Penyebar Konten Pornografi & Siaran Ilegal Liga Inggris Segera Disidang
Pengelola aplikasi streaming online ilegal, ZAL TV akan segera menjalani proses sidang. Setelah berkas perkara dinyatakan P-21 alias lengkap.
Pengelola aplikasi streaming online ilegal, ZAL TV akan segera menjalani proses sidang.
Penyebar Konten Pornografi & Siaran Ilegal Liga Inggris Segera Disidang
Berkas perkara yang menjerat ZAL TV dinyatakan P-21 alias lengkap. Berkas dan tersangka akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan. Pengelola ZAL TV ditangkap pada Mei 2023. Pengelola ZAL TV kedapatan melakukan penayangan konten pornografi, termasuk menayangkan secara ilegal siaran Liga Inggris dari Vidio. Pengelola ZAL TV juga diduga mengambil keuntungan dari tindakan ilegal tersebut dengan menjual kode voucher kepada para pengguna-nya, untuk mengakses konten-konten ilegal. "Proses penyidikan dan pengumpulan barang bukti oleh Tim Siber Polda Jawa Barat juga dianggap lengkap dan cukup. Ini menjadi bukti nyata komitmen Kepolisian menindak tegas pihak tidak bertanggungjawab yang telah dengan sengaja menyebarkan konten asusila dan bajakan," ujar Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat, Kombes Pol Deni Okvianto.
Modus pengelola ZAL TV diawali dengan membuat akun pengguna di beberapa platform video streaming lokal dan global. Tersangka lalu mengumpulkan konten tayangan yang terdapat pada platform-platform tersebut, untuk kemudian menyebarluaskan tanpa seizin platform yang bersangkutan. Kepolisian kembali mengimbau masyarakat untuk turut berperan aktif memerangi konten bajakan dan konten ilegal lainnya. Kepolisian juga berharap pelaku industri kreatif perfilman Indonesia dapat terus melakukan edukasi dan mengimbau masyarakat untuk menonton konten di aplikasi video streaming legal, serta melakukan upaya proaktif memerangi konten maupun situs bajakan atau ilegal.
Tujuannya melindungi kepentingan konsumen terhadap modus penyusupan malware atau virus, pencurian data pribadi, hingga promosi kegiatan illegal lain-nya, dengan tujuan membangun industri ekonomi kreatif yang sehat dan terus bertumbuh, serta memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.