Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gara-gara ATM Tertinggal di Mesin, Uang Pemuda Ini Dikuras Pencuri Rp 10 Juta

Gara-gara ATM Tertinggal di Mesin, Uang Pemuda Ini Dikuras Pencuri Rp 10 Juta Ilustrasi Pencurian. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang pria berinisial MF (29) harus berurusan dengan polisi setelah menguras uang dari ATM milik Twk. Turchamun Dahriansyah, (29) warga Kota Jantho, Aceh Besar.

Pelaku dibekuk polisi Senin (14/9) dini hari di Bundaran Simpang Lima Banda Aceh. Saat ditangkap, pelaku tidak melakukan perlawanan dan mengakui telah mencuri uang melalui ATM milik korban.

Kasatreskrim Polresta Banda Aceh, AKP M. Ryan Citra Yudha mengatakan, aksi pencurian tersebut terjadi pada Kamis (9/7) malam di gerai ATM Bank BNI Unit Pasar Aceh, Gampong Baru, Banda Aceh, Provinsi Aceh.

"Pelaku MF melakukan aksi pencurian uang nasabah BNI tersebut dikarenakan ATM milik korban tertinggal di galeri ATM Pasar Aceh," kata Yudha, Selasa (15/9).

Saat itu korban sedang melakukan transaksi perbankan dan tanpa menyadari, kartu ATM tertinggal pada gerai. Korban baru menyadari kehilangan ATM disaat sudah berada di rumah.

"Kemudian korban menghubungi Call Center Bank BNI untuk melakukan pemblokiran terhadap nomor rekening dan ATM milik korban," ujar dia.

Namun, saat itu pihak operator memberitahukan kepada korban bahwa saldo di rekening milik korban sudah berkurang. Saat itu korban mengatakan bahwa dia tidak pernah melakukan penarikan uang.

"Korban keesokan harinya melakukan konfirmasi ke Bank BNI terhadap kekurangan saldo ATM dan pihak bank mencoba untuk melakukan print out rekening koran, dan ternyata tabungan korban sudah kosong," kata dia.

Berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LPB/320/VII/Yan. 2.5/2020/SPKT yang dilaporkan oleh korban, polisi langsung melakukan pencarian bukti-bukti dan keterangan para saksi. Sehingga diketahui keberadaan pelaku dan dilakukan penangkapan di Bundaran Simpang Lima, Banda Aceh.

"Pelaku mengakui pernah melakukan pencurian uang dari ATM milik korban sebanyak Rp 10 juta di berbagai lokasi, di antaranya ATM pasar Gampong Baru, ATM Taman Makam Pahlawan, dan ATM Sukadamai," kata dia.

Yudha mengatakan, saat melakukan pengambilan saldo dari berbagai gerai ATM, pelaku menentukan waktu yang sepi sehingga dia leluasa dalam melakukan aksi kejahatannya. Pelaku mengakui melakukan penarikan uang secara bertahap dengan total Rp 10 juta dan uang tersebut dipergunakannya untuk keperluan sehari-hari.

Barang bukti kartu ATM milik korban, sebutnya, menurut keterangan pelaku sudah dibuang dan sampai saat ini masih dalam pencarian personel Jatanras. Pelaku dijerat pasal 362 KUHP dan diancam hukuman 5 tahun penjara.

Pelaku juga mengaku sebelum menguras uang dari ATM tersebut mencoba-coba PIN ATM korban dari angka 1 sampa 6. "Ternyata benar angka tersebut PIN korban," tutupnya. (mdk/gil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mesin ATM Bank Jatim di Kediri Dibobol Maling, Pelaku Rusak CCTV
Mesin ATM Bank Jatim di Kediri Dibobol Maling, Pelaku Rusak CCTV

Pelaku merusak layar monitor serta mencoba membobol brankas

Baca Selengkapnya
Pencuri Modus Ganjal ATM Beraksi di Tangsel, Rp107 Juta Raib
Pencuri Modus Ganjal ATM Beraksi di Tangsel, Rp107 Juta Raib

