Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Kerupuk Khas Jawa Timur yang Gurih dan Bergizi, Cocok Disajikan Saat Lebaran

6 Kerupuk Khas Jawa Timur yang Gurih dan Bergizi, Cocok Disajikan Saat Lebaran Ilustrasi kerupuk teripang. ©2020 Merdeka.com/khassurabaya.web.id

Merdeka.com - Tidak terasa, Ramadan sudah mencapai hari ke-26. Dalam hitungan hari, Idul Fitri 1441 Hijriah akan tiba. Meskipun lebaran kali ini akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tapi kita tetap bisa mempertahankan kemeriahannya.

Sajian-sajian spesial lebaran akan membuat perayaan Idul Fitri di rumah tetap meriah dan menyenangkan. Kita juga bisa saling berbagi potret suasana meja rumah saat lebaran kepada sanak-saudara di berbagai kota melalui panggilan daring.

Oleh karena itu, sebaiknya lima kerupuk khas Jawa Timur ini turut serta dalam daftar sajian di meja rumahmu saat lebaran nanti. Kehadiran kerupuk-kerupuk ini akan menambah keceriaan hari raya Idul Fitri.

1. Kerupuk Memble

ilustrasi kerupuk memble

©2020 Merdeka.com/diparahmahdina31.blogspot.com

Kerupuk Memble merupakan kerupuk khas Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Kerupuk ini sudah ada sejak 1990-an.

Penyebutan Kerupuk Memble merujuk pada bentuk kerupuk yang mirip dengan lidah terjulur. Dalam istilah Jawa, kegiatan menjulurkan lidah disebut sebagai memble. Jadilah kerupuk ini dikenal luas dengan nama kerupuk Memble.

Sekilas tidak tampak perbedaan antara Kerupuk Memble dengan kerupuk lainnya. Hanya saja, kerupuk ini dikenal memiliki rasa yang lebih gurih dan renyah.

Bahan untuk membuat Kerupuk Memble terdiri dari tepung terigu, tepung kanji, serta bumbu-bumbu seperti bawang putih dan lain sebagainya. Cara menggoreng kerupuk ini pun ada teknis khususnya. Sebab tanpa teknik khusus ini, kerupuk yang dihasilkan cenderung keras terutama di bagian tengahnya.

2. Kerupuk Upil

ilustrasi kerupuk upil

©2020 Merdeka.com/gramho.com

Dihimpun dari berbagai sumber, Kerupuk Upil terbuat dari adonan tepung singkong dan tepung terigu. Bumbu-bumbu untuk membuat Kerupuk Upil terdiri dari bawang putih, bawang merah, dan penyedap rasa.

Seluruh bahan dicampur menjadi adonan padat. Selanjutnya, dibentuk tipis dan kecil-kecil untuk ditempelkan pada alat yang terbuat dari plat tipis. Selesai dibentuk, kerupuk di atas plat tipis itu kemudian dikukus.

Setelah matang, kerupuk yang sudah dibentuk dilepaskan dari plat tipis untuk kemudian dijemur hingga benar-benar kering. Setelah kering kerupuk ini digoreng dengan pasir yang bersih.

Kerupuk Upil mudah ditemui hampir di setiap kota di Jawa Timur. Harganya yang murah dan rasanya yang gurih menjadikan kerupuk ini diminati banyak orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

3. Kerupuk Lempeng/Puli

ilustrasi kerupuk puli

©2020 Merdeka.com/commons.wikimedia.org

Kerupuk Lempeng adalah nama lain dari Kerupuk Puli. Kerupuk ini terbuat dari nasi yang telah dicampur dengan garam bleng. Di desa-desa di Jawa Timur, para ibu biasa menyiasati nasi yang tidak habis dimakan untuk diolah menjadi Kerupuk Lempeng atau Puli.

Selain dicampur dengan garam bleng, adonan kerupuk juga dibumbui dengan bawang putih dan garam untuk mendapatkan cita rasa yang lebih gurih.

Langkah selanjutnya campuran rendaman nasi, bleng kuning, dan garam dimasak lagi. Setelah masak, adonan ditumbuk pelan dengan alat kayu halus yang dilapisi plastik. Tumpuk sampai halus dan menyatu.

Bentuk adonan menjadi persegi empat atau silinder dan iris tipis-tipis. Irisan itu ditata pada anyaman bambu atau tempat penjemuran. Semakin panas matahari akan menghasilkan kualitas kering yang bagus.

4. Kerupuk Rambak

di bogor

©2017 merdeka.com/arie basuki

Kerupuk Rambak adalah sebutan untuk kerupuk Kulit. Kerupuk ini biasanya dibuat dari kulit sapi atau kulit kerbau yang diolah dengan diberi bumbu rempah dan penambah rasa. Dalam pengolahannya, kerupuk ini melalui proses perebusan dan pengeringan pada terik matahari sekitar 2-3 hari.

Kerupuk jenis ini menjadi salah satu jenis kerupuk yang sudah lama jadi favorit masyarakat. Alasannya, kerupuk jenis ini bercita rasa sangat lezat. Kerupuk Rambak sering kali menjadi pendamping menu makan nasi, bakso, soto, mi ayam, serta jenis makanan lainnya.

Selain gurih, tekstur Kerupuk Rambak juga sangat renyah. Kerupuk jenis ini tergolong cukup mahal karena bahan baku yang digunakan dan pembuatannya yang rumit.

