Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPK hibahkan aset korupsi Nazarudin & Bupati Bangkalan ke Polri

KPK hibahkan aset korupsi Nazarudin & Bupati Bangkalan ke Polri Gedung baru KPK. ©2015 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menghibahkan aset rampasan dari tersangka kasus mega korupsi proyek e-KTP korupsi Muhammad Nazaruddin dan mantan Bupati Bangkalan Fuad Amin yang terlibat kasus suap. Rencananya aset rampasan itu diberikan besok Kamis (7/3) kepada Polri dan dihadiri oleh pimpinan KPK.

"Dari agenda Rakernis Bareskrim 2018 di Hotel Mercure, Ancol, direncanakan akan dilakukan penyerahan barang rampasan dari kasus Nazaruddin dan Fuad Amin," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Kawasan Kuningan, Jakarta Rabu (7/3).

Febri mengungkapkan, aset Nazaruddin yang dihibahkan berupa dua bidang tanah dan bangunan seharga Rp 12,4 miliar yang bertempat di Jalan Wijaya Graha Puri Blok C No 15 Kelurahan Pulo, Jakarta Selatan. KPK memberikan aset tersebut guna mendukung pelaksanaan tugas penegakan hukum.

Sebelumnya, aset Nazaruddin yang telah dihibahkan ke negara sendiri adalah tanah dan bangunan di Pancoran, Jakarta Selatan, senilai Rp 24,5 miliar yang diserahkan ke Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Ada pula aset yang dilelang, seperti beberapa mobil dan pabrik kelapa sawit di Kampar, Riau, yang laku sekitar Rp 40 miliar. Namun ada beberapa aset Nazar dikembalikan kepadanya.

"Barang rampasan ini kita harapkan bisa digunakan juga nantinya jadi indikator utamanya adalah apakah barang tersebut bisa digunakan oleh instansi yang terkait yang paling utama adalah instansi penegak hukum atau yang menjalankan yang mendukung fungsi penegakan hukum," tutur Febri.

Untuk perkara Fuad Amin, aset yang dihibahkan adalah unit mobil Kijang Innova XW43 tahun 2010 dan digunakan oleh Polres Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Hibah barang milik negara ini dilakukan sesuai dengan Keputusan Menteri Keuangan.

Sebagai informasi, Aset Fuad yang dirampas negara senilai Rp 414 miliar. Fuad terbukti melakukan korupsi APBD lebih dari Rp 300 miliar, dam menerima suap dari PT MKS lebih dari Rp 18 miliar serta jual-beli jabatan lebih dari Rp 20 miliar. Fuad juga memiliki banyak mobil karena pencucian uang.

"Kasus buat Amin diserahkan ke Polres Tana Toraja mobil ini rencanakan digunakan sebagai bagian dari pendukung pelaksanaan tugas kepolisian," ujar Febri.

Febri menjelaskan, prinsip dasar penghibahan ini merujuk kepada putusan pengadilan yang mengatakan sebuah barang yang dirampas harus masuk ke kas negara.

"Itu prinsip dasarnya masuk negara itu bisa menjadi barang milik negara bisa juga ditindaklanjuti dengan lelang dan uangnya masuk negara kemudian kita proses ke kementerian Keuangan tentu ada koordinasi antara KPK dengan kepolisian atau instansi lain yang membutuhkan itu," terang Febri.

Terkait hal ini, KPK juga berkoordinasi dengan Kejaksaan. KPK memandang wisma wisma bekas pelaku koruptor di daerah dapat dihibahkan kepada penuntut umum untuk membantu penanganan korupsi di daerah.

"Karena pengadilan Tipikor itu kan hanya ada di provinsi ya. Jadi ketika misalnya korupsi terjadi di sebuah kabupaten kota bukan di provinsi maka perlu tempat menginap perlu fasilitas dan yang lain-lainnya nya," pungkas mantan aktivis ICW itu.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KPK Hibahkan Aset Rampasan Tanah dan Bangunan Senilai Rp9,62 M ke BNNP Jakarta
KPK Hibahkan Aset Rampasan Tanah dan Bangunan Senilai Rp9,62 M ke BNNP Jakarta

Penyerahan barang rampasan ini, menjadi salah satu upaya KPK memberikan ruang pengelolaan barang yang lebih optima

