Momen dan Ekpresi Ratu Atut Kembali Nyoblos usai Bebas dari Penjara
Atut perdana menggunakan hak pilihnya setelah keluar penjara pada tahun 2022 terkait kasus korupsi.
Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah mengunakan hak pilihnya pada Pilkada 2024 di TPS 06, Kompleks Pemda, Kecamatan Cipocok, Kota Serang, Rabu (27/11).
Atut kembali menggunakan hak pilihnya setelah keluar penjara pada tahun 2022 terkait kasus korupsi. Atut mengaku perasaannya campur aduk saat menggunakan hak pilihnya.
"Alhamdulillah (Perasaannya) campur aduk," kata Atut setelah mencoblos di TPS.
Atut berharap pada pilkada 2024 Banten ini dapat terselenggara dengan baik. "Alhamdullah dapat terselenggara, semoga tiap TPS dapat melaksanakan dengan baik seperti halnya di tempat ini," Katanya.
Atut berharap, keluarganya yang ikut berkontestasi pada pilkada kali ini mendapat restu dari yang maha kuasa.
"Semoga Allah SWT memberikan ridho, khususnya pada keluarga ibu yang mengikuti kompetisi pemilukada," ujar Atut.
Keluarga Atut di Pilkada 2024
Untuk diketahui, kerabat Atut yang maju pada Pilkada yakni anaknya, Andika Hazrumy yang maju pada Pilbup Serang, kemudian adik iparnya, Airin Rachmi Diany maju pada Pilgub Banten.
Selanjutnya, adik tiri Atut, Ratu Ria Maryana maju Paga Pilwalkot Serang, dan keponakannya Pilar Saga Ichsan maju pada Pilwalkot Tangerang Selatan.