Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keberagaman budaya dan toleransi di Indonesia

Keberagaman budaya dan toleransi di Indonesia Demo toleransi agama. ©2013 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Keberagaman budaya merupakan kekayaan di Tanah Air yang tidak perlu dipersoalkan. Justru ini menjadi kekuatan agar bangsa tidak mudah dipecah belah oleh kelompok tertentu.

Budayawan Ngatawi Al-Zastrow mengatakan budaya dan tradisi menjadi alat atau metode dalam penyampaian agama agar lebih mudah dipahami. Sehingga budaya-budaya yang ada di masing-masing tempat bisa diterima dengan baik dengan gayanya masing-masing tanpa harus merubah ajaran-ajaran yang sudah baku.

"Dalam konteks ke-nusantaraan yang ada di Indonesia, budaya, tradisi dan seni itu menjadi alat untuk menyampaikan ajaran-ajaran agama," ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu (15/4).

Orang lain juga bertanya?

Dengan begitu, lanjut mantan asisten pribadi Presiden ke-4, Abdurrahman Wahid ini msyarakat tidak mudah marah dengan adanya perbedaan. Karena, menurutnya, kalau sedikit sedikit kemarahan ditunjukan akan membuat situasi tidak kondusif.

"Kita juga perlu marah tapi harus pada tempatnya. Kalau kita marah dan mengatasnamakan marah itu pada hal-hal yang sifatnya membesar-besarkan akan mengkerdilkan Islam itu sendiri," kata mantan Ketua Lembaga Seni Budaya Muslim Indonesia (Lesbumi) PBNU ini

Sebelumnya, Mantan Wakil Ketua Umum PB NU KH As'ad Said Ali menilai dalam Pancasila terdapat harmoni tentang kehidupan beragama dan berbudaya yang menjadi kekuatan bangsa Indonesia. Kekuatan ini menjadi tameng dari serangan yang ingin memecah belah Nusantara.

"Dengan Pancasila jiwa orang Indonesia terbentuk menjadi manusia yang harmonis dan toleran. Itulah kekuatan Pancasila dan itu telah kita buktikan sejak dari zaman kemerdekaan sampai sekarang," ujarnya.

Menurutnya, Pancasila merupakan ideologi terbaik bagi Indonesia dengan berbagai keragamannya. Kendati demikian, ia tidak menampik ada banyak kelompok yang ingin menggoyang Pancasila. Karena itu bangsa Indonesia harus terus memperkuat persatuan dan pemahaman Pancasila sebagai antisipasi dari berbagai ancaman terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). (mdk/did)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sebutkan Ciri Khas Rakyat Indonesia, Majemuk dan Kaya Tradisi
Sebutkan Ciri Khas Rakyat Indonesia, Majemuk dan Kaya Tradisi

Indonesia adalah negara dengan keragaman yang majemuk.

Baca Selengkapnya
Lawan Ujaran Kebencian Menyasar Generasi Muda
Lawan Ujaran Kebencian Menyasar Generasi Muda

Nilai toleransi memiliki akar yang kuat dari jati diri bangsa Indonesia sehingga masyarakat tidak terpecah.

Baca Selengkapnya
Kata Kata Tentang Kebudayaan yang Inspiratif dan Bermakna
Kata Kata Tentang Kebudayaan yang Inspiratif dan Bermakna

Kumpulan kata-kata soal kebudayaan yang bermakna mendalam.

Baca Selengkapnya
Mahfud MD di Depan Umat Budha: Tidak Boleh Ada Diskriminasi dari Tiap Kelompok
Mahfud MD di Depan Umat Budha: Tidak Boleh Ada Diskriminasi dari Tiap Kelompok

Mahfud MD menekankan keberagaman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Selengkapnya
Pancasila Pemersatu Anak Bangsa Sehingga Tak Mudah Dipecah Belah
Pancasila Pemersatu Anak Bangsa Sehingga Tak Mudah Dipecah Belah

Idealnya suasana rukun dan damai bukan karena dirukunkan atau didamaikan.

Baca Selengkapnya
Ragam Kata Bijak Tentang Budaya, Penting untuk Menjaga Toleransi Antar Sesama
Ragam Kata Bijak Tentang Budaya, Penting untuk Menjaga Toleransi Antar Sesama

Setiap individu penting menanamkan rasa toleransi dan saling menghargai warisan budaya bangsa.

Baca Selengkapnya
Ulama Tegaskan Pancasila Terbaik Mampu Satukan Keberagaman di Tanah Air
Ulama Tegaskan Pancasila Terbaik Mampu Satukan Keberagaman di Tanah Air

Indonesia sekarang ini adalah yang terbaik karena mampu merangkum keberagaman seperti pada semboyan Bhinneka Tunggal Ika

Baca Selengkapnya
BPIP: Bangsa Ini Sudah Biasa Bertindak dengan Menghargai Perbedaan
BPIP: Bangsa Ini Sudah Biasa Bertindak dengan Menghargai Perbedaan

Dengan perilaku toleransi tinggi, Indonesia diyakini kebal dengan serangan paham radikal terorisme ingin pecah belah NKRI.

Baca Selengkapnya
Waspadai Upaya Pecah Belah Kelompok Masyarakat
Waspadai Upaya Pecah Belah Kelompok Masyarakat

Dengan Pancasila seluruh hajat hidup masyarakat berbeda latar belakang diwadahi untuk hidup dalam kerukunan.

Baca Selengkapnya
Poin-Poin Penting Pidato Paus di Istana Negara
Poin-Poin Penting Pidato Paus di Istana Negara

Pidato tersebut dia sampaikan di depan Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Presiden terpilih Prabowo Subianto dan para pejabat.

Baca Selengkapnya
Tradisi Kearifan Lokal Merekatkan Kerukunan Antar-Umat di Tanah Air
Tradisi Kearifan Lokal Merekatkan Kerukunan Antar-Umat di Tanah Air

Perayaan Idul Fitri di berbagai daerah biasanya dipadukan dengan kebiasaan masyarakat justru menguatkan semangat toleransi.

Baca Selengkapnya
Memaknai Hari Kemerdekaan dengan Merangkul Perbedaan
Memaknai Hari Kemerdekaan dengan Merangkul Perbedaan

Kemerdekaan yang dirayakan bangsa Indonesia adalah untuk mengingat lepasnya Indonesia dari penjajahan negara asing.

Baca Selengkapnya