Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Makanan Memakai Pewarna Tekstil Ditemukan di Pasar Tobong Purbalingga

Makanan Memakai Pewarna Tekstil Ditemukan di Pasar Tobong Purbalingga Uji makanan memakai pewarna tekstil. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Tim Jejaring Keamanan Pangan Terpadu (JKPT) Kabupaten Purbalingga menemukan peredaran makanan atau jajanan berbahaya di Pasar Tobong, Kabupaten Purbalingga. Tim JKPT melakukan uji kandungan terhadap sejumlah jenis makanan yang dijual di wilayah pasar tersebut pada Senin (22/4).

Kasi Keamanan Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Purbalingga, Suyono mengatakan ada dua jenin makanan yang ditemukan mengandung zat berbahaya. Makanan tersebut yakni jajanan mireng dan mie pedes (mides) didapati mengandung Rhodamin B atau pewarna tekstil.

"Setelah diuji kedua jajanan itu positif mengandung pewarna tekstil," kata Suyono saat Monitoring Keamanan Pangan di Pasar Tobong, Senin (22/4).

Orang lain juga bertanya?

Beberapa makanan lain seperti bakso goreng (basreng), ikan tongkol, jipang, minuman kopyor juga diuji kandungan zat pewarnanya. Tim JKPT melakukan uji kandungan boraks terhadap 6 jenis makanan tersebut yang banyak dijual di sekitar di Pasar Tobong.

"Dari mulai bakso, ebi, teri, peda dan bleng kami uji apakah mengandung borak atau tidak, yang positif bleng cap Semar dari Solo," imbuh Suyono.

Rijam selaku penjual mengaku tak tahu kalau makanan yang dijualnya tersebut mengandung pewarna tekstil.

"Saya hanya kulak di Pasar Segamas," ungkapnya.

Setelah menemukan adanya makanan berpewarna tekstil, tim JKPT sementara ini masih secara persuasif kepada penjual makanan tersebut. Selanjutnya, sample makanan yang terbukti mengandung Rhodamin B nantinya akan dilaporkan ke Dewan Ketahanan Pangan untuk nantinya ditindaklanjuti.

"Kita laporkan hasilnya sekaligus sosialisasi kepada pedagang yang ada di pasar untuk tidak membeli dan menjual kembali makanan yang terbukti mengandung zat berbahaya tersebut," jelas Suyono.

Ia juga mengimbau untuk masyarakat untuk mengecek tanggal kedaluwarsa makanan yang akan dibeli.

"Beberapa pedagang kami dapati juga menaruh makanan yang hampir kedaluwarsa di etalase depan agar cepat dibeli atau diambil kembali oleh suppliernya," tambahnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hasil Pemeriksaan Seluruh Makanan di Pasar Takjil Banyuwangi Aman Dikonsumsi
Hasil Pemeriksaan Seluruh Makanan di Pasar Takjil Banyuwangi Aman Dikonsumsi

Hasil pengecekan laboratorium itu, seluruh sampel makanan-minuman dalam kondisi layak konsumsi.

Baca Selengkapnya
BBPOM Temukan Makanan Mengandung Formalin dan Boraks di Kawasan Kota Tua
BBPOM Temukan Makanan Mengandung Formalin dan Boraks di Kawasan Kota Tua

Adapun bahaya yang ditimbulkan ke tubuh manusia bersifat akumulatif atau tidak langsung terasa.

Baca Selengkapnya
Waspada, Ditemukan Mie Kuning Basah Berformalin di Depok
Waspada, Ditemukan Mie Kuning Basah Berformalin di Depok

Selanjutya BPOM telah melakukan pembinaan kepada pedangnya untuk tidak menjual produk makanan yang mengandung zat kimia berbahaya.

Baca Selengkapnya
Hasil Uji Sampling Badan Pangan Nasional, Bahan-Bahan di Pasar Tomang Barat Negatif Zat Berbahaya
Hasil Uji Sampling Badan Pangan Nasional, Bahan-Bahan di Pasar Tomang Barat Negatif Zat Berbahaya

Standar keamanan pangan segar perlu diterapkan oleh para pelaku usaha.

Baca Selengkapnya
BPOM Semarang Temukan Takjil Mengandung Formalin dan Zat Rhodamin
BPOM Semarang Temukan Takjil Mengandung Formalin dan Zat Rhodamin

Para pedagang hanya diedukasi dan diingatkan agar tak mengulangi perbuatanya.

Baca Selengkapnya
Inspeksi di Pasar Tambun, Ini Temuan Satgas Pangan Polri
Inspeksi di Pasar Tambun, Ini Temuan Satgas Pangan Polri

Hasil temuan di lapangan bahwa sejumlah harga pangan terpantau dalam kondisi aman.

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Musnahkan Ratusan Ton Tepung Impor Tak Layak Konsumsi
Bea Cukai Musnahkan Ratusan Ton Tepung Impor Tak Layak Konsumsi

Barang yang dimusnahkan meat & bone meal atau tepung daging dan tepung tulang

Baca Selengkapnya
Banyak Siswa Keracunan Latiao, YLKI Minta BPOM Sidak Produk Pangan Asal China
Banyak Siswa Keracunan Latiao, YLKI Minta BPOM Sidak Produk Pangan Asal China

YLKI pernah menemukan banyak produk impor yang tidak memenuhi standar masuk ke Indonesia pada ritel besar.

Baca Selengkapnya
Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran
Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran

Harga tinggi telur dan daging itu ditemukan Satgas Pangan Polri mengecek ketersediaan stok pangan di sejumlah pasar tradisional.

Baca Selengkapnya
Pasar Tumpah di Jl Merdeka Bogor Marak Pungli, dari Preman hingga Anggota Dinas Lingkungan Hidup
Pasar Tumpah di Jl Merdeka Bogor Marak Pungli, dari Preman hingga Anggota Dinas Lingkungan Hidup

Cara pungli dilakukan dengan mengutip langsung kepada para pedagang.

Baca Selengkapnya
BPOM Temukan Pabrik Produksi Mie Mengandung Formalin di Semarang
BPOM Temukan Pabrik Produksi Mie Mengandung Formalin di Semarang

Mie tersebut dijual dengan harga Rp22 ribu per kilogram. Saat ini jumlah karyawannya ada lima orang.

Baca Selengkapnya
Viral Preman Palak Pedagang Pasar Tumpah Jalan Merdeka Kota Bogor Rp80-100 Ribu Tiap hari, Ternyata Ini Pelakunya
Viral Preman Palak Pedagang Pasar Tumpah Jalan Merdeka Kota Bogor Rp80-100 Ribu Tiap hari, Ternyata Ini Pelakunya

Cara pungli dilakukan dengan mengutip langsung kepada para pedagang lebih dari tiga kali dan dilakukan orang berbeda pada pukul 03.00 hin

Baca Selengkapnya