Pria di Jambi Tega Perkosa Tiga Anak Kandung, Korban Diancam Bunuh jika Mengadu
Pria di Jambi Tega Perkosa Tiga Anak Kandung, Korban Diancam Bunuh jika Mengadu
Seorang pria berinisial ML diduga memerkosa tiga anak perempuannya di Kecamatan Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi. Kasus ini viral dan pelaku pun sudah ditangkap.
Pria di Jambi Tega Perkosa Tiga Anak Kandung, Korban Diancam Bunuh jika Mengadu
Sebelumnya, pihak keluarga dan kuasa hukum telah melaporkan ke Polda Jambi dengan laporan nomor: LP/B/149/2024/SPKT/Polda Jambi.
Kuasa hukum keluarga, Putra Tambunan mengatakan bahwa dirinya dan keluarga datang ke Polda Jambi melaporkan pria berinisial ML karena diduga melakukan pencabulan tiga orang anak perempuannya. Ketiganya juga masih di bawah umur, yakni 11, 12 dan 16 tahun.
"Kita membuat laporan ke Polda Jambi. Laporan kita diterima dan tadi sudah langsung dilakukan pemeriksaan untuk saksi-saksi," katanya, Selasa (04/06).
ML dilaporkan dengan pasal perkosaan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari pihak keluarga, pelaku sudah berkali-kali melakukan aksi bejatnya terhadap anak-anak kandungnya.
"Untuk anak yang pertama pelaku melakukannya 1 kali," katanya.
"Untuk anak korban yang inisial MH (anak ke-2) itu dilakukan sebanyak 5 kali. Dan untuk anak ke-3 itu dilakukan sebanyak 1 kali," sambungnya.
Jika tiga anak ini tidak menuruti kemauan ayahnya, mereka diancam akan dibunuh. Begitu juga jika mereka berani melaporkan aksi tersebut.
“Mereka pun ketakutan dan hanya mendiamkan peristiwa yang dialaminya. Aksi bejat pelaku juga disebut-sebut sudah berlangsung lama yakni semenjak Januari 2024,” tegasnya.
Putra berharap agar korban mendapat keadilan dan bagi pelaku agar dihukum seberat-beratnya atas perbuatan bejat itu.
"Kami sangat berharap agar pelaku diberikan hukuman yang seberat-beratnya. Dan apabila nanti ke depan majelis hakim berkenan, agar pelaku ini diberikan hukuman kebiri. Supaya ini benar-benar menjadi efek jera," tutupnya.
Sementara, ibu korban dan anak-anak perempuannya kini ketakutan karena ancaman dari ML. "Jadi takut untuk menceritakan kejadian tersebut ke kami, namun baru bisa menceritakan peristiwa yang dialami anak-anaknya kepada adiknya atau tante," jelasnya.
Pihak keluarga pun lantas menjemput ibu korban beserta anak-anaknya dari kediaman mereka di daerah Lubuk Kambing, Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. "Langsung dilaporkan ke polisi,” jelasnya.
“Kami keluarga ber harapan pada pihak Polda Jambi yang menangani kasus laporan kami agar diproses secepatnya," tutupnya.
Polisi langsung bergerak cepat menangani kasus viral ini. ML langsung ditangkap. Dia kini diproses di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Ditrektorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jambi.
"Sudah kita tangkap saat ini sudah kita tahan di Polda Jambi. Kita juga lagi sidik untuk pelaku tersebut," kata Kasubbid Penmas Polda Jambi Kompol Amin Nasution saat dikonfirmasi melalui sambung telepon
Amin mengatakan bahwa saat ini lagi proses sidik dan penyidikan. "Kita akan konferensi pers di Polda Jambi ditunggu aja ya," tutupnya.