Situasi Terkini Demo Besar-besaran Driver Ojol di Patung Kuda, Massa Teriak ’Tak Siap Diperas’
Massa menyuarakan sejumlah tuntutan, salah satunya meminta tarif dan insentif yang layak.
Massa ojek online (ojol) dan kurir se-Jabodetabek sudah berkumpul di patung kuda untuk melakukan demo. Mereka menyuarakan sejumlah tuntutan, salah satunya meminta tarif dan insentif yang layak.
Berdasarkan pantauan merdeka.com, Kamis (29/8) pukul 14.00 WIB, massa yang menggunakan jaket hijau khas ojol sudah memadati patung kuda.
Ketika datang, mereka kompak sambil menyanyikan lagu Iwan Fals berjudul Bongkar. Mereka semua terlihat antusias menyampaikan aspirasinya sambil dipandu oleh koordinator yang berorasi di atas mobil komando.
Tak sedikit massa yang membawa bendera dan jaket asal komunitas-komunitas ojol se-Jabodetabek.
"Kami siap bekerja keras, tapi tidak siap untuk diperas," teriak salah satu orator ojol wanita di atas mobil komando.
Polisi juga sudah bersiaga di depan para pendemo. Di sini juga dipasang barrier beton agar massa tidak bisa melewati jalur ke arah Istana Negara, Jakarta.
Polisi pun melalui pengeras suara mengimbau agar demo bisa tertib. Sebab, ruas jalan sekitar masih digunakan masyarakat untuk beraktivitas. Polisi menekankan agar demo berjalan aman dan tertib.