Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mensesneg sebut status Kepala UKP-PIP setara menteri belum dibahas

Mensesneg sebut status Kepala UKP-PIP setara menteri belum dibahas Pratikno. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menteri Sekretaris Negara Pratikno memastikan belum ada pembahasan tentang peningkatan status Kepala Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) Yudi Latief menjadi setara dengan menteri. Ini merupakan usulan dari Dewan Pengarah UKP-PIP.

"Belum dibahas," kata Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/7).

Yudi Latief menemui Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (19/7). Menurut Pratikno, pertemuan keduanya tak membahas terkait peningkatan status menjadi setara dengan menteri.

Pertemuan tersebut, sambung Pratikno, membahas program jangka pendek dan menengah dari UKP-PIP.

"Jadi UKP-PIP saat ini fokus kepada bagaimana melaksanakan program-program jangka pendek dan menengah," ujarnya.

Kepala Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) Yudi Latief menilai pihaknya sangat sulit melakukan koordinasi dengan kementerian terkait dalam rangka melakukan pembinaan Ideologi Pancasila. Hal ini dikarenakan Unit Kerja hanya setara dengan Dirjen Kementerian sehingga tak selevel dengan seorang menteri.

"Agak susah itu kalau itu selevel di bawah menteri menkoordinasikan menteri agak susah. Kemudian saya kira kan Pancasila ini urusan yang sangat luas dimensinya karena mencakup semua aspek kehidupan," kata Yudi usai menemui Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (19/7).

Yudi membantah pertemuan dengan Presiden untuk meminta jabatannya dibuat setara dengan seorang menteri. Dia mengaku pertemuan dengan Presiden guna membahas agenda UKP-PIP dalam satu bulan ke depan. Terlebih, ia mengaku permintaan menaikkan jabatannya setara menteri berasal dari Dewan Pengarah bukan atas inisiatif pribadi.

Selain dengan para menteri, Yudi menjelaskan koordinasi dengan para Gubernur juga menjadi sangat penting. "Indonesia adalah satu wilayah yang sangat luas meskipun kalau BP7 (Badan Pembina Pendidikan Pelaksanaan Pedoman Penghayatan dan Pengalaman Pancasila) dulu sampai ke tingkat kabupaten punya organnya. Kalau ini kan satu unit kecil saja tapi punya garapan yang sangat luas," ujarnya.

Sebelumnya, Anggota Dewan Pengarah Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP), Ahmad Syafi'i Ma'arif (Buya Syafi'i) mengatakan akan segera melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo.

Pertemuan tersebut untuk menyampaikan usulan ke Kepala Negara untuk merubah Keppres Nomor 54 Tahun 2017 tentang UKP- PIP. Tujuannya agar kewenangan unit kerja ini diperluas.

"Nanti mau ketemu unit kerja Presiden. Langsung dipanggil secepatnya karena Keppres itu tugasnya besar tapi wewenangnya enggak ada. Kecil sekali kewenangannya, jadi mau diubah. Nanti mau diperbaiki Perpres itu supaya ada wewenang gitu lho," kata Buya Syafi'i di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (17/7).

Apabila Keppres itu diubah, Buya Syafi'i mengatakan maka Kepala UKP-PIP yaitu Yudi Latief akan setara dengan menteri. Menurut Buya, perubahan tingkatan ini diperlukan untuk memudahkan UKP-PIP melakukan koordinasi dengan sejumlah kementerian soal pembinaan Pancasila.

"Kalau sekarang Keppres yang nomor 54 itu, itu Yudi Latief setingkat Dirjen. Bagaimana mau memanggil menteri enggak bisa. Ini memang kurang cermat membuatnya," ujarnya.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cak Imin Tak Tahu soal Pembahasan Susunan Menteri Prabowo-Gibran: Saya Belum Pernah Diundang
Cak Imin Tak Tahu soal Pembahasan Susunan Menteri Prabowo-Gibran: Saya Belum Pernah Diundang

Cak Imin menegaskan, PKB saat ini pada posisi menunggu arahan dari Prabowo sebagai presiden terpilih perihal kursi menteri.

