Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil Hasyim Asy'ari, Ketua KPU Terpilih Periode 2022-2027

Profil Hasyim Asy'ari, Ketua KPU Terpilih Periode 2022-2027 Komisioner KPU RI Hasyim Asyari. ©2019 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Hasyim Asy'ari terpilih menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hasyim dipercaya memimpin lembaga penyelenggara pemilu dari hasil rapat pleno pertama anggota KPU periode 2022-2027 pada Selasa (12/4) kemarin.

Hasyim bukan merupakan orang baru di bidang kepemiluan. Pria kelahiran Pati, 3 Maret 1973 ini telah menjabat Komisioner KPU Pergantian Antar Waktu sejak 2016 menggantikan Husni Kamil Manik yang meninggal dunia.

Hasyim kembali mencalonkan diri sebagai komisioner pada 2017 dan lolos menjadi Komisioner KPU periode 2017-2022. Selama di KPU, Hasyim banyak menangani persoalan hukum, termasuk dalam setiap sidang sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi.

Pada tahun 2012, Hasyim pernah menerima tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), penghargaan bagi pegawai negeri sipil (PNS) yang telah berdedikasi dan mengabdi.

Pada 1999, Hasyim menjabat Sekretaris Presidium Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) untuk Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Ia pun aktif sebagai peneliti di berbagai lembaga, seperti Bappenas bidang hukum dan kelembagaan, peneliti pada Pusat Kajian Konstitusi, Fakultas Hukum, Undip dan hingga saat ini sebagai salah satu konsultan di Partnership for Governance Reform in Indonesia.

Hasyim pun aktif di organisasi, di antaranya Nahdlatul Ulama (NU) dan sejak 1988 di Ikatan Putera Nahdlatul Ulama (IPNU) Cabang Kudus. Ia pernah menjabat Wakil Ketua Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Tengah.

Ia juga anggota Asosiasi Sosiologi Hukum Indonesia (ASHI) wilayah Semarang, dan anggota Asosiasi llmu Politik Indonesia (AIPI), serta anggota MUI Jawa Tengah.

Selain itu, Hasyim merupakan dosen di Fakultas Hukum Universitas Diponegoro, Semarang. Hasyim menamatkan studi S1 hukum di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto pada 1995.

Dia melanjutkan studi magister sains bidang ilmu politik Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta dan selesai tahun 1998. Pada 2012, Hasyim meraih gelar doktoral di bidang sosiologi politik University of Malaya, Malaysia.

Mengenai harta kekayaan, berdasarkan data dari elhkpn.kpk.go.id, yang dilaporkan pada 31 Maret 2021, Hasyim Asy'ari memiliki total harta kekayaan senilai Rp7,677 miliar. Jumlah tersebut menjadi yang terbanyak di antara enam anggota KPU lainnya.

Dari jumlah tersebut, tanah dan bangunan menjadi yang terbesar dengan nilai Rp5,6 miliar yang berada di Rembang, Semarang, dan Pati. Hasyim juga melaporkan alat transportasi dan mesin senilai Rp307 juta.

Antara lain, Vespa PX150 tahun 1985 senilai Rp1 juta, mobil Toyota Prado tahun 2006 senilai Rp150 juta, dan mobil Nissan New Serena tahun 2014 senilai Rp150 juta. Selain itu, harta bergerak lainnya senilai Rp780 juta dan setara kas senilai Rp990 juta.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suara Bergetar Sambil Tahan Tangis saat Umumkan Hasil Pemilu, Ini Sosok Ketua KPU Hasyim Asy'ari
Suara Bergetar Sambil Tahan Tangis saat Umumkan Hasil Pemilu, Ini Sosok Ketua KPU Hasyim Asy'ari

Profil Ketua KPU Hasyim Asy'ari jadi sorotan usai umumkan hasil Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Segudang Pengalaman Ketua KPU Hasyim Asy'ari Sebelum Diberhentikan karena Kasus Asusila
Segudang Pengalaman Ketua KPU Hasyim Asy'ari Sebelum Diberhentikan karena Kasus Asusila

