Di tengah blusukan di Pasar Rawasari, Gibran membagikan susu sekaligus berbelanja kebutuhan di pasar tersebut.
FOTO: Gaya Gibran dan Istri Blusukan ke Pasar Rawasari, Penampilan Cantik Selvi Jadi Pusat Perhatian
Calon Wakil Presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka didampingi istri Selvi Ananda melakukan blusukan ke Pasar Rawasari, Jakarta, Minggu (3/11/2023).
Dalam aksi blusukan itu, Gibran yang tampil kaos putih polos itu sempat membagikan susu kepada anak-anak.
Suasana Pasar Rawasari pun mendadak ramai saat aksi Gibran membagikan susu kemasan kotak kepada anak-anak.
Tampak dua orang anak menerima susu pemberian Gibran.
Momen pembagian itu juga diabadikan oleh sejumlah warga yang sedang berbelanja.
Selain itu, Gibran juga berbelanja kebutuhan seperti aneka kue basah di pasar tersebut.
Gibran dan Selvi juga membeli buah-buahan dan sayuran di pasar itu.
Pada kesempatan tersebut, Gibran juga mau memenuhi ajakan warga untuk berfoto selfie.
Saat blusukan ke pasar itu, Gibran juga sempat mengecek harga, salah satu yang menjadi soratannya adalah harga cabai yang masih menngalami kenaikan.
"Tadi kita cek beberapa harga ya terutama cabai ya, agak naik. Tadi kita belanja beberapa ini juga buah-buah, sayur, dan lain-lain. Tapi yang paling menonjol itu cabai ya, cabai agak mahal di 95 (ribu per kilogram),"
kata Gibran kepada wartawan Jakarta Pusat, Minggu (3/12/2023)
Putra sulung Presiden Jokowi itu menilai kenaikan harga menjelang akhir tahun adalah hal yang wajar. Namun, kata dia, biasanya harga-harga kebutuhan pokok mulai stabil pada awal tahun.