Ziarah Makam Sunan Giri, Puti napak tilas kakeknya
Merdeka.com - Dalam ziarahnya ke makam Sunan Giri, Gresik, Senin (19/3) Calon Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Puti Guntur Soekarno napak tilas sang kakeknya Presiden RI Pertama Soekarno.
Menurut cerita juru kunci makam Sunan Giri, Umar Faisol Masyhud, Presiden Soekarno pernah berziarah ke makam salah satu penyebar agama Islam di tanah Jawa itu. "Dulu pada tahun 1955 Bung Karno pernah datang untuk berziarah ke makam Sunan Giri.
Beliau juga sempat berpidato kepada masyarakat di sekitar makam, usai melakukan ziarah. Saat itu baru saja memberikan pidato di Masjid Sunan Giri. Setelah selesai, kata Umar, Bung Karno langsung masuk ke makam Raden Ainul Yaqin (nama kecil Sunan Giri). Kemudian usai ziarah, beliau duduk di dekat area makam.
-
Siapa cucu Suti Karno? Suti Karno punya cucu, namanya Abdulghani.
-
Siapa ibu dari Bung Karno? Presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno, menjadi orang hebat salah satunya berkat peran besar sang ibu, Ida Ayu Nyoman Rai.
-
Siapa ibu dari Kartika Soekarno? Sesuai namanya, Kartika adalah putri dari Presiden Indonesia ke-1 Ir. Soekarno. Ia merupakan buah cinta dari Soekarno dan Dewi Soekarno.
-
Apa nama asli Soekarno? Soekarno dahulu terlahir dengan nama Kusno.
-
Siapa Gubernur pertama Jawa Timur? Tokoh penting yang pertama kali menjabat sebagai seorang Gubernur Jawa juga dinobatkan sebagai salah satu Pahlawan Nasional Indonesia.
"Sebelum masuk ke dalam, Pak Karno duduk bersila di tempat ini," kata Umar sambil menunjukan tempat duduk yang saat itu juga diduduki Puti.
Yang menjadi kaget Puti, saat mendengar cerita KH Umar Faisol Masyhudi, bahwa pada saat kakeknya berziarah ke makam Sunan Giri beliau ditemani oleh sang juru kunci yang tak lain adalah ayah kandung KH Umar Faisol, juru kunci sekarang.
Puti Guntur ziarah ke Makam Sunan Giri ©2018 Merdeka.com
"Bung Karno dulu saat ziarah diterima oleh juru kunci makam yaitu ayah saya KH Masyhud. Sehingga pada sat renovasi makam lalu, kami sepakat untuk tidak membongkar tempat duduk beliau," katanya.
Menanggapi cerita juru kunci, Puti Guntur Soekarno mengaku sangat berterima kasih karena begitu peduli dengan sejarah termasuk tempat duduk kakeknya yang tetap dipertahankan. "Saya terima kasih banyak tempat yang pernah diduduki kakek saya Bung Karno dijadikan tempat bersejarah," katanya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Capres Prabowo Subianto berziarah ke makam Presiden RI ke-1 Soekarno
Baca SelengkapnyaKampanye di Ende, Ganjar Pranowo Napak Tilas di Rumah Pengasingan Bung Karno
Baca SelengkapnyaPrabowo bersama rombongan berziarah ke makam Bung Karno.
Baca SelengkapnyaGanjar menilai sosok Soekarno sebagai figur yang konsisten membela rakyat kecil.
Baca SelengkapnyaMenko Polhukam akan berkunjung ke Universitas Brawijaya setelah berziarah.
Baca SelengkapnyaMantan Panglima TNI mengajak istri beserta putra bungsu berziarah ke makam Presiden RI ke-1.
Baca SelengkapnyaSetibanya Prabowo di area Makam Bung Karno, warga sangat antusias ingin bertemu, bersalaman ataupun berfoto dengan Prabowo.
Baca SelengkapnyaSetiap tahun, anak dan cucu Bung Karno ini tak pernah melewatkan kesempatan nyekar ke makam.
Baca SelengkapnyaKaesang Pangarep didampingi Sekjen DPP PSI Raja Juli Antoni berziarah ke makam Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur)
Baca SelengkapnyaJuru kunci makam keluarga Presiden RI kedua, Jenderal Soeharto, Sukirno menceritakan, ada 3 bakal calon presiden (bacapres) telah mengunjungi Astana Giribangun
Baca SelengkapnyaMenyambut datangnya bulan suci Ramadan 1445 Hijriyah, Mayjen Kunto dan Istri melakukan ziarah ke makam orangtua dan putra sulungnya.
Baca SelengkapnyaKaesang berdoa dan menaburkan bunga di makam Bung Karno dengan ditemani jajaran pimpinan DPP dan DPW PSI.
Baca Selengkapnya