Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi Sepakat 'New Deal', Mitsubishi Pimpin Pasar ASEAN

Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi Sepakat 'New Deal', Mitsubishi Pimpin Pasar ASEAN Aliansi global otomotif Renault-Nissan-Mitsubishi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Aliansi otomotif global Renault-Nissan-Mitsubishi telah mencapai babak baru pada hari ini (28/5) sejak dibahas pada Januari tahun ini. Terutama setelah kasus penangkapan mantan Kepala Aliansi Carlos Ghosn di Tokyo tahun lalu.

Dikutip dari autocar.co.uk, Jean-Dominique Senard, Kepala Aliansi, menjelaskan kesepakatan baru ini akan menambah lebih besar kerja sama ketiga pemilik merek dan akan memangkas biaya pengembangan model baru hingga 40 persen.

Seluruh anggota Aliansi sepakat dengan skema baru yang bertajuk ‘Leader-Follower’ yang mana skema ini akan menambah efisiensi melalui berbagi produksi dan pengembangan secara mendasar. Masing-masing merek akan menjadi pemimpin bagi merek di kawasan kunci dan teknologi kunci.

Di bawah kesepakatan baru tersebut, Renault menjadi merek yang memimpin di Eropa dan akan mempelopori pengembangan SUV segmen B generasi baru.

Sementara Nissan memimpin di Jepang, Amerika Utara, dan China serta mengembangkan generasi baru SUV segmen C Nissan Qashqai hingga 2025.

Kesepakatan baru ini juga mencakup berbagi platform 'beyond' termasuk bagian “upper bodies” kendaraan yang akan diproduksi bersama-sama bila dimungkinkan. Seperti dilaporkan baru-baru ini, model SUV Renault akan dirakit di pabrik Nissan di Sunderland, Inggris, di masa mendatang.

“Kami akan fokus pada efisiensi dan daya saing daripada volume (penjualan),” ujar Senard, “Kerangka baru akan membolehkan setiap anggota Aliansi menambah kapabilitas inti dan manfaatnya dari kapabilitas merek lain. Tujuannya untuk meningkatkan profitabilitas dan daya saing".

Mitsubishi Pimpin Aliansi di ASEAN

mitsubishi xpander cross dirilis di jakarta

©2019 Merdeka.com

Sementara Renault menjadi merek pemimpin di Aliansi untuk pasar Eropa, baik Nissan maupun Mitsubishi dapat terus memasarkan model kendaraan di setiap kawasan, meski masing-masing fokus di segmen pasarnya yang kuat.

Di Eropa, Aliansi akan fokus pada empat produk, yakni mobil B-segmen lewat model Renault Clio dan Zoe EV, Nissan Leaf, dan SUV Ariya EV. Kemudian SUV B-segmen (Renault Captur, Nissan Juke, dan Dacia Duster), SUV C-segmen (Renault Kadjar, Nissan Qashqai, next-gen SUV), dan kendaraan niaga ringan (vans).

Nissan memimpin Aliansi di Jepang, Amerika Utara, dan China, sedangkan Mitsubishi akan memimpin di kawasan Asia Tenggara (ASEAN) dan Oceania; Australia dan selandia Baru.

Senard  menyatakan kemungkinan merger secara penuh ketiga merek otomotif asal Perancis dan Jepang ini. "Saya yakin itu, karena aksi yang kami ambil hari ini, di masa depan akan menjadi model bagi pabrikan otomotif lainnya," tegasnya. (mdk/sya)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Honda dan Nissan Siap Merger Demi Jadi Produsen Mobil Terkuat di Dunia
Honda dan Nissan Siap Merger Demi Jadi Produsen Mobil Terkuat di Dunia

Honda dan Nissan juga berencana untuk mengakuisisi Mitsubishi Motors.

Baca Selengkapnya
Mitsubishi bergabung dengan Honda-Nissan dalam aliansi untuk mengembangkan mobil listrik.
Mitsubishi bergabung dengan Honda-Nissan dalam aliansi untuk mengembangkan mobil listrik.

Mitsubishi Gabung Aliansi Honda-Nissan Demi Mobil Listrik

Baca Selengkapnya
Honda dan Nissan Merger, Target Saingi Dominasi Mobil Listrik dari China
Honda dan Nissan Merger, Target Saingi Dominasi Mobil Listrik dari China

Dua pabrikan Jepang yakni Honda dan Nissan siap bekerja sama untuk berkompetisi dengan penguasa EV.

Baca Selengkapnya
Mitsubishi Berbenah di Awal 2024: Fuso Punya Presdir Baru, MMKSI Ganti Dua Direktur
Mitsubishi Berbenah di Awal 2024: Fuso Punya Presdir Baru, MMKSI Ganti Dua Direktur

Mitsubishi menganti direksi di Indonesia awal 2024. Melalui PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia dan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB).

Baca Selengkapnya
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors

Para pemegang saham memutuskan Daisuke Okamoto menjadi Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor menggantikan Nobukazu Tanaka

Baca Selengkapnya
Perusahaan otomotif dari Amerika Serikat menghentikan kolaborasinya dengan Mitsubishi
Perusahaan otomotif dari Amerika Serikat menghentikan kolaborasinya dengan Mitsubishi

Dengan berakhirnya kerja sama ini, Dodge kini mengambil arah baru dalam strategi pemasaran dan kemitraannya

Baca Selengkapnya
Apakah Nissan memilih Thailand untuk meningkatkan produksi mobil hybrid karena mendapatkan insentif?
Apakah Nissan memilih Thailand untuk meningkatkan produksi mobil hybrid karena mendapatkan insentif?

Nissan tengah mendorong banyak model elektrifikasi untuk bisa akselarasi di pasar global

Baca Selengkapnya
Mitsubishi Luncurkan Triton dan Pajero Sport Terbaru di GIIAS 2024
Mitsubishi Luncurkan Triton dan Pajero Sport Terbaru di GIIAS 2024

Pada GIIAS 2024, MMKSI meluncurkan dua model baru, yakni Mitsubishi All-New Triton dan Mitsubishi New Pajero Sport

Baca Selengkapnya
Raja Otomotif di Indonesia, dari Era Presiden Soekarno, Soeharto hingga Jokowi
Raja Otomotif di Indonesia, dari Era Presiden Soekarno, Soeharto hingga Jokowi

Industri otomotif Indonesia mengalami banyak perubahan dan dinamika sejak republik ini berdiri. Inilah para raja otomotif sejak Presiden Soekarno hingga Jokowi.

Baca Selengkapnya
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024

Berikut 5 mobil yang meluncur di tahun 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya