Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

400 Santri Pesantren di Tasikmalaya Negatif Covid-19 Dipulangkan

400 Santri Pesantren di Tasikmalaya Negatif Covid-19 Dipulangkan Satgas COVID-19 tingkat Kecamatan Karanggede pantau Ponpes Darul Abror di Desa Pengkol, Kecamatan Ka. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Asep Hendra menyebut bahwa sekitar 400-an santri di pesantren wilayah Benda, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya yang hasil tes usapnya negatif, mulai Selasa (16/2) dipulangkan ke rumahnya masing-masing.

Ia menjelaskan bahwa pemulangan santri tersebut dilakukan agar ruang-ruang tidur atau kobong yang biasa digunakan untuk istirahat bisa dijadikan tempat isolasi rekan-rekan mereka yang terpapar virus corona.

"Pemulangan sudah dimulai hari ini. Ada sekitar 400 santri akan dipulangkan secara bertahap sampai kamis," jelasnya, Selasa (16/2).

Ia mengatakan bahwa dalam proses pemulangan, pihaknya sudah memberikan masukan agar penjemputnya tidak banyak. "Diimbau hanya satu orang yang jemput. Karena posisi santri adalah kontak erat," kata Asep.

Selain itu, selama proses penjemputan pun penjemput tidak diperkenankan turun dari kendaraannya, namun santrinya langsung naik ke kendaraan dan langsung pulang. Dengan begitu, prinsip penjagaan protokol kesehatan tetap terjaga dalam proses penjemputan.

"Jadi tidak ada orang yang lama-lama karena lihat-lihat dulu pesantren. Tiga hari ditarget pemulangan selesai. Nanti kamar yang kosong akan digunakan untuk santri yang isolasi di pesantren. Jadi tidak menumpuk di satu kamar. Tapi sebelumnya dibersihkan dulu agar lebih baik," sebutnya.

Selain saat penjemputan, Asep juga mengatakan bahwa santri yang dipulangkan pun harus tetap menjalani isolasi mandiri selama 14 hari. Sebelumnya, para santri atau keluarganya melapor ke RT, RW, dan Puskesmas.

Selama isolasi mandiri, para santri diminta untuk tidak keluar kamar sebelum waktu isolasi selesai. Lebih dari itu, para santri bahkan diminta untuk melakukan tes usap mandiri untuk memastikan.

"Harus PCR, jangan antigen. Karena kan di sini hasil PCR juga. Jadi jangan downgrade ke antigen untuk memastikannya," ucapnya.

Asep menambahkan bahwa hingga saat ini, jumlah santri, pengajar, dan pengurus pesantren di wilayah Benda yang terpapar Covid-19, secara akumulasi berjumlah 380 orang. Jumlah tersebut merupakan hasil tes usap kepada seluruh santri, pengajar, pengurus, bahkan mereka yang melakukan aktivitas di lingkungan pesantren. Ia memastikan tidak ada yang terlewat.

Saat ini, pihaknya melakukan tracking dan tracing kepada pengajar yang tidak tinggal di lingkungan pesantren.

"Kita masih terus tracing karena ada yang tinggal di luar pesantren, bahkan dari luar daerah. Setelah ini kita akan tracing keluarga pengajar yang rumahnya ada di luar lingkungan pesantren. Kita belum luaskan tracing ke lingkungan warga sekitar pesantren," kata Asep.

Untuk santri yang terpapar Covid-19, Asep menyebut bahwa ada empat lokasi yang menjadi tempat isolasi. Keempat tempat itu adalah lingkungan pesantren, hotel Crown, RS Dewi Sartika, dan RSUD dr Soekardjo.

Santri yang diisolasi di luar pesantren, disebut Asep, masing-masing tempat didampingi oleh ustadz dan ustadzah.

