PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota
Bobby dinyatakan melanggar etik terkait arah dukungan di Pilpres 2024.
Bobby dinyatakan melanggar etik terkait arah dukungan di Pilpres 2024.
PDIP: Bobby Langgar Kode Etik dan Disiplin, Tidak lagi Penuhi Syarat sebagai Anggota
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Medan mengumumkan Wali Kota Medan sekaligus kader PDIP Bobby Nasution tidak lagi memenuhi syarat sebagai anggota partai. Bobby dinyatakan melanggar etik terkait arah dukungan di Pilpres 2024.
Keputusan Bobby Nasution soal tidak lagi memenuhi syarat sebagai anggota PDIP tertuang dalam surat Nomor 217 /IN/DPC-29.B-26.B/XI/2023 perihal pemberitahuan. Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua DPC PDIP Medan Hasyim dan Sekretaris Roby Barus.
"DPC PDI Perjuangan Kota Medan menyatakan bahwa saudara Muhammad Bobby Afif Nasution telah terbukti melakukan tindakan pelanggaran Kode Etik dan Disiplin Anggota Partai, dengan tidak mematuhi peraturan dan keputusan partai karena mendukung pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yang diusung oleh partai politik lain, sehingga saudara Muhammad Bobby Afif Nasution tidak lagi memenuhi syarat sebagai anggota PDI Perjuangan," demikian bunyi surat itu.
Sebelumnya, Bobby menyatakan mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Pernyataan itu, membuat dirinya dipanggil oleh DPP PDIP dan diberikan tenggat waktu untuk mengembalikan Kartu Tanda Anggota (KTA).
Namun, hingga tenggat waktu yang ditentukan, Bobby urung mengembalikan KTA tersebut.
"Sampai batas waktu yang diberikan oleh DPP Partai bahwa saudara Muhammad Bobby Afif Nasution belum juga menyerahkan surat pengunduran diri dan KTA PDI Perjuangan kepada DPC PDI Perjuangan Kota Medan," tulis surat tersebut.
Bobby sebelumnya memimpin deklarasi dukungan Barisan Pengusaha Pejuang kepada pasangan Prabowo-Gibran di Djakarta Theater, Jakarta, Rabu (8/11) lalu. Di organisasi itu dia menjabat sebagai ketua umum.
Bobby Cari Tanggal Cantik Kembalikan KTA
Sebelumnya, Bobby masih mencari tanggal cantik mengembalikan kartu tanda anggota (KTA) ke DPC PDIP Kota Medan.
"Saya juga sudah berkoordinasi dengan sekretaris, nanti kita cari tanggal cantiknya," ujar Bobby. Dikutip dari Antara.
Dia mengaku jawaban ini diberikan setelah DPP PDIP memberikan batas waktu sepekan untuk mengembalikan KTA ke partai dengan logo banteng moncong putih.
"Pokoknya sesuai dengan yang kemarin, nanti akan dikembalikan (KTA)," tegasnya.