Dirjen KA imbau pengguna jalan waspada di perlintasan kereta api
Merdeka.com - Tabrakan mobil box dengan kereta api di perlintasan kereta Jalan Kembang Pacar, Kramat, Senen, Jakarta Pusat, yang mengakibatkan dua orang korban meninggal dunia, Selasa (13/6) kemarin, disesali Direktur Jenderal Perkeretaapian, Prasetyo Boeditjahjono.
Prasetyo menyesali kejadian serupa kembali terulang, sekaligus mengimbau kepada pengguna jalan raya agar lebih waspada, terutama pada perlintasan kereta api.
"Berkaca pada kejadian ini, dijaga atau tidak, pengguna jalan raya diharapkan lebih waspada dalam berlalu lintas pada perlintasan kereta api," katanya.
-
Dimana arus mudik di Jawa Tengah terlihat padat? Kepadatan arus kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Kalikangkung berdampak pula pada kepadatan arus kendaraan di ruas tol dalam kota Semarang.
-
Kenapa Jawa Tengah jadi daerah tujuan mudik terbanyak? Lima daerah destinasi mudik tertinggi pada Lebaran 2023 adalah: Jawa Tengah (32,75 juta orang), Jawa Timur (24,6 juta orang), Jawa Barat (20,72 juta orang), Jabodetabek (8,07 juta orang), dan Yogyakarta (5,9 juta orang).
-
Bagaimana jalur kereta di Stasiun Manggarai dibagi? Jalur-jalur di Stasiun Manggarai dibagi sesuai dengan 3 tingkatan bangunan di stasiun ini, yaitu kereta bawah tanah, kereta jalur layang, dan kereta jalur utama.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Apa saja layanan kereta api yang tersedia di Sumatra Utara? Sumatra Utara menjadi provinsi di Sumatra yang memiliki rute kereta api dan layanan terbanyak.
-
Dimana saja jalur kereta api terdampak banjir di Semarang? Ia mengatakan beberapa titik yang terdampak banjir di wilayah Semarang tepatnya di petak Jalan Semarang Tawang-Alastua, petak Jalan Semarang Tawang-Semarang Poncol, dan petak Jalan Mangkang-Kaliwungu.
Imbauan Prasetyo ditekankan secara khusus pada masa-masa mudik lebaran. Dikatakannya, sepanjang jalur mudik, baik lintas utara maupun lintas selatan Jawa, akan banyak perlintasan KA.
"Patuhi rambu dan marka jalan. Tertib berlalu lintas kunci utama. Dan jangan lupa, kondisi pengemudi harus prima dan cek kondisi kendaraan sebelum berkendara", ujar Prasetyo.
Selain itu, disampaikan Praseyo, saat ini Kemenhub sedang melakukan kajian teknis untuk pembenahan perlintasan sebidang dengan merencanakan penutupan perlintasan sebidang, selain membangun flyover dan underpass. Kemenhub juga berkoordinasi dengan Kementerian PUPERA, Pemerintah Daerah atau swasta untuk penanganan perlintasan sebidang.
"Pada dasarnya penutupan perlintasan sebidang dan pembangunan underpass/flyover merupakan bagian dari fokus kerja Kementerian Perhubungan dalam mewujudkan keselamatan transportasi," sebutnya.
(mdk/ibs)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Itu perlu diantisipasi terutama kecelakaan lalu lintas dan kemacetan" ujar Slamet
Baca SelengkapnyaMenhub minta KAI melakukan ramp check secara menyeluruh agar perjalanan selamat.
Baca SelengkapnyaKemacetan selama arus balik tidak hanya terjadi di jalan tol. Ternyata sejumlah ruas jalan arteri utama juga kerap menjadi titik rawan kemacetan.
Baca SelengkapnyaPemerintah mengimbau agar pemudik kembali mempertimbangkan bila hendak mudik dengan sepeda motor, karena rawan kemacetan.
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan beberapa wilayah yang perlu mendapat perhatian khusus pada saat musim mudik 2024.
Baca SelengkapnyaSalah satu jalur yang diantisipasinya yakni jalur mudik Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaTol Trans Jawa dimulai dari KM 570, KM 429, dan KM 370 sampai KM 360 menjadi titik lelah.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diminta tetap memperhatikan keselamatan selama masa mudik Lebaran Idulfitri 2024.
Baca SelengkapnyaPemerintah akan menutup 123 titik perlintasan sebidang antara jalan raya dan jalur kereta api pada 2024.
Baca SelengkapnyaUtamanya terkait keselamatan dan kondisi jalanan selama periode mudik.
Baca SelengkapnyaJalur alternatif ini disiapkan untuk pilihan para pemudik sekaligus mengurangi kepadatan di jalur utama.
Baca SelengkapnyaPolda DIY mengidentifikasi ada beberapa jalur rawan kecelakaan dan bencana di DIY yang harus diwaspadai para pengendara kendaraan bermotor.
Baca Selengkapnya