Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Cara Membuat Puding Buah Manis dan Segar, Cocok Untuk Kudapan Keluarga

8 Cara Membuat Puding Buah Manis dan Segar, Cocok Untuk Kudapan Keluarga Ilustrasi puding buah. ©Pixabay

Merdeka.com - Puding adalah kudapan yang tak pernah salah untuk disajikan, baik dalam acara formal maupun informal. Puding disukai hampir oleh semua kalangan, yang berbeda mungkin hanyalah preferensi rasa dan bahan utamanya saja.

Sebagian orang mungkin lebih menyukai puding cokelat, sebagian lainnya menyukai puding bersantan, sebagian lain lebih suka puding buah yang terkesan segar. Apapun pilihannya, tak bisa dipungkiri bahwa puding adalah salah satu jenis makanan yang paling fleksibel untuk dikreasikan.

Puding buah sangat cocok disantap saat cuaca panas siang hari dalam keadaan dingin. Atau bisa juga menjadi dessert sehabis menyantap makanan berat yang penuh lemak dan santan.

Orang lain juga bertanya?

Membuat puding juga tergolong gampang. Orang yang baru belajar memasak pasti bisa melakukannya. Dalam artikel kali ini, akan membagikan 8 cara membuat puding buah segar.

1. Puding Buah Leci Markisa

puding buah

©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

Lapisan 1:

  • 500 cc buavita rasa leci
  • 500 cc susu cair full cream
  • 100 cc susu kental manis
  • 100 gr gula pasir
  • 1 1/2 bungkus agar-agar plain
  • Lapisan 2:

  • 200 gr isi markisa
  • 200 cc air
  • 1/2 sdt biji selasih kering
  • 100 - 150 gr gula pasir
  • 1/2 bungkus agar-agar plain
  • 1 kaleng buah leci, tiriskan
  • Cara membuat puding buah:

    1. Campur semua bahan lapisan 1 di panci, aduk rata. Rebus dengan api sedang sambil diaduk terus, aduk makin cepat ketika akan mendidih.
    2. Tuang lapisan 1 ke loyang bulat diameter 20 cm. Lanjutkan memasak lapisan 2
    3. Kecuali leci, aduk rata semua bahan lapisan 2 di panci. Masak hingga mendidih.
    4. Tunggu lapisan 1 setengah beku. Susun buah leci di atas lapisan 1. Selanjutnya tuang lapisan 2
    5. Bekukan puding, lalu masukkan kulkas. Sajikan dingin.

    2. Puding Buah Mangga

    5 cara membuat puding mangga bermacam kreasi

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan lapisan bening:

  • 1 bungkus nutrijel rasa mangga
  • 500 ml air
  • 120 gr Gula Pasir (sesuai selera)
  • Bahan lapisan putih:

  • 1 bungkus agar-agar bening
  • 120 gr gula pasir
  • 850 ml susu uht putih
  • 1 sdm vanila pasta
  • Bahan lapisan mangga:

  • 1 buah mangga diblender dengan sedikit air hingga halus
  • 1 bungkus agar-agar bening
  • 120 gr gula pasir (sesuai selera)
  • 800 ml susu uht putih
  • 1 buah mangga dipotong kotak-kotak
  • Cara membuat puding buah:

  • Tata mangga yang sudah dipotong kotak-kotak. Untuk lapisan pertama campur semua bahan. Masak diatas api kompor sampai mendidih, matikan. Tuang ke dalam loyang.
  • Untuk lapisan kedua, campur semua bahan lapisan putih. Masak diatas api kompor sampai mendidih, matikan api lalu tunggu sampai uap hilang baru tuang ke atas permukaan lapisan jeli.
  • Blender mangga dengan sedikit air sampai halus. Campur semua bahan. Masak hingga mendidih. Tunggu sampai uap hilang, tuang ke dalam cetakan.
  • Tunggu sampai suhu ruang dan simpan di dalam kulkas.
  • 3. Puding Tutti Frutti

    puding buah

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 2 buah pir (potong dadu)
  • 15 buah anggur (belah jadi 2)
  • 2 buah jeruk sunkist (iris tipis)
  • 2 buah apel hijau (potong dadu)
  • 2 buah naga (potong tipis)
  • 2 bungkus agar-agar warna putih
  • 120 gr gula pasir
  • 900 ml air putih
  • Cara membuat puding buah:

    1. Siapkan loyang/cetakan puding.
    2. Tata buah secara acak sampai memenuhi cetakan.
    3. Panaskan dalam panci air+gula+agar. Aduk perlahan hingga mendidih. Sisihkan, hilangkan uap panasnya sebentar.
    4. Tuang larutan agar sedikit demi sedikit ke dalam cetakan. Sampai habis.
    5. Lalu masukkan dalam kulkas hingga set. Sajikan selagi dingin.

