Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Manfaat Minum Kunyit Sebelum Tidur, Kaya Akan Khasiat

10 Manfaat Minum Kunyit Sebelum Tidur, Kaya Akan Khasiat Ilustrasi kunyit. boldsky.com

Merdeka.com - Kunyit merupakan salah satu rempah-rempah yang sering digunakan untuk bahan masakan. Selain warna dan cita rasanya yang khas, kunyit juga menjadi bahan alami yang memiliki manfaat yang dapat dijadikan sebagai obat untuk mengatasi masalah kesehatan.

Berbagai penelitian telah mengklaim bahwa tumbuhan alami yang satu ini memang memiliki banyak manfaat. Mulai dari masalah organ dalam tubuh hingga memerangi virus dan bakteri.

Kunyit juga Anda implementasikan dalam berbagai cara. Mulai dari minuman jamu hingga yang lainnya.

Untuk mengetahui secara rinci, berikut ini kami telah rangkum 10 manfaat minum kunyit sebelum tidur, yang dilansir dari Brightside.me

Detoksifikasi Hati dan Kurangi Peradangan

1. Detoksifikasi Hati

Manfaat minum kunyit sebelum tidur yang pertama adalah dapat bekerja sebagai detoksifikasi hati. Kunyit telah terbukti bermanfaat bagi hati. Di dalam tubuh Anda, kunyit akan bertindak sebagai pembersih dan mencegah penumpukan asam lemak di hati Anda.

Inilah sebabnya perasan kunyit akan meningkatkan kemampuan hati Anda untuk memproses makanan dan bahan kimia dan secara teratur membuang zat-zat yang tidak Anda butuhkan. Dengan cara ini Anda akan membersihkan tubuh Anda.

2. Bantu Kurangi Peradangan

Manfaat minum kunyit sebelum tidur yang berikutnya adalah membantu terjadinya peradangan pada tubuh. Komponen utama kunyit adalah zat yang disebut curcumin.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kunyit memiliki sifat anti-inflamasi untuk mengobati radang umum, serta kondisi yang lebih parah seperti radang sendi, penyakit radang usus, pankreatitis, dan banyak lagi.

Melawan Bakteri Jahat dan Cegah Kanker

3. Membuat Tubuh Mampu Melawan Bakteri

Manfaat minum kunyit sebelum tidur yang selanjutnya adalah dapat membuat tubuh Anda mampu melawan bakteri. Anda akan menerima tambahan antibiotik.

Penelitian telah menunjukkan kunyit memiliki sifat antibiotik yang memerangi bakteri, virus, dan jamur. Hal itu akan menjadikannya obat yang hebat untuk mengobati dingin dan sakit tenggorokan.

4. Bantu Lawan Kanker

Manfaat minum kunyit sebelum tidur berikutnya adalah dapat membantu melawan kanker. Kunyit bertindak sebagai antioksidan di dalam tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa kunyit dapat mengurangi stres oksidatif yang dapat menghasilkan radikal bebas di dalam tubuh Anda.

Jika dibiarkan itu akan menyebabkan penyakit kronis seperti kanker. Tapi itu tidak hanya mencegah kanker, tetapi juga bisa melawannya.

Sebuah studi baru menunjukkan bahwa ketika Anda mengonsumsi kunyit, itu dapat menghilangkan sel kanker yang membantu menghentikan pertumbuhan tumor.

Hilangkan Lemak dan Jaga Kesehatan Jantung

5. Hilangkan Lemak

Manfaat minum kunyit sebelum tidur juga dipercaya dapat membantu mengatasi lemak yang ada di dalam tubuh. Kunyit tidak hanya meningkatkan metabolisme Anda, tetapi juga membantu tubuh Anda mencerna lemak lebih cepat.

Manfaat susu kunyit untuk menurunkan berat badan belum berakhir, sebuah studi baru-baru ini menunjukkan bahwa ketika mengonsumsinya secara teratur, hal itu akan mencegah lemak menumpuk di tubuh.

6. Menjaga Jantung Tetap Sehat

Manfaat minum kunyit sebelum tidur juga dapat membuat jantung Anda tetap sehat. Kunyit akan menahan pelepasan sitokin dalam tubuh Anda.

Sitokin adalah zat yang berhubungan dengan peradangan dan penyakit kardiovaskular. Minum susu kunyit setiap malam dapat membantu mengurangi risiko dan masalah jantung.

Memelihara Daya Tahan Tubuh dan Lancarkan Pencernaan

7. Bantu Pelihara Daya Tahan Tubuh

Manfaat minum kunyit sebelum tidur akan dapat memelihara daya tahan tubuh Anda. Salah satu antioksidan yang memiliki manfaat dalam kunyit adalah curcumin.

Zat dalam rempah khas India ini mampu meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah kerusakan akibat radikal bebas. Curcumin juga bertindak sebagai modulator imun, yang akan membantu mengatur fungsi sel kekebalan tubuh melawan kanker.

Tidak hanya itu, zat lipopolysaccharide dalam kunyit terkenal juga akan sifat anti-bakteri dan anti-virus.

8. Bantu Lancarkan Pencernaan dan Menurunkan Berat Badan

Kunyit juga membantu meningkatkan pencernaan. Beberapa komponen kunyit diketahui merangsang kandung empedu untuk menghasilkan empedu, sehingga membuat sistem pencernaan lebih efisien.

Untuk itu, dapat mengurangi gejala kembung dan produksi gas berlebih. Pencernaan yang baik adalah kunci mencapai metabolisme yang sehat. Maka, metabolisme yang sehat ini dapat menurunkan berat badan dan menjaga berat badan tetap ideal.