Baca Selengkapnya
Gerindra: Nomenklatur 40 Menteri Baru Aspirasi, Prabowo Masih Fokus Rancang Program
Gerindra: Nomenklatur 40 Menteri Baru Aspirasi, Prabowo Masih Fokus Rancang Program

Gerindra mengakui sejauh ini isu-isu tentang kabinet Prabowo-Gibran masih sebatas aspirasi.

Baca Selengkapnya
Soal Jatah Menteri, PKB Serahkan ke Prabowo: Itu Hak Prerogatif Presiden
Soal Jatah Menteri, PKB Serahkan ke Prabowo: Itu Hak Prerogatif Presiden

"Pokoknya PKB secara moral akan mendukung suksesnya Pemerintahan pak Prabowo," kata Jazilul

Baca Selengkapnya
Cak Imin Mengaku Belum Pernah Diundang Bahas Susunan Kabinet, Gerindra: Itu Hak Prerogatif Presiden
Cak Imin Mengaku Belum Pernah Diundang Bahas Susunan Kabinet, Gerindra: Itu Hak Prerogatif Presiden

Kata Dasco, bukan hanya PKB yang belum diundang, tapi seluruh ketum parpol KIM.

Baca Selengkapnya
Kursi Mensos Tidak Diisi Kader PDIP, Pramono: Hak Sepenuhnya Presiden
Kursi Mensos Tidak Diisi Kader PDIP, Pramono: Hak Sepenuhnya Presiden

Sebelum Risma, Mensos dijabat Juliari Batubara yang juga kader dari PDIP.

Baca Selengkapnya
Prabowo Belum Teken Perpres Pemindahan IKN, Ini Alasannya
Prabowo Belum Teken Perpres Pemindahan IKN, Ini Alasannya

Mensesneg Prasetyo Hadi mengungkapkan alasan Prabowo belum menerbitkan Perpres pemindahan IKN.

Baca Selengkapnya
Dasco Soal RUU Kementerian Negara: Belum Dibahas Prabowo
Dasco Soal RUU Kementerian Negara: Belum Dibahas Prabowo

Bahkan, penambahan jumlah menteri juga belum dibahas oleh Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Pratikno Bantah Isu Menteri PDI Perjuangan Mundur dari Kabinet Jokowi
Pratikno Bantah Isu Menteri PDI Perjuangan Mundur dari Kabinet Jokowi

Pratikno menjelaskan, suasana dalam kabinet Jokowi tetap harmonis.

Baca Selengkapnya
Reaksi Muhadjir Digadang-gadang jadi Cawapres Prabowo
Reaksi Muhadjir Digadang-gadang jadi Cawapres Prabowo

Selain Muhadjir, PAN juga mendorong Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon wakil presiden untuk Prabowo.

Baca Selengkapnya
Dikabarkan Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Ini Respons Yandri Susanto
Dikabarkan Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Ini Respons Yandri Susanto

Saat ditanya apakah Yandri siap jika diberikan mandat sebagai menteri, dia pun hanya bungkam.

Baca Selengkapnya
Prabowo Panggil Para Calon Menteri, Sri Mulyani Wakili PDIP?
Prabowo Panggil Para Calon Menteri, Sri Mulyani Wakili PDIP?

PDIP berharap susunan kabinet mencerminkan bagaimana kebijakan pemimpin di dalam melihat persoalan dan arah bagi masa depan.

Baca Selengkapnya
Reaksi Kaesang soal Jokowi Diusulkan Jadi Ketum PDIP Gantikan Megawati
Reaksi Kaesang soal Jokowi Diusulkan Jadi Ketum PDIP Gantikan Megawati

Kaesang menganku enggan menanggapi urusan partai lain.

Baca Selengkapnya