Cegah Corona, Plt Gubernur Aceh Minta Warkop dan Lokasi Wisata Tutup
Merdeka.com - Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah menyurati Wali Kota Banda Aceh meminta agar tempat-tempat keramaian ditutup sementara untuk mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19 yang sedang mewabah di Indonesia.
Surat itu ditandatangani Nova Iriansyah, Minggu (22/3). Ada tiga poin penting dicantumkan dalam surat tersebut. Intinya mencegah warga berada di keramaian sebagai upaya memutuskan mata rantai penyebaran virus corona.Berikut poin yang disampaikan:1. Sebagaimana kita maklumi bersama bahwa Corona Virus Disease (Covid-19) telah mewabah ke Indonesia, sehingga perlu mendapatkan penanganan serius agar virus tersebut tidak meresahkan di kalangan masyarakat Aceh. Maka untuk mengantisipasi meluasnya pengaruh COVID-19 harus dilakukan pembatasan ruang gerak di fasilitas umum agar wabah ini tidak menjadi pandemi di Aceh.2. Berkenan hal tersebut di atas, kami harap saudara untuk sementara waktu menutup tempat-tempat keramaian (pantau Ulee Lheue, Cafe, warung kopi, karaoke. wahana permainan dan tempat hiburan lainnya) di Banda Aceh3. Khusus pelabuhan Ulee Lheu, agar saudara menyiapkan prosedur penanganan evakuasi Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 dari Sabang dan Pulau Aceh.
Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Aceh, Muhammad Iswanto membenarkan surat tersebut dikeluarkan oleh Plt Gubernur Aceh. Ini bagian dari gerak cepat untuk mencegah Covid-19 di Aceh."Iya, mudah-mudahan terus bergerak cepat dan tidak terlambat usaha-usaha kita untuk mencegah COVID-19," kata Iswanto, Minggu (22/3).Pantauan merdeka.com, sejumlah warung kopi di beberapa lokasi seperti di kawasan Lampineung, Pango, Bato hingga Ulee Lheue masih disesaki pengunjung.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Bagaimana mencegah penularan cacar monyet di tempat umum? 'Perhatikan barang-barang di sekitar. Usahakan tidak menggunakan alat mandi bersama, handuk, atau sisir bersama di tempat umum karena masih potensial untuk menularkan infeksi,' lanjut Hanny.
-
Bagaimana cara agar terhindar dari Covid-19? 'Pemerintah mengimbau lebih rajin bermasker terutama jika sakit dan di keramaian, lebih rajin cuci tangan, lengkapi vaksinasi segera sebanyak 4x GRATIS, jaga ventilasi udara indoor, hindari asap rokok,' ujar Ngabila.
-
Bagaimana mencegah penularan flu? Menghindari kontak fisik dengan orang yang sedang sakit flu, seperti bersalaman, berpelukan, atau berciuman. Jika ada anggota keluarga yang terkena flu, usahakan untuk menjaga jarak dan tidak berbagi barang pribadi.
-
Bagaimana cara mencegah penularan Virus Nipah? Infeksi NiV dapat dicegah dengan menghindari paparan terhadap babi dan kelelawar yang sakit di daerah yang terdapat virus tersebut, dan tidak meminum getah kurma mentah yang dapat terkontaminasi oleh kelelawar yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara mencegah penularan flu Singapura? Mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun merupakan salah satu cara paling efektif untuk mencegah penularan flu Singapura.
Warga masih bercengkrama di warung kopi meskipun pemerintah Aceh telah menginstruksikan agar warga berada di rumah masing-masing. Termasuk sudah meliburkan sekolah dan pembatasan pegawai negeri bekerja.
Sementara itu Kepala Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA) di Jakarta, Almuniza Kamal mengingatkan masyarakat Aceh yang berada di Jakarta dan lainnya di seluruh Indonesia. Saat ini agar tidak pulang ke Aceh hingga tiga minggu ke depan.
Imbauan itu dikeluarkan berdasarkan perkembangan penyebaran virus Corona yang mengkhawatirkan masyarakat di Aceh, karena masifnya penularan virus penyebab Covid-19 itu di pelbagai daerah, terutama di Pulau Jawa.
"Kita meminta masyarakat Aceh di rantau agar tidak pulang kampung dulu, agar mereka aman dari penularan," pinta Almunizar.
Menurutnya, yang ditakutkan penularan virus justru terjadi dari seseorang yang tampak sehat tapi membawa virus dalam masa inkubasi. Kemudian menularkan kepada orang lain di pelbagai tempat yang dikunjunginya. Karena interaksi antara banyak orang di stasiun atau bandara akan sangat beresiko tertular virus mematikan itu.
Almuniza mengatakan, imbauan tersebut disampaikan kepada masyarakat Aceh di rantau atas dasar kepedulian pemerintah terhadap warga Aceh. "Setidaknya masyarakat Aceh di Jakarta jangan keluar Jakarta hingga masa imbauan ini berakhir (tiga minggu kedepan)," kata Almuniza.
Adapun data covid-19 di Aceh hingga saat ini belum ditemukan pasien yang positif. Total Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Aceh sebanyak 4 orang, yang semuanya masih dalam perawatan. Sedangkan total Orang Dalam Pemantauan (ODP) 84 orang dan sebanyak 11 orang setelah uji laboratorium dinyatakan negatif covid-19.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Banda Aceh telah mengeluarkan seruan bersama untuk mengatur tata laksana ibadah selama bulan puasa Ramadan 1445 Hijriah.
Baca SelengkapnyaMeskipun Covid-19 yang muncul saat ini sudah tidak berbahaya seperti dulu.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan Pasal 71 Peraturan KPU Nomor 15 Tahun 2023 tentang Kampanye Pemilihan Umum, terdapat beberapa lokasi yang dilarang untuk memasang APK.
Baca SelengkapnyaPenerbangan di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman ditutup sementara akibat abu erupsi Gunung Marapi.
Baca SelengkapnyaKebijakan ini dikeluarkan Pj Gubernur Aceh, Safrizal untuk menghindari kemacetan lalu lintas
Baca SelengkapnyaKegiatan SOTR kerap disertai dengan iring-iringan kendaraan bermotor pada malam hari jelang subuh
Baca SelengkapnyaPerayaan malam tahun baru bertentangan dengan syariat Islam dan mengganggu ketertiban.
Baca SelengkapnyaCak Imin menilai, kedatangan pengungsi dari kelompok etnis Rohingya ke Indonesia khususnya di Aceh disetop.
Baca SelengkapnyaInformasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.
Baca SelengkapnyaPernyataan Wapres itu menyikapi laporan Kementerian Kesehatan yang menyatakan adanya temuan dua suspek baru kasus antraks di Gunungkidul.
Baca SelengkapnyaPemerintah Kota Tangsel telah mengatur operasional tempat usaha pariwisata dan penyedia jasa makanan yang diberlakukan selama periode Ramadan.
Baca Selengkapnya