Jaga Kesehatan Kulit dan Cegah Alzheimer

9. Tingkatkan Kesehatan Kulit

Pasta berbahan kunyit menjadi bagian dari ritual kecantikan dan perawatan kulit India sejak dahulu kala. Antioksidan yang terdapat dalam kunyit dapat menghambat aktivitas radikal bebas penyebab penuaan kulit. Anda bisa minum air kunyit setiap hari untuk membantu kulit menjadi lebih bercahaya, sehat, dan awet muda.

10. Cegah dan Obati Alzheimer

Curcumin membantu mengurangi kemungkinan beberapa kondisi neurodegeneratif. Kekuatan antioksidan dan anti inflamasinya dapat mengurangi kerusakan sel, peradangan, dan endapan atau plak amiloid yang terjadi pada kondisi ini.

Mengonsumsi curcumin secara teratur dapat mencegah beberapa perubahan protein terkait usia yang terkait dengan neurodegenerasi. (mdk/raf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Manfaat Air Kunyit untuk Kesehatan, Perkuat Imun Tubuh hingga Cegah Peradangan
6 Manfaat Air Kunyit untuk Kesehatan, Perkuat Imun Tubuh hingga Cegah Peradangan

Dengan warna kuning emas dan rasa yang khas, air kunyit tidak hanya menambah kekayaan kuliner, tetapi juga membawa berbagai manfaat kesehatan.

Baca Selengkapnya
Cara Buat Minuman Kunyit yang Kaya Manfaat untuk Kesehatan
Cara Buat Minuman Kunyit yang Kaya Manfaat untuk Kesehatan

Resep minuman kunyit ini lezat dan ampuh turunkan kolesterol, asam urat, serta tingkatkan daya tahan tubuh.

Baca Selengkapnya
7 Resep Jamu Kunyit Rebus yang Bermanfaat untuk Atasi Kolesterol dan Asam Urat
7 Resep Jamu Kunyit Rebus yang Bermanfaat untuk Atasi Kolesterol dan Asam Urat

Sejumlah resep jamu berbahan kunyit bisa membantu mengatasi masalah kolesterol dan asam urat.

Baca Selengkapnya
Manfaat Kunyit Putih untuk Kesehatan Tubuh, Mampu Obati Alergi dan Redakan Nyeri
Manfaat Kunyit Putih untuk Kesehatan Tubuh, Mampu Obati Alergi dan Redakan Nyeri

Merdeka.com merangkum informasi tentang manfaat kunyit putih untuk kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
10 Tanaman Herbal Kaya Manfaat yang Bisa Dibudayakan di Halaman Rumah
10 Tanaman Herbal Kaya Manfaat yang Bisa Dibudayakan di Halaman Rumah

Indonesia memiliki kekayaan tanaman obat yang melimpah, banyak di antaranya bisa ditanam di halaman rumah, seperti jahe, kunyit, kencur, serai & lain sebagainya

Baca Selengkapnya
Manfaat Jamu Kunyit Asam yang Sehat dan juga Segar, Salah Satunya Bagus untuk Redakan Nyeri Haid
Manfaat Jamu Kunyit Asam yang Sehat dan juga Segar, Salah Satunya Bagus untuk Redakan Nyeri Haid

Jamu kunyit asem tidak hanya memberikan kesegaran, tapi juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan terutama untuk wanita.

Baca Selengkapnya
7 Manfaat Kunyit untuk Bayi dan Anak, Dapat Meningkatkan Kekebalan Tubuh
7 Manfaat Kunyit untuk Bayi dan Anak, Dapat Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Merdeka.com merangkum informasi tentang tujuh manfaat kunyit yang penting bagi kesehatan bayi dan anak.

Baca Selengkapnya
16 Manfaat Jamu Kunyit Asam Bagi Wanita Serta Cara Membuatnya yang Mudah, Sederhana dan Murah
16 Manfaat Jamu Kunyit Asam Bagi Wanita Serta Cara Membuatnya yang Mudah, Sederhana dan Murah

Jamu kunyit asam, minuman tradisional yang kaya akan manfaat telah menjadi bagian dari gaya hidup sehat wanita Indonesia

Baca Selengkapnya
5 Resep Jamu Kunir Rebus yang Dapat Turunkan Kolesterol dan Asam Urat Secara Alami
5 Resep Jamu Kunir Rebus yang Dapat Turunkan Kolesterol dan Asam Urat Secara Alami

Berikut adalah resep jamu kunyit yang nikmat dan bermanfaat untuk menurunkan kolesterol, tekanan darah tinggi, dan asam urat.

Baca Selengkapnya
10 Manfaat Kesehatan dari Konsumsi Kunyit, Bumbu Masak untuk Berbagai Makanan
10 Manfaat Kesehatan dari Konsumsi Kunyit, Bumbu Masak untuk Berbagai Makanan

Kunyit yang ada dalam makanan dan minuman kita bisa memiliki dampak kesehatan luar biasa jika dikonsumsi secara rutin.

Baca Selengkapnya
6 Resep Jamu Rebus Daun yang Ampuh Mencegah Kulit Keriput
6 Resep Jamu Rebus Daun yang Ampuh Mencegah Kulit Keriput

Berbagai tanaman seperti kunyit, daun sirih, dan daun kelor, dapat diolah menjadi minuman yang tidak hanya menyegarkan tetapi juga bermanfaat untuk kulit.

Baca Selengkapnya
10 Manfaat Minum Jamu untuk Kesehatan, Atasi Banyak Penyakit
10 Manfaat Minum Jamu untuk Kesehatan, Atasi Banyak Penyakit

Sejak dahulu, jamu sudah dipercaya sebagai obat herbal yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya