Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PNS di NTT Kerja Mulai Pukul 5 Pagi, Ada Uang Lembur?

PNS di NTT Kerja Mulai Pukul 5 Pagi, Ada Uang Lembur? PNS NTT masuk subuh. ©2023 Merdeka.com/ananias

Merdeka.com - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Nusa Tenggara Timur (NTT) Linus Lusi ikut menerapkan aturan masuk kantor pukul lima pagi, Senin (6/3). Walau demikian, para aparatur sipil negara (ASN) atau PNS pulang seperti biasa, yakni 16.00 WITA. Lantas apakah para pekerja mendapat insentif atau uang lembur?

"Jam pulangnya pukul 16.00 WITA tidak berubah," kata Linus Lusi, Senin (6/3).

Menurut Linus Lusi, ini permulaan dan ke depan sudah menjadi budaya di lingkungan Disdikbud NTT.

"Setelah kita berjalan tentu ada pemantauan, ada evaluasi berkelanjutan biar ini jadi role mode untuk peningkatan birokrasi di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta reformasi birokrasi pendidikan," ujarnya.

Terkait pendapatan tambahan terkait kebijakan itu, Linus Lusi mengatakan, dia bersama stafnya tidak menuntut hak yang lebih. Mereka sepakat untuk membiarkan proses ini berjalan sesuai aturan yang berlaku.

"Saya kira kalau ASN bekerja secara maksimal tentu ada perhatian otoritas di atas kita, seperti apa menilai dan itu kami tidak pernah menuntut hak hak ini, tetapi biarlah proses ini berjalan sebagaimana biasanya," tambahnya.

Linus Lusi menerangkan, kehadiran ASN saat pertama kali menerapkan aturan mencapai 99 persen. Sementara bagi yang terlambat telah diatur dalam regulasi, namun harus dijalankan secara pelan-pelan agar bisa menyesuaikan diri.

"Baru pertama kali diterapkan aturannya namun kehadiran mencapai 99 persen. Soal sanksi bagi yang terlambat diatur dalam regulasi namun dijalankan pelan-pelan," tutupnya.

Linus Lusi menerangkan, tujuan kebijakan tersebut untuk lebih maksimal memberikan pelayanan terhadap masyarakat khususnya dunia pendidikan.

"Ya karena ketika ada kebutuhan-kebutuhan mendesak, ada konsultasi dan komunikasi dengan dinas, staf yang terkait sudah siap, itu tujuannya," jelas Linus Lusi.

Selain itu, Linus Lusi mengatakan, hal yang paling mendasar dan penting diterapkannya masuk kantor subuh adalah, untuk mendukung gerakan siswa-siswi masuk sekolah pada pukul 05.30 Wita yang telah dimulai SMA Negeri 1 dan SMA Negeri 6 Kupang.

"Supaya jangan sampai sekolah dari SMA Negeri 1 dan SMA Negeri 6 menghubungi Disdikbud, kantor belum buka, staf belum datang. Maka ini kita melakukan pelayanan untuk mendukung gerakan dan cita-cita ini," ungkap Linus Lusi.

Dia mengimbau, seluruh ASN Disdikbud NTT untuk tetap berpegang teguh pada kebijakan yang telah dibuat.

Sehingga ada evaluasi ke depan walaupun masih ada yang terlambat apel pagi.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PNS Kerja 6,5 Jam per Hari dan Pulang Jam 3 Sore Selama Bulan Ramadan, Ini Syaratnya
PNS Kerja 6,5 Jam per Hari dan Pulang Jam 3 Sore Selama Bulan Ramadan, Ini Syaratnya

Hal tersebut tertuang dalam Peraturan Presiden No. 21/2023 tentang Hari dan Jam Kerja Instansi Pemerintah dan Pegawai Aparatur Sipil Negara

Baca Selengkapnya
Ramadan Sebentar Lagi, Jam Kerja PNS Berubah?
Ramadan Sebentar Lagi, Jam Kerja PNS Berubah?

