Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada pasal kretek di RUU Kebudayaan, masyarakat diminta tidak suuzon

Ada pasal kretek di RUU Kebudayaan, masyarakat diminta tidak suuzon Pelantikan anggota DPR. ©2014 merdeka.com/muhammad lutfhi rahman

Merdeka.com - Anggota Komisi X DPR Krisna Mukti meminta publik tidak berburuk sangka terkait pasal rokok kretek di dalam RUU Kebudayaan yang sedang dibuat DPR. DPR menjamin tak akan ada perusahaan rokok yang memanfaatkan undang-undang tersebut.

"Banyak budayawan yang salah mengartikan sehingga suuzon saja akan ada perusahaan rokok yang menyusup dalam peraturan tersebut. Yang jelas UU itu tak boleh dikooptasi oleh siapapun termasuk perusahaan rokok karena tujuan kita untuk memajukan dan menyejahterakan masyarakat yang berkecimpung di budaya," kata anggota Komisi X DPR Krisna Mukti di gedung DPR, Jakarta, Senin (28/9).

Dalam kesempatan itu, Krisna menuturkan dengan memasukkan pasal kretek dalam RUU kebudayaan akan mempermudah pengelolaan kretek sebagai budaya dan industri.

"Sebetulnya urgensinya tentang pengelolaan kebudayaan yang kita tahu sifatnya abstrak. Kretek akan dikelola sebagai budaya dan industri dengan uu yang sah. Serta menjalankannya dengan dana APBN," jelasnya.

Untuk mempercepat penyelesaian UU kebudayaan ini, pihak komisi X akan melakukan pembicaraan dengan para budayawan. Serta mengajak mereka untuk menentukan rancangan dan konten UU tersebut.

"Soal poin-poinnya akan dibahas setelah RUU jadi UU, para budayawan dapat datang memberikan masukan positif terhadap kretek tradisional. Tentang kalimatnya seperti apa, UU Kebudayaan dibicarakan kemudian disahkan dulu," terangnya.

"Mereka perlu diajak karena setiap periode dikerjakan tetapi terus saja mentoknya di aksi penolakan budayawan. Maka akan didiskusikan dengan para anggota dewan dengan komisi X untuk jaminan tafsir dan pemilihan jalan tengah," ujarnya.

Anggota Fraksi PKB ini menyatakan RUU Kebudayaan tentang pasal kretek akan direncanakan selesai paling lambat tahun 2015. "Sebelum tahun ini harus selesai, mungkin kalau ada keajaiban bisa cepat hasilnya," pungkasnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemendikbudristek Nilai Seni Tradisi Perlu Dimodifikasi agar Lebih Mudah Diakses
Kemendikbudristek Nilai Seni Tradisi Perlu Dimodifikasi agar Lebih Mudah Diakses

Ketika masyarakat bergerak menuju modernitas, praktik spiritual dan kultural ini cenderung memudar.

Baca Selengkapnya
Ini Upaya Kemendikbudristek Perkuat Penerapan UU Pemajuan Kebudayaan
Ini Upaya Kemendikbudristek Perkuat Penerapan UU Pemajuan Kebudayaan

Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid berharap penerapan UU Pemajuan Kebudayaan tetap dilanjutkan oleh pemerintahan selanjutnya.

Baca Selengkapnya
Pengaturan Produk Tembakau dalam RPP Kesehatan Bisa Berdampak ke Industri Kreatif, Kok Bisa?
Pengaturan Produk Tembakau dalam RPP Kesehatan Bisa Berdampak ke Industri Kreatif, Kok Bisa?

Dala RPP Kesehatan tersebut, terdapat rencana larangan iklan, promosi, dan sponsorship di ruang publik, termasuk penyelenggaraan kegiatan pertunjukan.

Baca Selengkapnya
Bahas RUU DKJ, Anggota DPR ingin Jakarta Bukan Hanya Jadi Kota Berduit
Bahas RUU DKJ, Anggota DPR ingin Jakarta Bukan Hanya Jadi Kota Berduit

Herman Khaeron ingin adanya kekhususan untuk menahan laju biaya hidup di Jakarta

Baca Selengkapnya
Jerit Pekerja Kretek Tangan soal Rencana Kenaikan Cukai 2025
Jerit Pekerja Kretek Tangan soal Rencana Kenaikan Cukai 2025

Kenaikan cukai sejak 2022 sampai 2024 masih dirasakan dampaknya sampai sekarang

Baca Selengkapnya
Buruh Kritik RPP Kesehatan, Dianggap Dibahas Diam-Diam
Buruh Kritik RPP Kesehatan, Dianggap Dibahas Diam-Diam

Aturan tersebut dinilai menekan keberlangsungan pekerja di industri tembakau

Baca Selengkapnya
Curhat Petani Tembakau, Minta Prabowo-Gibran Tak Naikkan Cukai Rokok di 2025
Curhat Petani Tembakau, Minta Prabowo-Gibran Tak Naikkan Cukai Rokok di 2025

Mereka menyampaikan permohonan kepada pemerintah untuk melindungi keberlangsungannya, terutama dari rencana kenaikan cukai 2025.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Ingin IKN Jadi Desa Wisata Seperti Bali
Pemerintah Ingin IKN Jadi Desa Wisata Seperti Bali

Konsep ini ditunjukkan agar kearifan lokal yang ada di IKN tetap terlihat jelas.

Baca Selengkapnya
Tak Setuju Wacana Aturan Rokok Kemasan Polos, Pekerja Ancam Bakal Turun ke Jalan
Tak Setuju Wacana Aturan Rokok Kemasan Polos, Pekerja Ancam Bakal Turun ke Jalan

Langkah untuk turun ke jalan menyuarakan aspirasi pun menjadi pertimbangan mengingat pihaknya telah berkirim surat kepada pemangku kepentingan.

Baca Selengkapnya
DPR Minta Kemenkes Tinjau Ulang Aturan Kemasan Rokok Polos Tanpa Merek, Begini Alasannya
DPR Minta Kemenkes Tinjau Ulang Aturan Kemasan Rokok Polos Tanpa Merek, Begini Alasannya

Desakan kepada Kemenkes ini diambil setelah adanya kekhawatiran serius tentang dampak negatif aturan itu.

Baca Selengkapnya
Regulasi Tembakau Makin Ketat, Jutaan Nasib Pekerja Terancam
Regulasi Tembakau Makin Ketat, Jutaan Nasib Pekerja Terancam

Tembakau sebagai ekosistem yang memiliki jutaan nasib.

Baca Selengkapnya
Petani Meminta Agar Rancangan Peraturan Tentang Kemasan Rokok Tanpa Merek Dihentikan
Petani Meminta Agar Rancangan Peraturan Tentang Kemasan Rokok Tanpa Merek Dihentikan

Petani termbakau tegas menolak aturan-aturan yang berdampak pada mata pencariannya.

Baca Selengkapnya