Meski animasi karya lokal, anak harus didampingi saat menonton
Merdeka.com - Banyak cara bagi orang tua untuk mendidik karakter anak tanpa terkesan menggurui. Salah satunya dengan menyuguhkan animasi kepada anak anak mereka. Animasi yang dipilih orang tua tentu tidak hanya sekadar animasi yang membuat buah hati mereka senang, namun juga mengandung unsur pendidikan.
Tidak sedikit pula orang tua memanjakan anak mereka dengan memberikan suguhan animasi animasi lokal yang dirasa cukup aman jika ditonton oleh anak anak yang masih perlu pengawasan dalam bersikap.
Animasi lokal dipilih disebabkan kemasan dan cerita yang ditampilkan sesuai dengan karakter atau kehidupan sehari hari masyarakat Indonesia. Berbeda dengan animasi luar negeri yang identik dengan merendahkan satu sama lain, menayangkan beberapa adegan kekerasan, dan masih banyak contoh yang dikhawatirkan oleh orang tua.
-
Bagaimana cara menjelaskan aturan kepada anak? Orang tua juga bisa memberikan penjelasan dan pemahaman kepada si kecil alasan dibangunnya aturan tersebut.
-
Apa yang harus orang tua lakukan? Jelaskan kepada anak bahwa meskipun mereka mungkin mendengar kata-kata kasar dari orang lain, hal itu tidak berarti kata-kata tersebut selaras dengan nilai-nilai keluarga Anda dan sebaiknya tidak diulang di rumah atau di hadapan anggota keluarga lainnya.
-
Gimana caranya agar anak bisa nonton bioskop dengan nyaman? Jika memungkinkan, pilihlah bioskop khusus anak-anak yang telah disesuaikan untuk kenyamanan mereka. Pilihlah film yang sesuai dengan usia anak untuk memastikan pengalaman menonton yang nyaman dan aman.
-
Apa yang harus dilakukan orangtua saat anak membantah? Hindari Berteriak atau Memarahi Teriak atau memarahi anak hanya akan membuat mereka merasa takut dan tertekan. Sebaliknya, mereka akan lebih cenderung untuk melawan.
-
Siapa yang cocok menonton film anak untuk belajar? Film ini cocok menjadi media belajar bahasa Inggris bagi pemula.
-
Siapa yang disarankan untuk memperhatikan hiburan anak? Hassink menyarankan agar para orang tua memperhatikan isi hiburan yang ditonton oleh anak-anak mereka.
Ketua Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait menganggap selama animasi lokal yang disuguhkan tidak ada unsur kekerasan dan masih berada dalam koridor kebudayaan Indonesia hal tersebut tidak masalah. Meski demikian Arist mengingatkan peran orang tua tetap harus mengawasi meskipun yang ditonton anak anak animasi lokal yang aman.
"Saya kira jika masih berbudaya lokal, tidak terkontaminasi dengan kekerasan enggak ada masalah," ujar Arist kepada merdeka.com Jumat (6/11).
Arist menambahkan animasi lokal memang cocok untuk pembelajaran karakter bagi anak, namun tidak serta merta anak dibiarkan menonton begitu saja tanpa adanya pengawasan dari orang tua. Dia memberi contoh animasi lokal seperti Unyil, yang menurutnya animasi tersebut sangat bagus untuk pembelajaran karakter bagi anak.
"Saya masih ingat sekali dengan Unyil, seharusnya animasi animasi lokal bisa seperti itu. Di sana kan ada ibu Bariyah, unyil, Pak Ogah, nah nanti anak-anak bisa belajar dari karakter yang ada di Unyil," lanjutnya.
Meski dalam animasi lokal juga menampilkan hal hal yang tidak sopan, justru di sinilah orang tua melaksanakan perannya untuk memberi penjelasan kepada buah hati mereka. Dari sini pula komunikasi antara orang tua dan anak semakin erat.
"Saya kira wajar wajar saja kalau di animasi lokal ada adegan anak kecil yang nakal, atau kenakalan kenakalan anak kecil yang lumrah dilakukan. Biar nanti orang tua yang memberikan pengertian kepada anaknya. Yang salah kan tidak ada pengalaman dalam pendampingan bagi orang tua, anak dibiarkan begitu saja menonton tanpa ada pengawasan," ujar Arist di akhir wawancara. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menonton film di bioskop dapat menjadi pengalaman yang membangun dan mendidik bagi anak-anak. Namun, sebelum mengajak anak ke bioskop, ada pertimbangannya.
Baca SelengkapnyaKunci utama dalam melindungi anak di era digital adalah membangun lingkungan yang aman dan protektif, terutama dari orang tua dan keluarga.
Baca SelengkapnyaPada masa lalu, orangtua selalu melarang anak untuk berbicara dengan orang asing. Apakah hal tersebut masih berlaku diterapkan saat ini?
Baca SelengkapnyaBerada dalam situasi di mana Anda dan pasangan kepergok anak saat bercinta tentu bisa memicu perasaan yang kompleks. Jangan panik, segera lakukan hal ini.
Baca SelengkapnyaKetakutan anak terhadap hantu perlu disikapi secara tepat oleh orangtua dengan berbagai cara berikut.
Baca SelengkapnyaMencegah anak terlibat dalam pergaulan bebas juga bisa dilakukan orangtua walau dari jauh.
Baca SelengkapnyaContoh dan ajaran dari orangtua menjadi hal penting untuk cegah pelecehan seksual pada anak.
Baca SelengkapnyaKejadian besar yang dialami oleh anak dapat memunculkan rasa trauma yang berdampak panjang di kehidupan mereka.
Baca SelengkapnyaMencegah perundungan bisa dimulai dari rumah dengan mendidik anak agar tidak menjadi perundung.
Baca SelengkapnyaPaparan terhadap momen intim orangtua bisa menciptakan berbagai dampak pada anak. Emosi yang muncul dapat melibatkan kebingungan, ketakutan, panik, rasa jijik.
Baca Selengkapnyatahukah kalian bahwa penggunaan gadget pada anak memiliki dampak yang berbahaya?
Baca SelengkapnyaATVSI meminta pemerintah segera mengubah regulasi pada undang-undang yang sudah dianggap tidak relevan dengan kondisi saat ini.
Baca Selengkapnya