Kedua pelaku, yakni ES dan MS, telah ditangkap jajaran Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Terjerat Pinjol, Karyawan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Nekat Gasak Uang Teman dari ATM
Terjerat Pinjol, Karyawan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Nekat Gasak Uang Teman dari ATM

Korban mengetahui kartu ATM-nya hilang saat akan mengeluarkan uang dari dalam dompetnya

Baca Selengkapnya
Aksi Ganjal ATM Tepergok, Pencuri Dikepung dan Dikurung Warga di Ruangan ATM
Aksi Ganjal ATM Tepergok, Pencuri Dikepung dan Dikurung Warga di Ruangan ATM

Aksi pelaku langsung mengundang amarah warga sekitar berujung pengurungan di ruangan ATM.

Baca Selengkapnya
Hati-Hati Kejahatan di Rest Area Cikampek, Pria Ini Hilang Rp201 Juta, Begini Modusnya
Hati-Hati Kejahatan di Rest Area Cikampek, Pria Ini Hilang Rp201 Juta, Begini Modusnya

Selanjutnya, korban mampir ke ATM untuk mengambil sejumlah uang.Namun terjadi kendala pada saat memasukan kartu debit ke mulut mesin.

Baca Selengkapnya
2 Pelaku Pencurian Modus Ganjal Mesin ATM Diciduk Usai Kuras Rp107 Juta
2 Pelaku Pencurian Modus Ganjal Mesin ATM Diciduk Usai Kuras Rp107 Juta

Penyidik Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya masih terus mengembangkan kasus itu.

Baca Selengkapnya
Waspada Aksi Maling di Bekasi Kuras ATM Jutaan Rupiah Bermodal Tusuk Gigi, Kenali Modusnya
Waspada Aksi Maling di Bekasi Kuras ATM Jutaan Rupiah Bermodal Tusuk Gigi, Kenali Modusnya

Dua pelaku spesialis pencurian dengan modus ganjal mesin ATM ini sudah beraksi di beberapa tempat.

Baca Selengkapnya
Pencuri yang Viral di Kupang Akhirnya Diringkus, Polisi Ditemukan Belasan Kartu Indonesia Pintar
Pencuri yang Viral di Kupang Akhirnya Diringkus, Polisi Ditemukan Belasan Kartu Indonesia Pintar

JFPE ditangkap polisi lantaran mencuri barang-barang milik mahasiswa yang indekos.

Baca Selengkapnya
Maling Satroni Minimarket di Sawangan Depok, Gasak Uang Rp85 Juta Dalam Mesin ATM
Maling Satroni Minimarket di Sawangan Depok, Gasak Uang Rp85 Juta Dalam Mesin ATM

Pelaku diduga membawa alat khusus untuk merusak mesin ATM.

Baca Selengkapnya
Kakek 73 Tahun Tertipu Modus Kartu ATM Tertelan, Tabungan Rp20 Juta Ludes
Kakek 73 Tahun Tertipu Modus Kartu ATM Tertelan, Tabungan Rp20 Juta Ludes

Pelaku berhasil menguras ATM korban setelah berhasil menukar kartu.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pelaku Modus Ganjal ATM di Bekasi Terpergok Warga dan Dikunci di Ruangan ATM
Kronologi Pelaku Modus Ganjal ATM di Bekasi Terpergok Warga dan Dikunci di Ruangan ATM

Peristiwa itu kemudian terekam kamera seluler dan viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Terekam CCTV, Aksi Pria Nekat Bobol Kotak Amal Masjid Ini Bikin Geram
Terekam CCTV, Aksi Pria Nekat Bobol Kotak Amal Masjid Ini Bikin Geram

Mendapati area masjid yang tengah kosong, pria ini tampak nekat mencuri sebuah kotak amal di masjid.

Baca Selengkapnya