Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BPS Sebut Pertanian Sektor Paling Dominan Pada Pertumbuhan Ekonomi di Triwulan I 2023

BPS Sebut Pertanian Sektor Paling Dominan Pada Pertumbuhan Ekonomi di Triwulan I 2023 Petani. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat sektor pertanian mengalami pertumbuhan positif, baik secara lapangan usaha maupun distribusinya terhadap perekonomian Indonesia pada triwulan I 2023. Pertanian bahkan disebut sebagai sektor yang paling dominan dengan angka pertumbuhannya sebesar 0,34 persen serta kontribusi yang mencapai 11,77 persen.

Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh Edy Mahmud mengatakan bahwa sektor pertanian pada triwulan I berhasil masuk pada posisi empat besar sektor paling berkontribusi yang tumbuh bersama sektor industri, pertambangan dan juga sektor konstruksi.

"Jadi kalau kita hitung pertumbuhan keempat sektor tersebut mencapai 65,02 persen dari total PDB triwulan 1 2023. Kemudian kalau kita lihat dari sisi distribusi perekonomian kita yang paling dominasi itu ya industri, pertanian pertimbangan dan konstruksi," ujar Edy, Jumat (5/5).

Selanjutnya, Edy mengatakan sektor yang pada triwulan ini menjadi pendorong utama kegiatan ekonomi di antaranya berasal dari industri pengolahan yang di dalamnya terdapat produksi CPO serta makanan dan minuman. Menurutnya, industri pengolahan dan CPO tumbuh positif yaitu sebesar 5,33 persen.

"Utamanya permintaan domestik jelang persiapan ramadhan dan lebaran. Jadi seluruh lapangan usaha tumbuh positif pada triwulan 1 2023 terutama terhadap lapangan usaha yang dominasinya cukup besar seperti sektor pertanian, industri dan perdagangan," katanya.

Diketahui bahwa, Perekonomian Indonesia pada triwulan I 2023 masih tumbuh stabil terutama pada tiga bulan pertama tahun 2023. Berdasarkan Produk Domestik Bruto (PDB), ekonomi Indonesia tumbuh 5,03 persen secara tahunan (year on year/YoY). Pertumbuhan ekonomi Indonesia secara YoY berada di level 5 persen sejak kuartal keempat tahun 2021. Artinya, angka tersebut menandakan pertumbuhan ekonomi Indonesia masih stabil.

Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan, Kuntoro Boga Andri mengatakan saat ini pemerintah terus berupaya meningkatkan produksi berbagai komoditas pertanian dan menyiapkan pasokan pangan Indonesia menghadapi ancaman El nino dan tantangan krisis global.

Berbagai komoditas pertanian potensial diperkuat produksinya melalui berbagai langkah, seperti penguatan sarana prasarana pertanian, penggunaan bibut unggul, akses pemodalan dan modernisasi pertanian dalam skala yang lebih luas.

"Kementan terus melakukan berbagai upaya agar produksi untuk penguatan cadangan pangan meningkat, sehingga inflasi bisa dijaga," tegasnya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Dia Lapangan Usaha yang Topang Pertumbuhan Ekomomi 4,95 Persen di Kuartal III-2024
Ini Dia Lapangan Usaha yang Topang Pertumbuhan Ekomomi 4,95 Persen di Kuartal III-2024

Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, kelima sektor ini berkontribusi sebesar 64,94 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional.

Baca Selengkapnya
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1
BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen di Kuartal 1

Ini merupakan pertumbuhan triwulan tertinggi sepanjang periode 2019-2024.

Baca Selengkapnya
BPS Catat Ekonomi RI Tumbuh 5,17 Persen di Kuartal II-2023: Ekonomi Kita Makin Stabil
BPS Catat Ekonomi RI Tumbuh 5,17 Persen di Kuartal II-2023: Ekonomi Kita Makin Stabil

Bahkan hal ini sudah berlangsung selama 7 kuartal atau hampir 2 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya
Ini Bisnis yang sedang Digandrungi Masyarakat di Sumsel
Ini Bisnis yang sedang Digandrungi Masyarakat di Sumsel

Angka pengangguran di Sumsel pada Februari 2024 sebesar 3,97 persen atau turun sebesar 0,56 persen poin dibanding bulan Februari 2023.

Baca Selengkapnya
Ini Tiga Lapangan Usaha Paling Banyak Serap Tenaga Kerja per Agustus 2023
Ini Tiga Lapangan Usaha Paling Banyak Serap Tenaga Kerja per Agustus 2023

Penduduk yang bekerja terdiri dari pekerja penuh sebanyak 96,39 juta orang, pekerja paruh waktu 34,12 juta orang, dan setengah pengangguran 9,34 juta orang.

Baca Selengkapnya
BPS: Tingkat Pengangguran di Sumsel Turun di Angka 3,97 Persen
BPS: Tingkat Pengangguran di Sumsel Turun di Angka 3,97 Persen

Hasilnya TPT pada bulan Februari 2024 tercatat 3,97 persen atau turun jika dibandingkan bulan Februari 2023 yang tercatat 4,53 persen.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Jateng Triwulan III Tahun 2023 Tumbuh 5,07%, Masih Berpotensi Meningkat
Ekonomi Jateng Triwulan III Tahun 2023 Tumbuh 5,07%, Masih Berpotensi Meningkat

Pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah secara komulatif pada triwulan III tahun 2023 mencapai 5,07%.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?
Pertumbuhan Ekonomi Jatim Tertinggi di Pulau Jawa, Jateng Berapa?

Pulau Jawa masih menjadi kontributor terbesar dalam pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
BPS: Ekspor Pertanian Agustus 2023 Meningkat
BPS: Ekspor Pertanian Agustus 2023 Meningkat

BPS melaporkan ekspor pertanian pada Agustus 2023 meningkat dibandingkan bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Rayakan HUT RI ke-78, Mentan SYL Pentingnya Sektor Pertanian dalam Kemerdekaan Indonesia
Rayakan HUT RI ke-78, Mentan SYL Pentingnya Sektor Pertanian dalam Kemerdekaan Indonesia

Pertanian adalah salah satu faktor utama pendukung kemandirian sebuah bangsa.

Baca Selengkapnya
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen
Meski Harga Komoditas Anjlok, Airlangga Optimis Ekonomi 2023 Tumbuh 5,3 Persen

Menko Airlangga optimis target pertumbuhan ekonomi Indonesia 5,3 persen tahun ini tercapai, meski sejumlah harga komoditas unggulan terus mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Jangan Hanya Fokus Hilirisasi, Industri Tekstil Butuh Perhatian
Pemerintah Jangan Hanya Fokus Hilirisasi, Industri Tekstil Butuh Perhatian

Tetapi sangat disayangkan sekali dalam konteks 5 subsektor industri, hirilisasi pertambangan masih mendapatkan fokus yang lebih berat.

Baca Selengkapnya