    4. Puding Buah Busa Lemon

    puding buah

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 1 bungkus agar-agar
  • 200 gr gula
  • 1 sdt jelly powder
  • 850 ml air
  • Cara membuat puding buah:

    1. Rebus semua bahan sampai mendidih bagi menjadi 2 bagian di masing-masing panci A dan B
    2. Puding lemon: Tambahkan dalam panci 2 sdm sari lemon atau air lemon, 3 tetes pewarna kuning muda, masak dengan api kecil sampai mendidih
    3. Puding putih: Tambahkan 3 sdm susu bubuk, aduk rata dan didihkan.
    4. Puding perekat: 1 sdt agar-agar, 3 sdm gula pasir, 200 ml air, masak sampai mendidih.

    Proses membuat puding tikar:

    1. Siapkan loyang ukuran loaf
    2. Siapkan kipas angin kecil buat membantu biar cepat mengeras tiap lapis pudingnya
    3. Tuang 1 sdk sayur warna kuning, Dinginkan samapi setengah mengeras
    4. Tuang 1 sdk sayur warna putih, dinginkan sampai setengah mengeras
    5. Lakukan sampai adonan habis, dinginkan sampai set
    6. Potong-potong lagi sebesar 3 cm
    7. Tata di dasar loyang, posisi horizontal dan diagonal secara selang seling, lakukan juga di sisi-sisi loyang
    8. Tuang dengan agar-agar perekat ratakan sampai ke celah-celah puding, dinginkan.

    Cara membuat puding busa:

  • 1 sdt agar-agar plain
  • 200 ml air
  • 1 sdm sari lemon
  • 2 tetes pewarna kuning muda
  • 100 gr gula
  • 1 butir putih telur
    1. Masak agar, gula sari lemon sampai mendidih, matikan kompor tambahkan pewarna aduk rata hilangkan uap panasnya.
    2. Kocok putih telur sampai kaku, masukkan puding sedikit demi sedikit ke dalam putih telur sambil terus dimikser dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata.
    3. Tuang puding busa ke dalam puding tikar, Dinginkan.
    4. Tutup atasnya dengan puding tikar seperti tatanan dasar loyang.
    5. Tuang dengan agar-agar perekat, Dinginkan sampai set.

    5. Puding Terong Belanda

    terong belanda

    Liputan6.com ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 1 bungks nutrijel yang bening
  • 3 terong Belanda, ambil isinya
  • 2 gelas air
  • 6 sdm gula pasir
  • Cara membuat puding buah:

    1. Ambil panci masak, isi dgengan air, gula pasir, bubuk nutrijel, diaduk sampai tercampur rata, terus masak sambil diaduk hingga mendidih
    2. Setelah mendidih, matikan kompor, masukkan buah terong belanda yang sudah dihancurkan, diaduk hingga tercampur
    3. Kemudian, tuangkan ke cetakan puding, dinginkan, simpan kulkas hingga mengeras.

    6. Puding Custard Cocktail

    puding buah

    ©2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 1 bks agar2 bubuk
  • 700 cc air
  • 1 liter susu cair
  • 8 sdm tepung custard
  • 1 gelas gula pasir atau sesuai selera
  • 4 butir kuning telur, garam sejumput, vanilla bubuk/essense, buah cocktail kaleng atau potongan buah segar, sirup ABC orange
  • Cara membuat puding buah:

    1. Tuang semua bahan dalam panci, aduk rata, panaskan di atas kompor dengan api sedang, sambil diaduk sampai mengental dan mendidih.
    2. Tuang dalam cetakan, diamkan sampai set.
    3. Atur buah diatasnya, tuang sirup orange sekitar 2 sdm, dinginkan dalam kulkas.

    7. Puding Buah Jeruk Markisa

    ilustrasi jeruk

    ©Pexels

    Bahan 1:

  • 200 ml jus jeruk
  • 1 sendok teh agar-agar bubuk
  • 1/4 sendok teh jeli instan
  • 50 gram gula pasir
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 kaleng jeruk mandarin ditiriskan
  • Bahan 2:

  • 350 ml susu cair
  • 1 bungkus agar-agar bubuk
  • 25 ml sirup markisa
  • 3 buah putih telur
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 gram gula pasir
  • 100 gram lidah buaya, dipotong-potong kecil
  • Cara membuat puding buah:

    1. Bahan 1: Rebus jus jeruk, agar-agar bubuk, gula pasir, dan jeli bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata.
    2. Tata jeruk mandarin di loyang tulban 20 cm. Tuang bahan 1. Biarkan setengah beku.
    3. Bahan 2: Rebus susu cair, agar-agar bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan sirup markisa. Aduk rata. Sisihkan.
    4. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir. Kocok sampai mengembang. Masukkan rebusan susu. Kocok perlahan. Tambahkan lidah buaya. Aduk rata.
    5. Tuang ke atas lapisan 1. Bekukan.
    6. Puding siap dihidangkan.

    8. Puding Buah Anggur

    puding buah

    ©2020 Merdeka.com/@dapurriona

    Bahan-bahan:

  • 2 bungkus agar-agar plain
  • 4-5 butir anggur
  • 1/2 bungkus biskuit roma kelapa
  • 13 sdm gula pasir
  • 1,15 liter air putih
  • 5 butir kuning telur
  • 100 gr butter
  • 2 bungkus Vanili
  • 3 sachet Susu kental manis
  • Cara membuat puding buah:

    1. Lapisan 1: Potong anggur yang sudah dicuci menjadi 4 bagian.
    2. Jejerkan atau tata anggur di dasar cetakan.
    3. Masak agar-agar plain 1 bungkus dengan 7 sdm gula + 650ml air hingga mendidih.
    4. Dinginkan hingga uapnya hilang, kemudian tuang perlahan keatas anggur menggunakan sendok sayur atau sendok besar setengah adonan agar-agar.
    5. Tunggu hingga agar-agar mengeras.
    6. Jejerkan biskuit kemudian siram kembali dengan sisa agar-agar.
    7. Tunggu hingga agar-agar mengeras.
    8. Lapisan 2: Kocok kuning telur, butter, vanili dan susu kental manis.
    9. Masak agar-agar plain 1 bungkus dengan 6 sdm gula + 500ml air hingga mendidih.
    10. Segera masukkan ke adonan telur tadi, aduk cepat dan masak lagi sampai mendidih, siram di atas lapisan pertama.
    11. Dinginkan hingga mengeras.
    (mdk/edl)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas
    8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas

    Lembutnya puding susu bercampur buah segar akan memanjakan lidah Anda saat cuaca terik!

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Puding Busa Berbagai Kreasi yang Lembut & Anti Gagal, Cocok Buat Sajian Arisan di Rumah
    5 Resep Puding Busa Berbagai Kreasi yang Lembut & Anti Gagal, Cocok Buat Sajian Arisan di Rumah

    Berikut kumpulan resep puding busa berbagai kreasi yang lembut dan anti gagal.

    Baca Selengkapnya
    Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!
    Intip Resep Puding Buah yang Lembut dan Meleleh di Mulut, Praktis Banget!

    Intip dulu resep puding buah mudah dan enak berikut ini. Caranya gampang dan praktis untuk diikuti.

    Baca Selengkapnya
    Resep Kue Pukis Pandan Berbagai Varian, Camilan Empuk nan Lezat
    Resep Kue Pukis Pandan Berbagai Varian, Camilan Empuk nan Lezat

    Kue pukis pandan memiliki aroma yang harum dan sedap.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Cake Almond Lembut dan Lezat, Cocok untuk Camilan
    6 Resep Cake Almond Lembut dan Lezat, Cocok untuk Camilan

    Kreasikan kacang almond menjadi cake yang enak dan pas untuk disantap sendiri maupun sebagai suguhan.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Kue Tradisional Untuk Acara 17-an ala Chef Martin Praja, Mudah Bikinnya dan Enak Rasanya
    6 Resep Kue Tradisional Untuk Acara 17-an ala Chef Martin Praja, Mudah Bikinnya dan Enak Rasanya

    Kurang lengkap rasanya merayakan hari Kemerdekaan RI tanpa jajanan tradisional. Resep jajanan ini mudah bikinnya dan enak sekali

    Baca Selengkapnya
    8 Ide Resep Bolu Kukus Tanpa Tepung Terigu, Enak Dijadikan Cemilan Sore Hari
    8 Ide Resep Bolu Kukus Tanpa Tepung Terigu, Enak Dijadikan Cemilan Sore Hari

    Delapan resep bolu kukus ini bisa dibuat tanpa harus menggunakan tepung terigu.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Jajanan Pasar Lezat & Mudah Dibuat, Bisa Buat Camilan di Rumah
    6 Resep Jajanan Pasar Lezat & Mudah Dibuat, Bisa Buat Camilan di Rumah

    Berikut kumpulan resep jajanan pasar lezat dan mudah dibuat.

    Baca Selengkapnya
    9 Resep Makanan Pengganti Kue Ulang Tahun, Anti Ribet & Bikin Nagih
    9 Resep Makanan Pengganti Kue Ulang Tahun, Anti Ribet & Bikin Nagih

    Berikut kumpulan resep makanan pengganti kue ulang tahun yang anti ribet dan bikin nagih.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Kue Pukis Ala Rumahan yang Lezat dan Manis, Mudah Dipraktikkan
    5 Resep Kue Pukis Ala Rumahan yang Lezat dan Manis, Mudah Dipraktikkan

    Meski mudah ditemukan untuk dikonsumsi, namun tak ada salahnya bagi Anda untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah.

    Baca Selengkapnya
    Resep Aneka Bubur Manis Khas Nusantara yang Enak dan Mudah Dibuat
    Resep Aneka Bubur Manis Khas Nusantara yang Enak dan Mudah Dibuat

    Resep bubur manis khas nusantara yang wajib dicoba sendiri di rumah.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Kue Kayu Manis Lezat dan Praktis, Hadirkan Cita Rasa Tempo Dulu
    6 Resep Kue Kayu Manis Lezat dan Praktis, Hadirkan Cita Rasa Tempo Dulu

    Nikmati waktu santai Anda bersama orang terdekat dengan sajian kudapan kue kayu manis yang menggugah selera.

    Baca Selengkapnya