Paguyuban Peternak dan Petani Kediri Deklarasi Dukung Cak Imin Jadi Capres 2024
Merdeka.com - Paguyuban peternak, petani, dan buruh tani di Kabupaten Kediri, mendeklarasikan dukungan terhadap Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau yang lebih akrab disapa Gus Muhaimin untuk maju sebagai calon Presiden 2024, Sabtu (5/2).
Pendeklarasian Gus Muhaimin sebagai capres bertempat di Goa Jegles Dusun Jegles Desa Keling kecamatan kepung kabupaten Kediri. Dukungan tersebut disampaikan berdasarkan hasil diskusi yang dilakukan oleh anggota paguyuban di Kabupaten Kediri.
"Kami sepakat bahwa nantinya negara Republik Indonesia dipimpin oleh orang yang peduli dan bisa membawa aspirasi kami para petani dan peternak. Selain itu yang bersangkutan juga punya semangat juang tinggi dan revolusioner. Sosok yang tepat adalah Gus Muhaimin," kata Muji, koordinator paguyuban.
-
Apa tekad Cak Imin di Pilpres 2024? 'Kami memiliki satu tekad dalam pemerintahan yang akan datang minimal harus dibangun 40 kota baru yang selevel Jakarta,' kata Cak Imin dalam debat Cawapres di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12).
-
Siapa calon Gubernur Jatim 2024? Nama petahana Khofifah Indar Parawansa diperkirakan jadi unggulan di Pilgub Jatim kali ini.
-
Bagaimana Cak Imin ingin ubah nasib rakyat? 'Perubahan, perubahan nasib rakyat, perubahan dari yang di akhir bulan makan mi instan menjadi setiap bulan penuh makan sehat,' ujar dia.
-
Siapa yang akan dipilih di Pilkada 2024? Pilkada 2024 akan menjadi momen penting dalam peta politik Indonesia, di mana rakyat akan memilih pemimpin-pemimpin daerah yang akan memegang kendali pemerintahan di tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Siapa yang akan dipilih dalam Pilkada 2024? Pilkada ini mencakup pemilihan untuk gubernur, bupati, dan wali kota di 37 provinsi, dengan pengecualian Daerah Istimewa Yogyakarta yang tidak ikut serta dalam pemilihan gubernur.
-
Apa yang diusulkan Cak Imin terkait IKN? Cak Imin mengusulkan membangun 40 kota lain untuk ditingkatkan levelnya agar menyamai Jakarta.
Menurut Muji, Gus Muhaimin dinilai sebagai tokoh nasional yang bijaksana yang akan membuat kebijakan-kebijakan yang pro terhadap rakyat kecil.
"Kami juga yakin yang bersangkutan mampu mengatasi permasalahan yang ada di daerah kami seperti harga pupuk, pakan ternak, hingga harga panen yang tidak stabil. Secara pengalaman Gus Muhaimin sudah tidak diragukan lagi," pungkasnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menurut Cak Imin, pertanian merupakan salah satu sektor yang memerlukan perhatian khusus.
Baca SelengkapnyaCak Imin yakin AMIN akan mendapatkan kemenangan mutlak di Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaKader PKB di seluruh Indonesia menginginkan Cak Imin maju sebagai capres.
Baca SelengkapnyaMenurut Cak Imin, dukungan para kiai dan ulama sudah semakin solid.
Baca SelengkapnyaCawapres nomor urut 1 Abdul Muhaimin Iskandar melakukan kampanye akbar di Lapangan Pajajaran, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (22/1).
Baca Selengkapnya"Tentu saja apa yang telah berhasil 10 tahun bersama Pak SBY, 10 tahun bersama Pak Jokowi kita jaga keberhasilan-keberhasilan yang ada," kata Cak Imin.
Baca SelengkapnyaJawa Barat dinilai menjadi lumbung suara yang berpotensi bisa didapatkan pasangan AMIN.
Baca SelengkapnyaKetua umum PKB ini pun berharap 2024 menjadi tahun kemenangan bagi pasangan Anies-Cak Imin.
Baca Selengkapnya"Jika tidak memilih AMIN saya meragukan ke-NU-annya," kata Cak Imin.
Baca SelengkapnyaKata "Amin" selalu diucapkan di rumah ibadah, sehingga Bawaslu tidak bisa melarangnya.
Baca SelengkapnyaGus Yusuf diusung sebagai Calon Gubernur (cagub) Jateng pada November 2024.
Baca SelengkapnyaMenurut Noel, ketokohan Cak Imin identik dengan Jawa Timur dan Nahdatul Ulama (NU). Cak Imin juga dinilai punya latar belakang aktivis politik.
Baca Selengkapnya