8 Kreasi Olahan Telur Puyuh ala Rumahan Enak dan Mudah Dibuat
Merdeka.com - Telur puyuh adalah salah satu bahan makanan yang cukup populer dalam berbagai menu olahan makanan khas Indonesia. Telur yang berbentuk mini ini memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh. Telur puyuh diketahui mengandung protein yang baik untuk kesehatan gigi dan jantung.
Telur puyuh juga mudah didapat dan diolah. Biasanya, telur puyuh rebus adalah jenis yang banyak dijumpai dalam berbagai masakan. Sebut saja sup telur puyuh, sambal goreng telur puyuh, sate telur puyuh dan masih banyak lagi. Semuanya menggunakan telur puyuh rebus dalam olahannya.
Selain masakan-masakan yang telah disebutkan di atas, telur puyuh juga bisa diolah menjadi berbagai macam kreasi masakan lain yang tak kalah lezat dan menggugah selera. Mengutip dari brilio.net, berikut ini adalah beberapa resep kreasi olahan telur puyuh khusus untuk Anda praktikkan di rumah.
-
Bagaimana cara membuat Sup Telur Puyuh? 1. Tumis bawang putih sampai harum.2. Masukkan wortel dan kentang. Tumis sampai layu dan berubah warna.3. Tambahkan air. Masak sampai wortel dan kentang lunak.4. Masukkan kubis dan buncis. Tambahkan garam dan kaldu jamur.5. Setelah semua bahan empuk, masukkan telur puyuh, daun bawang, dan seledri. Aduk rata. Angkat dan sajikan.
-
Apa saja resep makanan tradisional Indonesia yang terkenal? Tidak hanya budaya dan keindahan alamnya saja, Indonesia juga dikenal memiliki berbagai makanan tradisional yang begitu lezat. Apalagi Indonesia juga mempunyai berbagai macam rempah-rempah yang membuat setiap masakan menawaran cita rasa khas yang memukau lidah. Karenanya, tidak sedikit dari turis mancanegara yang tertarik menikmati sajian makanan tradisional Indonesia.
-
Apa saja jenis kreasi telur yang bisa dibuat untuk menu sahur? Nah, itu dia beberapa kreasi menu sahur yang butuh satu bahan saja alias cuma pakai telur! Dari keenam resep di atas, kamu tertarik untuk mencoba kreasi yang mana?
-
Kenapa emplod disebut Telur Puyuh? Ini yang menjadi dasar mengapa camilan tersebut dikenal sebagai telur puyuhnya Garut.
-
Apa itu olahan tahu telur? Perpaduan tahu telur mampu menciptakan menu masakan yang menggugah selera.
-
Apa itu puding telur susu? Yup, apalagi kalau bukan puding telur susu, yang lembut dan pastinya cocok untuk temani momen bersantap sang buah hati tercinta. Dengan perpaduan telur dan susu, menjadikan menu camilan ini bernutrisi untuk bantu dukung aktivitas si kecil.
Telur Puyuh Bumbu Balado dan Sate Telur Puyuh
1. Telur Puyuh Bumbu Balado
Bahan-bahan:
- 25 butir telur puyuh, rebus lalu goreng- 1 buah tomat, cincang kasar- 1 cm lengkuas, memarkan- 1 lembar daun salam- 1 sdt garam- 1 sdt gula pasir- 250 ml air- Minyak untuk menumis- Penyedap rasa secukupnya
Bahan bumbu balado:
- 1/4 sdt terasi- 10 siung bawang merah, iris tipis bawang merah dan goreng- 2 buah cabai merah besar (buang bijinya)- 2 butir kemiri- 4 siung bawang putih- 5 buah cabai rawit merah (sesuaikan selera pedas)
Cara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Tumis bumbu balado yang telah dihaluskan sampai wangi.
- Masukkan air dan aduk perlahan sampai mendidih.
- Masukkan telur puyuh, tomat cincang, daun salam, garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya, koreksi rasa.
- Masukkan bawang merah yang telah digoreng tadi.
- Telur puyuh balado siap disajikan.
Explo Rasa
2. Sate Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 20 butir telur puyuh- 1/2 sdt air asam jawa- 1 lembar daun salam- 2 cm lengkuas, memarkan- 400 ml air kelapa- Gula merah- Kecap Manis
Bumbu halus:
- 1/2 sdt gula pasir- 1/2 sdt ketumbar- 5 butir bawang merah- 5 siung bawang putih- Garam
Cara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Rebus telur puyuh hingga matang, kupas kulitnya.
- Campur bumbu halus, daun salam, lengkuas, asam jawa dan gula merah dalam panci, aduk rata.
- Masukkan telur puyuh, tuangkan air kelapa dan tambahkan kecap manis.
- Masak sambil sesekali diaduk agar bumbu meresap. Angkat dan tiriskan.
- Ambil tusuk sate, tusukkan 3-4 butir telur puyuh.
Sup Telur Puyuh dan Tahu Sarang Telur Puyuh
3. Sup Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 10 buah telur puyuh, rebus dan kupas- 1 batang daun seledri- 1/2 sdt kaldu bubuk/penyedap rasa (optional)- 2 buah kentang, potong-potong- 2 buah wortel, potong-potong- 300 gr daging ayam, rebus dan buang airnya- 4 lembar kol, potong-potong- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 1/2 sdt merica- 3 siung bawang putih- 5 siung bawang merah- Garam secukupnya- Gula secukupnyaCara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Rebus lagi daging ayam hingga mendidih.
- Masukkan wortel dan kentang. Masak lagi kurang lebih 5 menit.
- Tumis bumbu halus, masukkan ke dalam kuah sup.
- Masukkan daun seledri dan tambahkan garam dan gula jika kurang terasa.
- Masukkan kol dan telur puyuh, masak hingga kol layu.
- Sup ayam telur puyuh siap sajikan.
shutterstock
4. Tahu Sarang Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 7 butir telur puyuh rebus- 1 buah tahu ukuran besar- 1 buah wortel (diparut)- 1/2 merica- 1/2 sachet kaldu bubuk- 1/2 sdt pala- 2 butir telur ayam- Daun bawang dan seledri secukupnya (iris halus)
Bumbu halus :
- 1 sdt ketumbar- 2 butir bawang putih- 3 butir bawang merah- Garam secukupnya- Minyak goreng secukupnyaCara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Haluskan tahu putih.
- Masukan 1 butir telur, daun bawang, seledri, wortel parut, merica, kaldu bubuk, pala dan bumbu halus, aduk hingga rata.
- Panaskan kukusan.
- Tuang adonan ke cetakan dan beri telur puyuh rebus di tengah.
- Kukus kurang lebih 15 menit, angkat tunggu sampai hangat.
- Kocok 1 butir telur, balur tahu yang sudah dikukus lalu goreng hingga kuning kecokelatan.
- Tahu sarang burung puyuh siap disajikan.
Oseng Telur Puyuh dan Tauco Telur Puyuh
5. Oseng Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 12 buah telur puyuh, rebus, kupas- 1 cm lengkuas, memarkan atau iris tipis- 1 sdt garam atau sesuai selera- 15 cabe rawit merah atau hijau, iris halus- 2 buah cabe hijau atau cabe merah, iris menyerong- 2 lembar daun salam- 200 gr buncis muda, potong sesuai selera- 3 siung bawang putih, iris tipis- 4 sdm kecap manis- 400 gr tahu, potong dadu 2 cm- 5 siung bawang merah, iris tipis- Gula pasir secukupnya- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng dan menumisCara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Rebus telur puyuh selama kurang lebih 6 menit sejak air mendidih.
- Rendam menggunakan air dingin selama 15 menit.
- Goreng telur puyuh rebus hingga berwarna kuning kecoklatan, tiriskan.
- Potong tahu bentuk dadu dengan ukuran kurang lebih 2 cm.
- Panaskan minyak goreng dengan suhu sedang, goreng tahu hingga setengah matang atau asal berkulit.
- Panaskan kembali 3 sdm minyak goreng, tumis bawang merah dan bawang putih hingga agak layu.
- Masukkan lengkuas, daun salam, cabe hijau dan cabe rawit. Aduk rata.
- Tambahkan garam secukupnya.
- Masukkan buncis, masak sambil terus diaduk hingga setengah matang, tuang sedikit air.
- Masukkan tahu goreng dan telur puyuh, aduk rata. Masak hingga buncis matang.
- Masukkan kecap manis dan aduk hingga rata. Cicipi, tambahkan garam atau gula pasir sesuai selera.
- Angkat segera dari api supaya oseng tidak gosong. Sajikan panas.
cookpad.com/ umi tsurayya ©2020 Merdeka.com
6.Tauco Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 25 butir telur puyuh, rebus- 1 buah tomat, potong-potong- 1 cm lengkuas, memarkan- 1 sdm minyak untuk menumis- 1/8 sdt merica bubuk- 150 ml air- 2 buah cabai hijau, potong serong tipis- 2 lembar daun salam- 2 sdm kecap manis- 2 sdm tauco- 3 siung bawang putih, iris- 8 butir bawang merah, iris-Garam secukupnya
Cara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
- Masukkan cabai hijau, daun salam, dan lengkuas, masak sampai layu.
- Tambahkan potongan tomat, aduk.
- Masukkan tauco dan telur puyuh.
- Tambahkan kecap manis, garam, dan merica bubuk, aduk rata.
- Tuang air sedikit demi sedikit dan asak sampai matang.
- Tauco telur puyuh siap disajikan.
Semur Telur Puyuh dan Lodeh Telur Puyuh
7. Semur Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 1/4 kg telur puyuh,rebus- 1 siung bawang putih, geprek- 2 siung bawang merah, iris- Air secukupnya- Garam secukupnya- Kaldu sapi bubuk secukupnya- Kecap manis secukupnya- Lada secukupnya- Minyak goreng untuk menumis
Cara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Kupas telur puyuh yang sudah direbus, sisihkan.
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai matang.
- Bumbui dengan kecap, garam, kaldu sapi dan lada. Beri sedikit air, masukan telur puyuh. Koreksi rasa.
- Biarkan air sedikit menyusut, lalu tunggu hingga matang.
- Semur telur puyuh siap disajikan.
8. Lodeh Telur Puyuh
Bahan-bahan:
- 30 butir telur puyuh, rebus dan kupas- 1 buah labu siam ukuran kecil, potong-potong- 100 gram nangka muda, otong-potong dan rebus- 2 buah wortel, potong serong- 2 cm lengkuas- 2 lembar daun salam- 2 sendok makan gula merah- 500 ml santan kental- 7 sendok teh garam- 75 gram buncis, potong 3 cm
Cara membuat kreasi olahan telur puyuh:
- Tumis lengkuas dan salam sampai harum.
- Tuangkan santan encer. Didihkan.
- Masukkan telur puyuh, nangka muda, dan labu siam. Biarkan sampai labu setengah matang.
- Masukkan buncis, dan wortel. Biarkan setengah matang.
- Masukkan santan kental, garam, dan gula merah. Rebus sambil diaduk sampai semua bahan matang.
- Lodeh telur puyuh siap disajikan.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Telur dapat diolah menjadi makanan yang menggugah selera untuk bekal si kecil ke sekolah.
Baca SelengkapnyaMeski mudah ditemukan untuk dikonsumsi, namun tak ada salahnya bagi Anda untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaResep bubur manis khas nusantara yang wajib dicoba sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaCuma dari telur bisa jadi ragam kreasi menu sahur yang menggiurkan. Cobain yuk!
Baca SelengkapnyaTelur gulung adalah salah satu camilan favorit yang mudah dibuat, lezat, dan cocok untuk bekal anak.
Baca SelengkapnyaBuat sendiri tempura udang di rumah untuk Anda nikmati bersama keluarga.
Baca SelengkapnyaCara membuat teh telur ini bisa dipraktikkan di rumah, bahannya mudah didapatkan.
Baca SelengkapnyaMulai dari resep talam labu kuning sampai putu ayu labu kuning.
Baca SelengkapnyaHidangan buka puasa ini pun memiliki peranan panting untuk mengembalikan tubuh menjadi prima kembali setelah berpuasa satu hari penuh.
Baca SelengkapnyaResep ayam jadi salah satu menu yang wajib & jangan sampai terlewat. Tapi jika kamu bosan dengan menu ayam yang itu-itu saja, bisa coba beberapa resep ayam ini
Baca SelengkapnyaKue ketan adalah salah satu makanan tradisional yang memiliki tempat istimewa dalam ragam kuliner nusantara.
Baca SelengkapnyaSajikan kue talam tepung beras untuk kudapan santai saat kumpul keluarga.
Baca Selengkapnya