Hasyim dilantik sebagai Ketua KPU periode 2022-2027. Di tengah perjalanan, DKPP memberhentikan karena kasus asusila

Baca Selengkapnya
Profil Mochammad Afifuddin, Plt Ketua KPU Pengganti Hasyim Asy'ari yang Dipecat Akibat Kasus Asusila
Profil Mochammad Afifuddin, Plt Ketua KPU Pengganti Hasyim Asy'ari yang Dipecat Akibat Kasus Asusila

Penunjukan Afif sebagai Plt Ketua KPU sesuai Peraturan KPU Nomor 5 tahun 2022 berdasarkan keputusan rapat pleno digelar KPU.

Baca Selengkapnya
Tak Ada Pelantikan, Batas Waktu Jabatan Plt Ketua KPU Tiga Bulan
Tak Ada Pelantikan, Batas Waktu Jabatan Plt Ketua KPU Tiga Bulan

Sebelumnya, Mochamad Afifudin ditunjuk menjadi plt Ketua KPU RI menggantikan posisi Hasyim Asy'ari yang dipecat DKPP akibat tersandung kasus asusila.

Baca Selengkapnya
Ketua KPU Dipecat DKPP, Begini Mekanisme Pergantiannya Sesuai UU
Ketua KPU Dipecat DKPP, Begini Mekanisme Pergantiannya Sesuai UU

Dengan diberhentikannya Hasyim, secara otomatis akan langsung digantikan posisinya.

Baca Selengkapnya
Cerita Dua Kasus Asusila yang Menjerat Ketua KPU Hasyim Asy'ari
Cerita Dua Kasus Asusila yang Menjerat Ketua KPU Hasyim Asy'ari

Ketua KPU Hasyim Asy'ari sebelumnya dijatuhi sanksi pemberhentian tidak hormat sebagai ketua KPU terkait kasus asusila dilaporkan anak buah.

Baca Selengkapnya
Segini Gaji Hasyim Asy'ari yang Bakal Hilang Setelah Diberhentikan Jadi Ketua KPU
Segini Gaji Hasyim Asy'ari yang Bakal Hilang Setelah Diberhentikan Jadi Ketua KPU

Hasyim pernah disanksi peringatan keras karena jalan bareng dengan Hasnaeni.

Baca Selengkapnya
KPU Tunggu Keppres Pemberhentian Hasyim Asyari
KPU Tunggu Keppres Pemberhentian Hasyim Asyari

KPU juga sedang menunggu proses pergantian antarwaktu (PAW) untuk mengisi kekosongan.

Baca Selengkapnya
Momen Mahfud Salami Anwar Usman di Istana Negara
Momen Mahfud Salami Anwar Usman di Istana Negara

Usai bersalaman dengan Arsul Sani, Mahfud menghampiri Anwar Usman.

Baca Selengkapnya
DPR Belum Terima Surpres Terkait Pengganti Hasyim Asy'ari sebagai Ketua KPU
DPR Belum Terima Surpres Terkait Pengganti Hasyim Asy'ari sebagai Ketua KPU

Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar alias Cak Imin memperkirakan surat presiden akan sampai ke DPR RI pada pekan ini.

Baca Selengkapnya
Ucap Sumpah Jabatan di Depan Jokowi, Asrul Sani Resmi jadi Hakim MK
Ucap Sumpah Jabatan di Depan Jokowi, Asrul Sani Resmi jadi Hakim MK

Asrul Sani mengucapkan sumpah dan janji sebagai hakim MK di hadapan Jokowi

Baca Selengkapnya
Respons KPU Terkait Putusan DKPP soal Pemecatan Hasyim Asy'ari Karena Asusila
Respons KPU Terkait Putusan DKPP soal Pemecatan Hasyim Asy'ari Karena Asusila

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari dipecat buntut kasus dugaan asusila.

Baca Selengkapnya