alexa Global Rank, SimilarWeb Global Rank, Majestic Reffering Domains, serta Majestic Trust Flow.

Menurut laman 4icu.org, pemeringkatan itu diberikan pada 576 institusi pendidikan tinggi di Indonesia yang memenuhi sejumlah kriteria dari uniRank, salah satunya telah terakreditasi oleh organisasi terkait dengan pendidikan tinggi yang sesuai di setiap negara.

Selain itu, kriteria penilaian itu juga didasarkan pada penawaran gelar sarjana, pasca sarjana, serta memberikan pendidikan dalam format tradisional, tatap muka, dan non jarak jauh.

Tujuan Pemeringkatan

panut mulyono

©2018 Merdeka.com/Purnomo Edi

Tujuan dari pemeringkatan perguruan tinggi di seluruh dunia ini dilakukan untuk menyediakan data klasmen non-akademik dari perguruan tinggi di seluruh dunia berdasarkan matrik website yang valid juga tanpa bias pengaruh apapun. Data inipun disediakan oleh sumber-sumber web independen dan bukan data yang dikumpulkan dari perguruan tinggi itu sendiri.

“Ke depan kami tentu akan terus melakukan perbaikan dan pengembangan, bukan untuk memperbaiki peringkat, namun demi memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh pemangku kepentingan,” kata Rektor UGM, Panut Mulyono, mengutip dari ANTARA. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
UGM jadi Kampus Terbaik Nomor Dua se-Indonesia, Tapi Paling Unggul Dalam Hal Ini
UGM jadi Kampus Terbaik Nomor Dua se-Indonesia, Tapi Paling Unggul Dalam Hal Ini

Menurut Rektor UGM, adanya pemeringkatan itu merupakan hal penting terutama dalam mengukur kualitas pendidikan di sebuah kampus.

Baca Selengkapnya
20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi AD Scientific Index 2024, UGM Menampati Peringkat Pertama
20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi AD Scientific Index 2024, UGM Menampati Peringkat Pertama

Berikut adalah rangkuman 20 universitas terbaik di Indonesia versi AD Scientific Index 2024. Di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Prodi Antropologi UGM Masuk 100 Besar Dunia, Ini Fakta di Baliknya
Prodi Antropologi UGM Masuk 100 Besar Dunia, Ini Fakta di Baliknya

Pencapaian itu cukup membanggakan karena sangat jarang program studi di Indonesia yang masuk 100 besar dunia

Baca Selengkapnya
19 Desember Hari Ulang Tahun Universitas Gadjah Mada, Ketahui Sejarah Berdirinya
19 Desember Hari Ulang Tahun Universitas Gadjah Mada, Ketahui Sejarah Berdirinya

Universitas Gadjah Mada berulang tahun yang ke-74.

Baca Selengkapnya
20 PTN dengan Rata-Rata Nilai UTBK Tertinggi 2024, ITB Teratas
20 PTN dengan Rata-Rata Nilai UTBK Tertinggi 2024, ITB Teratas

Daftar dirilis hari ini oleh panitia pelaksana seleksi.

Baca Selengkapnya
UI Jadi PTN Paling Diminati, Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak Tahun Ini
UI Jadi PTN Paling Diminati, Ini 20 PTN dengan Pendaftar Terbanyak Tahun Ini

Ketua Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Indonesia memaparkan daftar 20 PTN yang paling diminati.

Baca Selengkapnya
Menhan Prabowo: Unhan Terapkan Standar Universitas Terbaik Dunia
Menhan Prabowo: Unhan Terapkan Standar Universitas Terbaik Dunia

Prabowo juga menyampaikan terima kasih kepada Rektor Unhan Letjen TNI Jonni Mahroza, Ph.D. dan rektor-rektor terdahulu.

Baca Selengkapnya
Lewati Proses Panjang, UIR Akhirnya Raih Bintang 3 dari Lembaga Rekognisi Dunia
Lewati Proses Panjang, UIR Akhirnya Raih Bintang 3 dari Lembaga Rekognisi Dunia

Persiapan penilaian dimulai sejak November Tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Universitas Muhammadiyah di Papua Ini 70 Persen Mahasiswanya Non Muslim, Ini Fakta Menariknya
Universitas Muhammadiyah di Papua Ini 70 Persen Mahasiswanya Non Muslim, Ini Fakta Menariknya

Perguruan tinggi ini merupakan wujud dari implementasi Bhinneka Tunggal Ika dalam Muhammadiyah

Baca Selengkapnya
Potret Kampus Negeri dan Swasta Terbaik di Jawa Timur, Ada SMP SMA di Dalamnya hingga Punya SPBU Sendiri
Potret Kampus Negeri dan Swasta Terbaik di Jawa Timur, Ada SMP SMA di Dalamnya hingga Punya SPBU Sendiri

Kedua kampus yang berada di Malang ini jadi incaran calon mahasiswa dari berbagai penjuru Indonesia bahkan luar negeri

Baca Selengkapnya
7 Dosen UGM Masuk Daftar Ilmuwan Paling Berpengaruh di Dunia
7 Dosen UGM Masuk Daftar Ilmuwan Paling Berpengaruh di Dunia

7 Dosen Universitas Gadjah Mada (UGM) masuk dalam daftar World's Top 2 Percent Scientist 2024 oleh Stanford University dan Elsevier.

Baca Selengkapnya
Viral Video Wisudawan Bawa Poster 'Peringatan Darurat' di Upacara Wisuda, Ini Reaksi UI
Viral Video Wisudawan Bawa Poster 'Peringatan Darurat' di Upacara Wisuda, Ini Reaksi UI

Mahasiswa adalah warga negara yang memiliki hak dan kewajiban yang sama. UI menghormati hak setiap warganya dalam berpendapat dan mengemukakan pendapat.

Baca Selengkapnya