Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiga warga Kaltim jual solar ilegal dari hasil kapal kencing di laut

Tiga warga Kaltim jual solar ilegal dari hasil kapal kencing di laut Solar ilegal disita Polres Bontang. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Polres Bontang membongkar praktik jual beli BBM ilegal jenis solar di 3 tempat berbeda. Tiga orang ditetapkan sebagai tersangka, barang bukti belasan drum dan puluhan jeriken berisi solar ilegal disita. Penangkapan dan penyitaan itu, dilakukan Minggu (5/3). Kepolisian telah menyelidiki sejak lama berdasarkan informasi masyarakat yang curiga aktivitas penjualan BBM solar ilegal.

Penggerebekan pertama di kawasan Bontang Kuala. Pemilik rumah, BI (52) ditangkap dengan tuduhan aktivitas jual beli solar ilegal. Barang bukti diamankan berupa 3 drum solar dan 39 jeriken masing-masing berisi 25 liter solar.

Lokasi kedua dan ketiga di kawasan Jalan Kapiten Toko Lima kecamatan Muara Badak. Polisi menangkap AM (55) dan menyita 6 drum solar. Masih di Muara Badak, tepatnya di kawasan Jalan Bina Cipta Kampung Jawi-jawi Muara Badak II, juga diamankan A(48). Dari rumah A disita 6 drum solar dan 13 jeriken berisi solar dengan isi masing-masing 35 liter solar.

solar ilegal disita polres bontang

"Ketiga lokasi yang kita gerebek tidak berkaitan ya. Minggu pagi kita pastikan, dan serentak untuk melakukan penggerebekan, dan lakukan penangkapan," ujar Kasubbag Humas Polres Bontang Iptu Suyono, saat dikonfimasi merdeka.com, Senin (6/3).

Mereka rata-rata sudah menjual 2 bulan ini. Suyono menjelaskan, terduga penimbun solar ini mendapatkan BBM dari kapal yang berlayar di tengah laut.

"Mereka beli dari kapal di tengah laut. Mungkin kapal kencing. Semua dugaan-dugaan itu mungkin. Bukan dari SPBU, tapi mereka dapat dari kapal dan yang jelas juga, mereka mendapatkan untung."

Ketiganya dijerat pasal 53 Undang-undang No 22 Tahun 2001 tentang Migas. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Penembakan Mapolda Lampung, Mobil Bodong Dipakai Pelaku Saat Beraksi Disita Polisi
Kasus Penembakan Mapolda Lampung, Mobil Bodong Dipakai Pelaku Saat Beraksi Disita Polisi

barang bukti mobil Honda Jazz tersebut diduga kuat merupakan hasil curian yang akan dilakukan transaksi jual beli oleh para pelaku di jalan Pagar Alam.

Baca Selengkapnya
Ribuan Balpres dan Barang Elektronik Impor Ilegal Senilai Rp46 Miliar Dimusnahkan di Cikarang Bekasi
Ribuan Balpres dan Barang Elektronik Impor Ilegal Senilai Rp46 Miliar Dimusnahkan di Cikarang Bekasi

Seluruh barang ilegal hasil penindakan Satgas Pengawasan Barang Tertentu yang Diberlakukan Tata Niaga Impor itu, diperkirakan bernilai Rp46.188.205.400.

Baca Selengkapnya
Terungkap Ini Biang Kerok Produk Impor Ilegal Banjir di Tanah Air
Terungkap Ini Biang Kerok Produk Impor Ilegal Banjir di Tanah Air

Banjirnya impor ilegal di Indonesia menjadi penyebab lesunya produk dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tangkap Produk Ilegal Senilai Rp40 Miliar, Kinerja Satgas Pengawasan Barang Impor Bakal Dilaporkan ke Jokowi
Tangkap Produk Ilegal Senilai Rp40 Miliar, Kinerja Satgas Pengawasan Barang Impor Bakal Dilaporkan ke Jokowi

Satgas Pengawasan Barang Impor Ilegal ini akan bekerja hingga 31 Desember 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong

Terkait kejadian ini, dua orang inisial U dan A telah ditangkap di Lebak, Banten.

Baca Selengkapnya
Mendag Zulkifli Hasan: Barang Impor Ilegal Bikin Penerimaan Negara Rontok, Toko Dalam Negeri Banyak Tutup
Mendag Zulkifli Hasan: Barang Impor Ilegal Bikin Penerimaan Negara Rontok, Toko Dalam Negeri Banyak Tutup

Penindakan terhadap barang impor ilegal menjadi suatu keharusan. Menyusul temuan Satgas Pengawasan Barang Impor Ilegal mengungkap kasus senilai total Rp40 M.

Baca Selengkapnya
Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak
Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak

Ratusan kendaraan roda empat milik pemudik tersebut memadati Pelabuhan Bakauheni untuk menunggu antrean masuk naik ke geladak kapal.

Baca Selengkapnya
Tim Penyelam Kaget, Temukan Kapal Karam dari Abad ke-19 Isinya Ratusan Botol Sampanye Belum Dibuka
Tim Penyelam Kaget, Temukan Kapal Karam dari Abad ke-19 Isinya Ratusan Botol Sampanye Belum Dibuka

Penyelam Temukan Kapal Karam dari Abad ke-19, Isinya Ratusan Botol Sampanye Belum Dibuka

Baca Selengkapnya
Pelni Pecat Puluhan Karyawan yang Terlibat Bisnis Jual Beli Kasur Ilegal
Pelni Pecat Puluhan Karyawan yang Terlibat Bisnis Jual Beli Kasur Ilegal

Puluhan karyawan Pelni dipecat akibat melakukan jual beli kasur di kapal Pelni.

Baca Selengkapnya