Biasanya, pemerintah Indonesia akan mengeluarkan surat ederan terkait penyesuaian jam kerja PNS di lingkungan pemerintah selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
DPRD NTT Dukung Aturan Masuk Sekolah 05.30 Dicabut: Kebijakan Viktor Laiskodat Tidak Mendasar!
DPRD NTT Dukung Aturan Masuk Sekolah 05.30 Dicabut: Kebijakan Viktor Laiskodat Tidak Mendasar!

PJ Gubernur NTT Ayodhia Kalake akan mencabut sejumlah kebijakan sekolah masuk jam 05.30 WITA

Baca Selengkapnya
Penggagas Program Kontroversi Masuk Sekolah Pukul 5 Pagi Kini Dilantik Jadi Pj. Wali Kota Kupang
Penggagas Program Kontroversi Masuk Sekolah Pukul 5 Pagi Kini Dilantik Jadi Pj. Wali Kota Kupang

Saat menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan NTT Linus Lusi menggagas uji coba sekolah jam lima pagi

Baca Selengkapnya
Heru Budi Tegaskan ASN Jakarta Tak Ada yang WFH Usai Libur Lebaran
Heru Budi Tegaskan ASN Jakarta Tak Ada yang WFH Usai Libur Lebaran

Libur itu di luar dua hari libur nasional Idulfitri 2024 atau 1 Syawal 1445 Hijriah yang jatuh pada 10 dan 11 April 2024.

Baca Selengkapnya
5 Persen PNS DKI Tak Masuk Kerja Hari Pertama Usai Libur Nataru
5 Persen PNS DKI Tak Masuk Kerja Hari Pertama Usai Libur Nataru

SKPD/UKPD yang memiliki tugas dan fungsi pelayanan kepada masyarakat pun tetap melaksanakan tugasnya itu.

Baca Selengkapnya
Pj Gubernur NTT Cabut Kebijakan Sekolah Jam 5.30 Pagi yang Dibuat Victor Laiskodat
Pj Gubernur NTT Cabut Kebijakan Sekolah Jam 5.30 Pagi yang Dibuat Victor Laiskodat

Mulai hari ini, 21 September 2023, jam masuk sekolah dikembalikan ke jadwal masuk semula yaitu jam 7.00 Wita.

Baca Selengkapnya
Catat! Jam Kerja PNS di Bulan Ramadan Cuma 6,5 Jam per Hari
Catat! Jam Kerja PNS di Bulan Ramadan Cuma 6,5 Jam per Hari

Aturan tersebut tertuang dalam Peraturan Presiden No. 21/2023 tentang Hari dan Jam Kerja Instansi Pemerintah dan Pegawai Aparatur Sipil Negara.

Baca Selengkapnya
Info Terbaru: PNS Boleh WFH Selama Dua Hari Pasca Libur Lebaran
Info Terbaru: PNS Boleh WFH Selama Dua Hari Pasca Libur Lebaran

Bila usulan itu disetujui maka PNS dapat bekerja dari rumah pada Selasa 16 dan Rabu, 17 April 2024.

Baca Selengkapnya
Ada Usulan Waktu Kerja Jadi 4 Hari Seminggu, Begini Respons BKN
Ada Usulan Waktu Kerja Jadi 4 Hari Seminggu, Begini Respons BKN

Bahkan YLKI pun mengusulkan kebijakan serupa diterapkan di Tanah Air.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Hari Pertama ASN di Balai Kota DKI Jakarta Kembali Bekerja Usai Libur Lebaran 2024
FOTO: Suasana Hari Pertama ASN di Balai Kota DKI Jakarta Kembali Bekerja Usai Libur Lebaran 2024

Pemprov DKI mewajibkan seluruh pegawainya untuk bekerja di kantor, meskipun KemenPANRB memberikan kesempatan ASN di instansi tertentu untuk WFH.

Baca Selengkapnya