Jenderal Bintang Empat Mantan Kepala Intelijen Ikut Pembekalan Calon Menteri Prabowo di Hambalang
Hal ini disampaikan oleh Komandan Detasemen Pengawalan Khusus Menhan Prabowo Subianto yakni Letkol Inf. G. Borlak
Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan ikut dalam pembekalan calon menteri dan wakil menteri di kediaman Presiden terpilih RI Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa. Budi Gunawan salah satu tamu yang datang belakangan di kediaman Prabowo.
Hal ini disampaikan oleh Komandan Detasemen Pengawalan Khusus Menhan Prabowo Subianto yakni Letkol Inf. G. Borlak. Dia bertugas menjaga lalu lalang tamu di gerbang rumah Prabowo.
"Pak Budi Gunawan terakhir," kata Borlak di Padepokan Garuda Yaksa, Bogor, Rabu (16/10).
Borlak mengungkap, tamu yang hadir pembekalan hari ini sebanyak 59 orang. Namun, ia tidak mengetahui bagaimana model pembekalan yang dilakukan Prabowo.
"Iya sesuai datanya," ucapnya.
Borlak menerangkan, pembelakan di kediaman Prabowo berlangsung dua hari sampai besok Kamis (17/10). Dia sendiri bertugas di area pengamanan tamu-tamu yang datang.
"Ini sudah upayakan sehingga tamu-tamu bapak yang datang terutama para menteri dan pembekalan berjalan aman lancar," ungkapnya.
Dia mengungkapkan, sejak pukul 06.00 pagi tadi tamu pertama yang hadir ialah Yusril Ihza Mahendra. Seluruh calon menteri yang datang parkir di helipad Padepokan Garuda Yaksa.
"Kegiatan pengamanan ini melibatkan pemerintah daerah, kota bogor ya secara berjenjang dari panglima, kapolda, dandim, kapolres, terus kapolsek, terus danramil, dan para babinsa, dan yang ada di wilayah ini semua, termasuk satpol pp dan keamanan. Ini semua berjalan," pungkas Borlak.