5. Kerupuk Teripang

ilustrasi kerupuk teripang

©2020 Merdeka.com/khassurabaya.web.id

Hewan bertubuh lunak dan silindris memanjang mirip mentimun itu juga bisa diolah menjadi kerupuk. Teripang memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap. Bahkan bisa mengobati berbagai penyakit, baik yang kronis maupun non kronis.

Secara medis, teripang mengandung sel groom vector dan kolagen yang sangat tinggi. Sehingga dapat menyembuhkan berbagai penyakit dengan mudah. Kerupuk Teripang memiliki cita rasa yang gurih sekaligus memiliki banyak kandungan gizi.

6. Kerupuk Terung

ilustrasi kerupuk terung

©2020 Merdeka.com/bukalapak.com

Terung merupakan istilah untuk menyebut ikan sejenis teripang yang berukuran kecil. Bentuk ikan terung menyerupai bola tenis. Biasanya, Kerupuk Terung diolah oleh para nelayan kecil.

Serupa dengan teripang, ikan terung juga memiliki banyak kandungan gizi. Kerupuk Terung pun tidak kalah gurih dengan Kerupuk Teripang. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Resep Hidangan Wajib Lebaran, dari Rendang hingga Opor Ayam, Bikin Lebaran Makin Berkesan
5 Resep Hidangan Wajib Lebaran, dari Rendang hingga Opor Ayam, Bikin Lebaran Makin Berkesan

Dalam menyambut hari raya Idul Fitri, ada makanan-makanan khas yang biasanya disantap oleh keluarga. Makanan khas lebaran ini adalah pelengkap di hari lebaran.

Baca Selengkapnya
6 Resep Ketupat Lemak Khas Melayu, Wajib Ada Saat Lebaran
6 Resep Ketupat Lemak Khas Melayu, Wajib Ada Saat Lebaran

Meriahkan Idul Fitri dengan santapan-santapan khas yang menggoyang lidah.

Baca Selengkapnya
7 Resep Kue Lebaran Tradisional yang Enak & Renyah, Sajian Favorit Semua Orang
7 Resep Kue Lebaran Tradisional yang Enak & Renyah, Sajian Favorit Semua Orang

Berikut kumpulan resep kue lebaran tradisional yang menjadi sajian favorit banyak orang.

Baca Selengkapnya
6 Kue Lebaran Khas Minang, Ada yang Bentuknya Unik hingga Berbahan Dasar Bawang Merah
6 Kue Lebaran Khas Minang, Ada yang Bentuknya Unik hingga Berbahan Dasar Bawang Merah

Momen perayaan lebaran tidak lepas dari suguhan kuliner khas daerah yang lezat dan jarang sekali ditemukan keberadaannya.

Baca Selengkapnya
Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa
Wajib Disajikan di Atas Meja, Ini 5 Kudapan Khas Palembang Cocok untuk Berbuka Puasa

Kota Palembang bukan hanya soal pempek, namun beberapa jenis kudapannya juga tak kalah lezat dan selalu diburu umat muslim sebagai menu berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
5 Resep Camilan Weekend Ala Rumahan yang Bisa Direcook, Simpel Tapi Bikin Ketagihan
5 Resep Camilan Weekend Ala Rumahan yang Bisa Direcook, Simpel Tapi Bikin Ketagihan

Saat sedang bersantai bersama orang terdekat, tentunya camilan menjadi salah satu komponen penting yang tak boleh dilupakan.

Baca Selengkapnya
4 Resep Kue Putri Salju yang Lembut dan Lumer di Mulut, Cocok untuk Jajanan Lebaran
4 Resep Kue Putri Salju yang Lembut dan Lumer di Mulut, Cocok untuk Jajanan Lebaran

Merdeka.com merangkum tentang resep kue putri salju yang lembut dan lumer di mulut, untuk jajanan lebaran.

Baca Selengkapnya
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia
6 Rekomendasi Oleh-oleh Asli Cirebon untuk Kembali ke Jakarta, Ada yang Mirip Bakpia

Oleh-oleh khas Cirebon tak selalu kerupuk melarat ataupun sirup Tjampolay, tapi salah satnya ada yang mirip bakpia namun jarang diketahui

Baca Selengkapnya
5 Resep Opor Ayam Padang yang Enak dan Lezat, Praktis Sesuai Selera
5 Resep Opor Ayam Padang yang Enak dan Lezat, Praktis Sesuai Selera

Opor ayam khas Padang adalah salah satu hidangan yang sangat dinantikan saat perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya
8 Resep Opor Ayam Khas Lebaran, Kaya Cita Rasa Rempah Nusantara
8 Resep Opor Ayam Khas Lebaran, Kaya Cita Rasa Rempah Nusantara

Berikut kumpulan resep opor ayam khas Lebaran yang kaya cita rasa rempah pilihan.

Baca Selengkapnya
7 Resep Sambal Goreng Kentang, Mulai dari Ati Ampela Hingga Kering Kentang, Sederhana Namun Super Nikmat!
7 Resep Sambal Goreng Kentang, Mulai dari Ati Ampela Hingga Kering Kentang, Sederhana Namun Super Nikmat!

Kelezatan kentang yang digoreng sempurna bersama sambal yang menggoda selera membuatnya menjadi santapan yang sangat dinantikan saat Lebaran

Baca Selengkapnya
7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya
7 Menu Khas Lebaran yang Wajib Ada, Ini Aneka Resepnya

Tak lengkap merayakan lebaran Idul Fitri tanpa hidangan-hidangan berikut ini.

Baca Selengkapnya