Bercerita tentang ibunya, Dedi Mulyadi bikin jamaah terharu
Merdeka.com - Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi didapuk menjadi penceramah dalam acara Peringatan Isro Mi'raj atau dalam tradisi Sunda dikenal sebagai Rajaban di Mesjid Agung Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (18/4).
Tema tentang Ibu menjadi bahasan utama yang Dedi sampaikan dalam ceramah di depan tak kurang dari lima ribu jemaah tersebut. Ia menceritakan pengalaman hidup ibunya dalam mendidik dan membesarkannya.
"Tanpa gelar sarjana, tanpa kuliah, tanpa bersekolah, ibu saya mendidik saya dan delapan saudara saya yang lain hingga semuanya meraih gelar sarjana. Itulah sejatinya kecerdasan seorang Ibu," terang Dedi.
-
Kenapa Puput Nastiti Devi fokus jadi ibu rumah tangga? Kini, Puput memilih untuk fokus sebagai ibu rumah tangga setelah mengundurkan diri dari pekerjaannya sebagai polisi.
-
Kenapa kata "Ibu" trending? Pantun ucapan hari ibu bisa disampaikan di momen spesial. Hari Ibu selalu diperingati pada tanggal 22 Desember setiap tahunnya.
-
Siapa yang membantu Ibu Dewi? 'Ada bagian yang khusus mengupas bawang, ada bagian mengiris bawang pakai mesin, terus bagian menggoreng. Semua pekerja yang bantu saya tetangga sekitar rumah,' kata Dewi.
-
Apa makna Hari Ibu di Indonesia? Hari Ibu di Indonesia lebih dari sekadar peringatan bagi para ibu; ini juga momen kebangkitan kaum perempuan,' tulis sumber sejarah.
-
Apa yang di jual ibu Dewi? 'Awalnya budhe di Semarang yang ngasih ide kenapa tidak jualan bawang goreng, dia jualan di sana laris. Terus saya pergi ke Semarang, diajari budhe caranya menggoreng bawang, nginep sana tiga hari,' ungkap ibu tiga anak ini saat ditemui Merdeka.com, Kamis (18/4/2024).
-
Bagaimana Hari Ibu dirayakan di Indonesia? Setiap tanggal 22 Desember, masyarakat Indonesia merayakan Hari Ibu dengan beragam kegiatan, salah satunya adalah mengenakan kebaya sebagai simbol pelestarian budaya. Berbagai organisasi perempuan juga menyelenggarakan acara untuk memberikan penghargaan kepada ibu dan perempuan yang telah berkontribusi di berbagai bidang.
Dalam kehidupan, tambah Dedi, seringkali kebodohan terjustifikasi kepada orang yang tidak pernah mengenyam pendidikan tinggi. Padahal menurutnya, orang yang tanpa pendidikan tetapi mampu mendidik anak-anak dengan baik adalah orang cerdas yang sebenarnya.
"Orang tua dulu, punya anak sikapnya sopan-sopan. Artinya mereka berhasil mengajarkan tatakrama kepada anak-anaknya, Ibu kita dulu pakai rasa, pakai hati sehingga dekat dengan Allah SWT. Lihat bagaimana anak-anak kita sekarang? Masya Allah," kata Dedi lirih.
Suasana haru menyeruak karena kelirihan penyampaian materi ceramah yang dilakukan oleh Dedi Mulyadi. Nenah (47) merupakan salah satu jemaah yang terlihat terisak saat mendengarkan ceramah tersebut.
Saat dimintai keterangan usai acara, Nenah mengatakan bahwa ceramah Bupati Purwakarta tersebut membuatnya teringat pada almarhumah Ibunya yang sudah meninggal beberapa tahun yang lalu.
"Gak kuat nahan air mata, saya jadi ingat Ibu saya, dulu Ibu saya harus berjuang membesarkan saya dan kedua adik saya," tukas Nenah.
Ingatan Nenah pun kembali mengingat kisah Ibunya yang terpaksa harus menjadi buruh tani dalam rangka menjadi tulang punggung keluarga.
"Tadi itu sama persis dengan Kang Dedi, Ibu saya juga buruh tani, karena itulah saya jadi nangis," pungkasnya.
Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi sendiri hadir dalam acara tersebut atas undangan tokoh masyarakat dan pengurus mesjid setempat. Ia hadir dengan mengenakan kemeja putih lengkap dengan peci hitam. (mdk/ibs)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meski lahir dari kalangan keluarga sederhana kini ia jadi sosok sukses yang terpandang di Tanah Air.
Baca SelengkapnyaDedi Mulyadi baru saja mengunggah momen mesra antara anaknya dan perempuan yang disebut sebagai ibu baru.
Baca SelengkapnyaAda momen menarik dari sosok jenderal bintang 1 TNI adik dari jenderal non Akpol dengan sang ibunda.
Baca SelengkapnyaDi akhir pertemuannya, Dedi memberikan sejumlah uang kertas ke sang ibu muda.
Baca SelengkapnyaDedi sesumbar, menjelang Pilgub atau Pilkada serentak tahun 2024, cukup banyak tokoh, komunitas dan kelompok masyarakat yang memberikan dukungan untuknya.
Baca SelengkapnyaBikin haru, kisah anak kelas 4 SD yang berjualan tahu untuk bantu ibunya yang sakit ini viral.
Baca SelengkapnyaTerbaru, Kang Dedi memamerkan momen saat istrinya sedang belajar memasak nasi. Penasaran seperti apa momennya?
Baca SelengkapnyaKasih sayang orangtua kepada anaknya tanpa batas dan sepanjang masa.
Baca SelengkapnyaAnggota Dewan Pembina Gerindra, Dedi Mulyadi (Demul) mengelar Safari Cinta di Kampung Tapos, Desa Bojongkoneng, Kecamatan Babakanmadang, Kabupaten Bogor.
Baca SelengkapnyaAksi Kapolda Banten Irjen Pol. Rudy Heriyanto Adi Nugroho menuai simpati. Bahkan, dia disebut bakal dijadikan sebagai teladan hidup.
Baca SelengkapnyaVideo seorang anak down syndrome yang rela menjaga sang Ibu yang sakit bikin warganet terenyuh. Berikut informasinya.
Baca SelengkapnyaCeritakan kondisinya usai sang ibu meninggal, wanita ini wisuda didampingi ayah dan suami.
Baca Selengkapnya