Janjikan Keadilan & Pemerataan buat Rakyat, Cak Imin: Bukan untuk yang Ingin Berkuasa Terus Menerus
Menurut Muhaimin, pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Bogor Barat dan Bogor Timur, merupakan salah satu cara untuk pemerataan pembangunan.
Data yang dimiliki Cak Imin, 35 juta penduduk Indonesia hanya memiliki tanah kurang dari setengah hektare.
Janjikan Keadilan & Pemerataan buat Rakyat, Cak Imin: Bukan untuk yang Ingin Berkuasa Terus Menerus
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar, melakukan kampanye di Kabupaten Bogor hari ini, Selasa (23/1). Dalam kampanyenya, Raysid menyinggung soal minimnya masyarakat Indonesia yang memiliki tanah.
Data yang dia punya, 35 juta penduduk Indonesia hanya memiliki tanah kurang dari setengah hektare. Di tengah kondisi miris itu, dia menyoroti ada satu warga Indonesia yang menguasai lebih dari 500 ribu hektare.
"Ini artinya jauh dari kemakmuran ketidakadilan. Ini yang harus diubah," kata Muhaimin dalam Dialog dan Kontrak Politik Presidium CDOB Bogor Barat Bogor Timur bersama Amin di Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Selasa (23/1).
Menurut Muhaimin, pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Bogor Barat dan Bogor Timur, merupakan salah satu cara untuk pemerataan pembangunan serta menumbuhkan pusat-pusat ekonomi baru di tengah masyarakat.
"Kita tidak ingin hanya satu titik saja yang dimajukan. Karena itu, DOB Bogor Barat dan Bogor Timur adalah untuk membangun pusat kemajuan dan kemakmuran. Perubahan juga bermakna cara kerja pembangunan kita saatnya dievaluasi," kata Muhaimin.
Muhaimin berjanji bersama Capres Anies Baswedan akan mewujudkan keadilan dan kemakmuran yang merata untuk seluruh rakyat Indonesia dan tidak berpihak hanya pada segelintir orang.
"Merata untuk semua orang. Bukan segelintir orang. Bukan untuk pengusaha saja, bukan untuk segelintir elite saja, bukan untuk yang ingin berkuasa terus menerus. Tapi untuk seluruh rakyat Indonesia," kata Muhaimin.