Ketum Golkar Bertemu Capres Prabowo, Gerindra Klaim Sinyal Dukungan Pilpres 2024
Partai pendukung capres Gerindra Prabowo Subianto berpotensi bertambah.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo, mengatakan dua partai yang siap bergabung yaitu Golkar dan PAN.
Hasyim mengatakan, Ketua Umum Partai GolkarAirlangga Hartarto dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan pertemuan pada minggu lalu. Pertemuan itu bisa menjadi sinyal dukungan Golkar untuk Prabowo di Pemilu 2024. Hashim menyatakan jika dukungan tersebut sudah mendapat izin dari Presiden Jokowi. Usai melakukan pertemuan, Airlangga dan kader Golkar lainnya sempat melemparkan senyum. Termasuk Prabowo dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, yang kala itu mendamping Prabowo.
Sejauh ini, partai terbaru bergabung dukung Prabowo Subianto, seperti Partai Bulan Bintang, PSI dan Partai Gelora.
Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan Partai Golkar memberikan sinyal kuat mendukung Prabowo Subianto.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo membocorkan dua partai parlemen dan nonparlemen yang mengisyaratkan mendukung Prabowo Subianto.