Golkar Terbuka Usulkan Ridwan Kamil Jadi Cawapres
Ridwan Kamil secara elektabilitas sebagai calon wakil presiden cukup bagus, bahkan juga masuk posisi empat sebagai calon presiden.
Ridwan Kamil secara elektabilitas sebagai calon wakil presiden cukup bagus.
Golkar Terbuka Usulkan Ridwan Kamil Jadi Cawapres
Partai Golkar terbuka mengusulkan nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebagai calon wakil presiden. Tidak harus Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.
Wakil Ketua Umum Golkar Melchias Markus Mekeng mengakui Ridwan Kamil secara elektabilitas sebagai calon wakil presiden cukup bagus, bahkan juga masuk posisi empat sebagai calon presiden.
"Kita kan masih punya kader yang lain. RK itu di survei capres nomor 4 loh, di survei cawapres kadang-kadang nomor satu kadang-kadang nomor dua. Itukan kader Golkar, dia salah satu Waketum," kata Mekeng, Jumat (28/7).
Mekeng pun menjelaskan amanat Munas hanya memberikan kewenangan kepada Airlangga untuk menentukan calon presiden dan calon wakil presiden.
Menurutnya perlu juga melihat kondisi saat ini siapa yang pantas diusung menjadi calon presiden atau calon wakil presiden.
"Bahwa kader-kader ada yang menginginkan dia ya wajarlah tetapi kan kita harus melihat kondisi lapangan," ujar Mekeng.
Golkar sudah mendekat dengan PDI Perjuangan dan terbuka untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Namun, ketika pertemuan dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani kemarin belum diusulkan nama Ridwan Kamil sebagai calon wakil presiden.
"Enggak, enggak, itu belum, nanti tim teknis yang akan (bahas) itu," jelasnya.