Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kunjungi Perpusnas, Kemenpora ingin miliki perpustakaan berbasis digital

Kunjungi Perpusnas, Kemenpora ingin miliki perpustakaan berbasis digital Kunjungan Kemenpora ke Perpusnas. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) melalui Kepala Biro Humas dan Hukum Amar Ahmad, mengunjungi Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (14/12).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk menambah pengetahuan dan wawasan mengenai pengembangan perpustakaan yang berbasis teknologi digital. Amar mengatakan, Kemenpora mempunyai perpustakaan yang tidak begitu luas dan hanya memiliki koleksi buku sekitar 5000 buku.

"Kami ingin mempunyai fasilitas yang lebih baik. Untuk itu, mungkin kita dapat diberikan akses untuk mengembangkan perpustakaan di kantor kami. Sehingga kami bisa melayani pengunjung yang datang ke perpustakaan kantor kami," jelasnya.

kunjungan kemenpora ke perpusnas

Kunjungan Kemenpora ke Perpusnas ©2017 Merdeka.com

Seperti diketahui, Perpusnas baru saja diresmikan Presiden Jokowi pada September lalu. Bangunan Perpusnas memiliki 24 lantai dan tiga ruang bawah tanah yang disebut-sebut sebagai gedung perpustakaan tertinggi di dunia dengan tinggi 126,3 meter. Mengalahkan perpustakaan di Shanghai, China, yang memiliki tinggi 106 meter.

Saat masuk ke dalam perpustakaan, para pengunjung akan disuguhi foto-foto para presiden Republik Indonesia. Tidak hanya itu saja, di samping masing-masing foto presiden itu ada kotak kaca yang di dalamnya ada buku-buku tentang mereka.

kunjungan kemenpora ke perpusnas

Kunjungan Kemenpora ke Perpusnas ©2017 Merdeka.com

Usai bertemu dengan Kepala Bidang kerja sama dan informasi Wiratna Tritawirasta, Amar bersama rombongan melihat-lihat suasana gedung perpustakaan di beberapa lantai. Mulai dari lantai 7 tempat ruang baca untuk anak-anak serta ruang baca untuk penyandang cacat dan disabilitas, hingga lantai 24 yang merupakan ruang baca juga penyimpanan buku-buku Nusantara. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dorong Peningkatan Literasi, Gedung Perpustakaan Siak Senilai Rp9,2 Miliar Resmi Beroperasi
Dorong Peningkatan Literasi, Gedung Perpustakaan Siak Senilai Rp9,2 Miliar Resmi Beroperasi

Kabupaten Siak di Provinsi Riau akhirnya memiliki perpustakaan umum baru sebagai pengganti fasilitas sebelumnya yang berada di Jalan Raja Kecik.

Baca Selengkapnya
14 September Peringati Hari Kunjung Perpustakaan, Tingkatkan Literasi Masyarakat
14 September Peringati Hari Kunjung Perpustakaan, Tingkatkan Literasi Masyarakat

Setiap tanggal 14 September diperingati sebagai Hari Kunjung Perpustakaan. Ini daftar Perpus dengan koleksi terbaik di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pertama Kalinya, Bekasi Punya Multicultural Library
Pertama Kalinya, Bekasi Punya Multicultural Library

Pertama Kalinya, Bekasi Punya Multicultural Library

Baca Selengkapnya
17 Mei Peringati Hari Perpustakaan Nasional, Ketahui Sejarahnya
17 Mei Peringati Hari Perpustakaan Nasional, Ketahui Sejarahnya

Hari Perpustakaan Nasional yang diperingati setiap 17 Mei untuk merayakan dan menghormati peran perpustakaan sebagai pusat pengetahuan.

Baca Selengkapnya
Menteri Meutya Kunjungi Kantor Media EMTEK, Ini yang Jadi Pembahasan
Menteri Meutya Kunjungi Kantor Media EMTEK, Ini yang Jadi Pembahasan

Menteri Komunikasi dan Informatika, Meutya Hafid, melakukan kunjungan ke kantor Elang Mahkota Teknologi (Emtek), sebuah perusahaan media.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Melalui Perpusnas akan Kirim Pesan Berantai Permudah Akses Literasi Masyarakat
Pemerintah Melalui Perpusnas akan Kirim Pesan Berantai Permudah Akses Literasi Masyarakat

Adin menjelaskan, kegemaran membaca di satuan pendidikan sudah berkembang melalui sekolah maupun perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya
Emtek Grup Audiensi dengan Kemenpora, Taufik Hidayat Bicara Pentingnya Media Mempopulerkan Olahraga
Emtek Grup Audiensi dengan Kemenpora, Taufik Hidayat Bicara Pentingnya Media Mempopulerkan Olahraga

Taufik menyambut positif audiensi dengan Emtek lantaran peran media begitu penting untuk kemajuan olahraga.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Ina Digital, Ini Pesan Penting Menko Luhut ke Peruri dalam Mengintegrasikan Layanan SPBE
Kunjungi Ina Digital, Ini Pesan Penting Menko Luhut ke Peruri dalam Mengintegrasikan Layanan SPBE

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Pandjaitan, menekankan agar talenta Ina Digital agar menjunjung tinggi teamwork.

Baca Selengkapnya
FOTO: Perpustakaan Keliling Ajak Anak-Anak Giat Membaca
FOTO: Perpustakaan Keliling Ajak Anak-Anak Giat Membaca

Pemprov DKI Jakarta menyediakan fasilitas mobil perpustakaan keliling untuk anak-anak supaya giat membaca.

Baca Selengkapnya
Wujudkan Asta Cita, Prabowo-Gibran Bangun Perpustakaan dan Taman Demi Tingkatkan Literasi Masyarakat
Wujudkan Asta Cita, Prabowo-Gibran Bangun Perpustakaan dan Taman Demi Tingkatkan Literasi Masyarakat

Munasir mengungkapkan bahwa ide untuk meminta buku kepada Gibran muncul secara spontan saat ia merespons tweet dari Gibran.

Baca Selengkapnya
Pertama di Indonesia, Yuk Jelajahi Perpustakaan Anti Korupsi di Alun-Alun Kota Bandung
Pertama di Indonesia, Yuk Jelajahi Perpustakaan Anti Korupsi di Alun-Alun Kota Bandung

Di sini pengunjung bisa mendapatkan literasi seputar antikorupsi dengan mudah dan gratis.

Baca Selengkapnya
Bahas Kepramukaan, Disporapar Paser Koordinasi dengan Kwarnas
Bahas Kepramukaan, Disporapar Paser Koordinasi dengan Kwarnas

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi dan konsultasi tentang kegiatan-kegiatan kepramukaan

Baca Selengkapnya