Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketua Demokrat NTT Terpilih Sebut Pelaku Pembakar Atribut Partai Orang Luar

Ketua Demokrat NTT Terpilih Sebut Pelaku Pembakar Atribut Partai Orang Luar musda demokrat NTT. ©2022 Merdeka.com/ananias

Merdeka.com - Ketua DPD Partai Demokrat NTT terpilih Leonardus Lelo menegaskan akan merangkul mantan seterunya di Musda Jefri Riwu Kore (Jeriko) untuk membangun partai bersama-sama. Menurut dia, insiden pembakaran atribut partai usai dirinya terpilih jadi ketua DPD Demokrat NTT dilakukan orang luar, bukan kader.

"Pelakunya orang luar dan sudah kami laporkan pada Polisi karena merusak atribut Partai kami," kata Leo kepada wartawan, Selasa (4/1).

Dia mengajak semua pihak untuk menghormati keputusan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dia merasa yakin, DPP Demokrat telah mengambil pertimbangan matang sebelum akhirnya memilih dirinya pimpin Demokrat NTT.

"Saya yakin beliau mengambil keputusan terbaik bagi masa depan Demokrat di NTT,” katanya.

Leo berjanji akan segera berkomunikasi dengan Jeriko yang juga mantan Ketua DPD Demokrat NTT sebelumnya. Dia ingin mengajak Jeriko bersama-sama membangun dan membesarkan Partai Demokrat di NTT.

"Saya pasti akan tempatkan pak Jeriko pada posisi yang terhormat dalam kepengurusan DPD yang baru. Walaupun saya dengar, karena prestasinya selama ini, Pak Jeriko akan ditawari posisi terpandang di DPP,” tambah dia.

Menurut dia, Ketum AHY berpandangan, sudah saatnya Jeriko naik kelas ke panggung politik nasional. Dengan melihat prestasi-prestasi politik yang panjang selama ini. Dia pun secara pribadi sangat menghargai Jeriko.

“Beliau tokoh yang sudah makan asam garam di politik lokal maupun nasional, serta sudah menetapkan standar pencapaian yang tinggi, yang menjadi tantangan tersendiri bagi saya untuk bisa menyamai atau melampauinya,” tegas Leo.

Leo mengimbau agar para pengurus, kader dan simpatisan Partai Demokrat di NTT untuk tetap tenang. "Sebagai manusia biasa, wajar jika kesal atau marah saat harapannya tidak terpenuhi. Tapi dalam kontestasi politik, menang dan kalah itu wajar,” tambah dia.

Menurut dia, Jeriko tidak kalah dalam kontestasi Musda Demokrat NTT. Sebab, Jeriko justru diminta naik kelas ke panggung nasional.

“Jadi tidak ada yang tersingkir. Demokrat NTT tidak akan lepas dari sentuhan beliau, sebagai salah satu putra terbaik NTT,” katanya.

Dia pun berjanji akan melakukan rekonsiliasi. Tidak cuma itu, dia akan meneruskan program Jeriko yang pro rakyat selama ini telah berjalan.

Pembakaran Atribut

Diberitakan sebelumnya, puluhan simpatisan Partai Demokrat NTT yang mendukung Jefri Riwu Kore menggelar aksi protes terhadap putusan DPP tersebut, di kantor DPP Demokrat NTT.

Simpatisan juga membakar ratusan atribut partai seperti, bendera dan kaos. Bahkan sejumlah orang keluar dari kantor DPD, lalu ikut membuang jas mereka ke dalam tumpukan atribut yang telah terbakar.

Mereka mendesak Jeriko untuk keluar dari keanggotaan partai berlambang bintang Mercy itu."Tidak ada lagi yang tersisa dari kebanggaan kami terhadap partai ini," kata Sekertaris Partai Demokrat NTT era Jeriko, Yonathan Gah.

Sementara itu, eks ketua panitia Musda Demokrat NTT, Stef Mira Mangi menyatakan, dia akan menyerahkan kembali atribut partai yang dia miliki selama ini. Namun karena kepengurusan demisioner, sehingga penyerahan itu belum terlaksana.

"Kita semua tahu, bahwa pada Musda itu Jeriko lah yang seharusnya menang, saya sebagai ketua Panitia Musda saya yang berproses dari awal dengan DPP, terkait keabsahan dukungan DPC-DPC saya tahu betul prosesnya harus Jeriko yang menang mutlak tapi sudah disimpangi," tutupnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Motif Kepala Desa di Cianjur Bakar Mobil Caleg PKB: Sakit Hati Tak Lagi Dijadikan Timses
Motif Kepala Desa di Cianjur Bakar Mobil Caleg PKB: Sakit Hati Tak Lagi Dijadikan Timses

Pelaku berharap dengan mobil korban dibakar berkas C hasil dikumpulkan tim sukses ikut terbakar.

Baca Selengkapnya
Bakar Bendera PDIP, Ketua RT di Malang Jadi Tersangka
Bakar Bendera PDIP, Ketua RT di Malang Jadi Tersangka

Perbuatan tersangka dipicu sakit hati kepada warganya.

Baca Selengkapnya
Kantor DPRD Mimika Papua Dirusak Orang Tak Dikenal, Pelaku Berniat Membakar Tapi Dicegah Sekuriti
Kantor DPRD Mimika Papua Dirusak Orang Tak Dikenal, Pelaku Berniat Membakar Tapi Dicegah Sekuriti

Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mimika dirusak oleh Orang Tak Kenal (OTK).

Baca Selengkapnya
Gerindra Panggil Ketua DPC Semarang Buntut Dugaan Pemukulan Kader PDIP
Gerindra Panggil Ketua DPC Semarang Buntut Dugaan Pemukulan Kader PDIP

Ketua DPC Semarang membantah lakukan pemukulan. Dia merasa difitnah.

Baca Selengkapnya
Tangkap Pelaku Pembakaran Rumah, Tim Resmob Polres Kupang Diserang Warga
Tangkap Pelaku Pembakaran Rumah, Tim Resmob Polres Kupang Diserang Warga

Warga tidak terima sehingga melempar kaca belakang mobil tim resmob menggunakan batu

Baca Selengkapnya
Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB
Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB

Kepala desa berinisial S itu sebelumnya ditangkap polisi bersama dua tersangka lainnya yaitu A dan AS di lokasi terpisah pada Minggu (25/2).

Baca Selengkapnya
Kronologi Pembakaran Kantor KPU Papua Pegunungan, Puluhan Orang Diamankan
Kronologi Pembakaran Kantor KPU Papua Pegunungan, Puluhan Orang Diamankan

Diduga pelaku pembakaran adalah massa aksi forum lintas masyarakat dan pemuda bersatu se-Kabupaten Tolikara.

Baca Selengkapnya
Disebut 'Dapil Neraka', Begini Komposisi Caleg di Dapil Jakarta II
Disebut 'Dapil Neraka', Begini Komposisi Caleg di Dapil Jakarta II

Dapil Jakarta II meliputi Jakpus, Jaksel dan luar negeri bertabur tokoh-tokoh ternama

Baca Selengkapnya
Pangdam Cenderawasih Ungkap KNPB dan ULMWP Dalang Kerusuhan Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe di Jayapura
Pangdam Cenderawasih Ungkap KNPB dan ULMWP Dalang Kerusuhan Iring-iringan Jenazah Lukas Enembe di Jayapura

KNPB dan ULMWP merupakan organisasi yang berjuang untuk memisahkan Papua dari NKRI.

Baca Selengkapnya
Rumah Relawan Prabowo Gibran di Madura Dirusak OTK, Motor Dibakar
Rumah Relawan Prabowo Gibran di Madura Dirusak OTK, Motor Dibakar

Pelaku mengendarai motor kemudian melemparkan sebuah benda yang bisa meledak.

Baca Selengkapnya
Politikus Demokrat Kritik Netralitas Polisi dan Isu Pasang Baliho Parpol, Polri Membantah
Politikus Demokrat Kritik Netralitas Polisi dan Isu Pasang Baliho Parpol, Polri Membantah

Komjen Fadil pun menyampaikan, jangan sampai berita tidak benar beredar begitu saja tanpa adanya pemeriksaan kebenaran secara tuntas.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Kader di Semarang Jadi Korban Pemukulan Ketua DPC Gerindra, Begini Duduk Perkaranya
PDIP Ungkap Kader di Semarang Jadi Korban Pemukulan Ketua DPC Gerindra, Begini Duduk Perkaranya

PDI Perjuangan mengingatkan supaya jangan mengedepankan emosi dalam menerapkan demokrasi.

Baca Selengkapnya