"Kita memang sarankan ke pesantren agar ada pengajar positif yang ikut ke tempat isolasi. Agar ada yang bimbing mereka di sana. Jadi kan lebih hidup suasana," tutup Asep.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenag Keluarkan Data Terbaru Pemulangan Jemaah Haji per Tanggal 29 Juni
Kemenag Keluarkan Data Terbaru Pemulangan Jemaah Haji per Tanggal 29 Juni

Jemaah haji dan petugas yang telah diterbangkan ke Tanah Air berjumlah 58.894 orang

Baca Selengkapnya
Ratusan Jemaah Calon Haji Kloter 46 di Pasuruan Diberangkatkan dengan Megah
Ratusan Jemaah Calon Haji Kloter 46 di Pasuruan Diberangkatkan dengan Megah

Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf melepas ratusan jemaah Calon Haji Kloter 46 di halaman Gedung Gradhika.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Digigit Anjing, Keberangkatan Jemaah Haji Asal Gowa Ditunda
Gara-Gara Digigit Anjing, Keberangkatan Jemaah Haji Asal Gowa Ditunda

Sebanyak 441 jemaah haji kloter 5 Embarkasi Makassar akan diberangkatkan pada Rabu (15/5) besok.

Baca Selengkapnya
Bupati Ipuk Lepas Keberangkatan Jemaah Haji Banyuwangi
Bupati Ipuk Lepas Keberangkatan Jemaah Haji Banyuwangi

1.238 jemaah haji asal Banyuwangi menuju ke Asrama Haji Sukolilo, Surabaya.

Baca Selengkapnya
Kepercayaan Warga Jeneponto, 5 Kali Antar Kerabat Berangkat Haji bisa Menyusul ke Tanah Suci
Kepercayaan Warga Jeneponto, 5 Kali Antar Kerabat Berangkat Haji bisa Menyusul ke Tanah Suci

Jemaah haji bahkan diantar kerabat menggunakan puluhan mobil dari Janeponto sampai ke Asrama Haji Sudiang Makassar.

Baca Selengkapnya
Potret Seru Tradisi Santri Ponpes Situbondo Pulang Kampung Jelang Ramadan, Dapat Sambutan Hangat Keluarga dan Tetangga
Potret Seru Tradisi Santri Ponpes Situbondo Pulang Kampung Jelang Ramadan, Dapat Sambutan Hangat Keluarga dan Tetangga

Ratusan santri yang memadati Pelabuhan Jangkar berasal dari beberapa pondok pesantren di Situbondo.

Baca Selengkapnya
Kemenag: 81.129 Jemaah Haji Tiba di Tanah Air
Kemenag: 81.129 Jemaah Haji Tiba di Tanah Air

Rabu, 3 Juli 2024 terdapat 16 kelompok terbang, dengan jumlah jemaah haji sebanyak 6.390 orang

Baca Selengkapnya
Heboh Video Sebut Lima Janda Sekap Pria Brondong di Sumbar, Begini Fakta Sebenarnya
Heboh Video Sebut Lima Janda Sekap Pria Brondong di Sumbar, Begini Fakta Sebenarnya

Satpol PP yang mendatangi lokasi memastikan tidak ada penyekapan.

Baca Selengkapnya
Potret Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Palembang, Berpakaian Nyentrik ala Orang Arab
Potret Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Palembang, Berpakaian Nyentrik ala Orang Arab

441 jemaah haji kelompok terbang 14 Debarkasi Palembang tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

Baca Selengkapnya
Momen Keberangkatan Jemaah Haji Kloter Terakhir asal Mojokerto, Tangis Keluarga Pecah saat Bus Berangkat
Momen Keberangkatan Jemaah Haji Kloter Terakhir asal Mojokerto, Tangis Keluarga Pecah saat Bus Berangkat

Keberangkatan ribuan jemaah calon haji diiringi isak tangis keluarga

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Panji Gumilang Pamit Temui Santri Sebelum Diperiksa Polri, Janji Balik ke Al Zaytun Lagi
VIDEO: Panji Gumilang Pamit Temui Santri Sebelum Diperiksa Polri, Janji Balik ke Al Zaytun Lagi

Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang memberikan sambutan di depan siswa-siswi pondok pesantren miliknya.

Baca Selengkapnya
Serapan Kuota Haji 2024 Capai 99,98 Persen, Hanya 45 Jemaah Gagal Berangkat
Serapan Kuota Haji 2024 Capai 99,98 Persen, Hanya 45 Jemaah Gagal Berangkat

Kementerian Agama mencatat 213.275 jemaah haji reguler telah diberangkatkan ke Tanah Suci.

Baca Selengkapnya