Baca Selengkapnya
BNNP Jakarta Dapat Hibah Aset Rampasan Rp9,62 Miliar dari KPK
BNNP Jakarta Dapat Hibah Aset Rampasan Rp9,62 Miliar dari KPK

Barang rampasan itu berupa sebidang tanah dan bangunan seluas 566 meter persegi senilai Rp9,62 miliar di Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
KPK Sita Tiga Rumah Mewah dan 14 Ruko Milik Andhi Pramono di Kepri
KPK Sita Tiga Rumah Mewah dan 14 Ruko Milik Andhi Pramono di Kepri

KPK sita aset-aset milik mantan kepala Kantor Bea dan Cukai Makassar, Sulawesi Selatan, Andhi Pramono

Baca Selengkapnya
Potret Rumah Penyimpanan Barang-barang Sitaan KPK dari Para Koruptor, di Dalamnya ada Lift Mobil dengan Kapasitas 4 Ton
Potret Rumah Penyimpanan Barang-barang Sitaan KPK dari Para Koruptor, di Dalamnya ada Lift Mobil dengan Kapasitas 4 Ton

Potret rumah penyimpanan barang sitaan dan perampasan dari kasus korupsi.

Baca Selengkapnya
Kasus Bupati Labuhan Batu, KPK Sita Kantor NasDem
Kasus Bupati Labuhan Batu, KPK Sita Kantor NasDem

Penyidik bakal mengkonfirmasi kepada Erik dan para saksi lainnya perihal gedung yang digunakan untuk NasDem.

Baca Selengkapnya
Kejagung Sita 687 Juta Lembar saham Milik Heru Hidayat Terkait kasus Jiwasraya dan Asabri
Kejagung Sita 687 Juta Lembar saham Milik Heru Hidayat Terkait kasus Jiwasraya dan Asabri

Kejagung menyita paket saham sebanyak 687 juta lembar milik Heru Hidayat

Baca Selengkapnya
KPK Setor Rp40,5 Miliar Uang Rampasan Rafael Alun ke Kas Negara
KPK Setor Rp40,5 Miliar Uang Rampasan Rafael Alun ke Kas Negara

KPK telah menyetorkan ke kas negara uang rampasan Rafael Alun sejumlah Rp40,5 miliar

Baca Selengkapnya
KPK Sita Rumah Mewah Bupati Labuhanbatu Terkait Kasus Korupsi, Begini Penampakannya
KPK Sita Rumah Mewah Bupati Labuhanbatu Terkait Kasus Korupsi, Begini Penampakannya

Bersamaan dengan penyitaan itu, penyidik juga langsung memasang plang sitaan KPK di rumah mewah Erik.

Baca Selengkapnya
Anak Pamer Harta Bikin Bapak Mendekam di Rutan KPK
Anak Pamer Harta Bikin Bapak Mendekam di Rutan KPK

KPK menjebloskan sejumlah pejabat buntut aksi pamer atau flexing harta di media sosial.

Baca Selengkapnya
Geledah Kediaman Kejari Bondowoso, KPK Temukan Catatan Aliran Uang
Geledah Kediaman Kejari Bondowoso, KPK Temukan Catatan Aliran Uang

Catatan alira uang diduga berkaitan dengan kasus dugaan suap pengurusan perkara di Kejari Bondowoso.

Baca Selengkapnya
KPK Setor Rp3,4 M ke Kas Negara dari Lelang Barang Rampasan Eks Bupati Mojokerto Mustofa Kamal
KPK Setor Rp3,4 M ke Kas Negara dari Lelang Barang Rampasan Eks Bupati Mojokerto Mustofa Kamal

Ada 30 barang yang dilelang dengan nilai total Rp3.466.039.000. Setoran ke kas negara

Baca Selengkapnya
Tanah Seluas 5,911 Meter Persegi Milik Eks Kepala Kantor Bea Cukai Makassar Andhi Pramono Disita KPK
Tanah Seluas 5,911 Meter Persegi Milik Eks Kepala Kantor Bea Cukai Makassar Andhi Pramono Disita KPK

KPK masih akan mentracing aset lain milik tersangka untuk dijadikan batang bukti dan sebagai bahan eksekusi KPK.

Baca Selengkapnya