Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Resep Cara Membuat Sale Pisang yang Renyah dan Garing

7 Resep Cara Membuat Sale Pisang yang Renyah dan Garing Kreasi Sale Pisang/Syauqiya Sa'adah. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Cara membuat sale pisang banyak kreasinya. Sale pisang merupakan salah satu makanan ringan olahan pisang yang populer di Indonesia. Rasanya yang manis dan gurih membuat sale pisang digemari banyak orang.

Sale pisang mudah ditemukan di berbagai tempat, seperti pusat oleh-oleh, warung hingga pedagang kaki lima. Biasanya, sale pisang dijual dengan harga yang cukup terjangkau.

Meski demikian, Anda pun juga bisa mencoba membuatnya di rumah. Merdeka.com telah merangkum cara membuat sale pisang yang renyah dan gurih dari Cookpad. Berikut resep lengkapnya.

Sale Pisang Kriuk

kreasi sale pisang

Cookpad/Ayunabilla 2020 Merdeka.com

Bahan-bahan:

  • 3 sisir pisang
  • Bahan pencelup:

  • 1/2 cup tepung terigu
  • 1 cup tepung beras
  • Gula dan garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan bahan-bahan, lalu kupas pisang.
    2. Iris pisang memanjang, kemudian tata di nampan.
    3. Jemur hingga kering.
    4. Sterilkan pisang dengan cara di oven sampai kering.
    5. Setelah itu, siapkan bahan pencelup.
    6. Masukkan tepung beras, tepung terigu, garam dan gula ke dalam wadah. Tambahkan air, lalu aduk rata (Buat adonan yang tidak kental dan tidak cair).
    7. Nyalakan kompor dan panaskan minyak banyak.
    8. Celupkan pisang ke adonan pelapis, lalu goreng hingga matang.
    9. Angkat dan tiriskan.
    10. Sale pisang kriuk siap dihidangkan.

    Sale Pisang Ambon Renyah

    kreasi sale pisang

    Cookpad/Bunga Rosse 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 1 sisir pisang ambon
  • 1/4 tepung ketan
  • 1/2 gelas ar putih
  • 1/2 sendok teh garam
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan bahan-bahan, lalu potong pisang sesuai selera (umumnya 1 pisang dapat dibagi 4 bagian).
    2. Jemur pisang yang telah dipotong di bawah sinar matahari selama 2 hari.
    3. Tiriskan pisang yang telah dijemur.
    4. Buat adonan tepung ketan dengan mencampurkan air dan garam (jangan terlalu kental atau terlalu cair).
    5. Panaskan minyak, lalu celupkan sale pisang ke adonan dengan menyiramkan minyak ke pisangnya.
    6. Tunggu hingga berwarna kecoklatan, lalu tiriskan.
    7. Sale pisang ambon renyah siap dinikmati.

    Sale Pisang Karamel

    kreasi sale pisang

    Cookpad/Mia Retna 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • Sale pisang secukupnya
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 bungkus kulit lumpia
  • Gula merah secukupnya
  • Air secukupnya
  • Bahan-bahan:

    1. Siapkan bahan-bahan, lalu lepaskan lembaran kulit lumpia yang menempel.
    2. Kemudian potong kulit lumpia menjadi empat.
    3. Potong sale pisang seukuran korek api kayu.
    4. Siapkan mangkuk kecil, lalu masukkan tepung terigu dan tambahan air untuk dijadikan lem lumpia.
    5. Setelah itu, iris gula merah tipis-tipis.
    6. Panaskan minyak goreng dengan api kecil, lalu goreng lumpia yang telah digulung.
    7. Setelah lumpia agak mengeras, segera beri taburan gula merah 2-3 jumput sambil diaduk kembali.
    8. Tunggu lumpia berwarna kecoklatan dan karamel muncul.
    9. Angkat dan tiriskan.
    10. Lumpia sale pisang karamel siap dinikmati.

    Sale Pisang Khas Aceh

    kreasi sale pisang

    Cookpad/Cut Imelda Putri 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 3 sisir pisang
  • Lidi secukupnya
  • Bahan pencelup:

  • Tepung terigu secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan bahan-bahan, lalu kupas pisang. Potong tipis-tipis lalu letakkan di atas piring. Jemur beberapa hari.
    2. Lihat teksturnya. Setelah berubah warna, tusuk dengan lidi secukupnya.
    3. Buat adonan pencelup dengan bahan-bahan yang telah disiapkan.
    4. Celupkan pisang yang telah ditusuk ke dalam adonan tepung.
    5. Goreng hingga matang, lalu angkat dan tiriskan.
    6. Sale pisang khas Aceh siap dihidangkan.

    Sale Pisang Tanpa Dijemur

    kreasi sale pisang

    Cookpad/Hani Agustin 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 15 sisir pisang kepok
  • Bahan pencelup:

  • 4 sdm tepung terigu
  • 6 sdm tepung beras
  • Sejumput garam
  • Air secukupnya
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan pisang, lalu kupas. Kemudian iris tipis memanjang.
    2. Tata pisang yang telah diiris tipis memanjang di loyang yang telah dilapisi kertas baking.
    3. Setelah pisang kering, campurkan bahan-bahan pencelup. Tetapi jangan terlalu kental atau encer.
    4. Nyalakan kompor lalu panaskan minyak.
    5. Goreng pisang hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
    6. Sale pisang siap dinikmati.

    Sale Pisang Raja

    kreasi sale pisang

    Cookpad/Yorin 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • Pisang raja (matang)
  • Tepung beras secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Margarin
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan pisang, lalu kupas. Iris tipis lalu letakkan pada loyang oven yang telah dioles margarin.
    2. Oven sampai pisang dasarnya berwarna kecoklatan (kurang lebih 20 sampai 30 menit).
    3. Buat adonan pencelup. Masukkan tepung beras, air dan sepucuk garam. Aduk rata.
    4. Celupkan pisang yang telah diiris tipis ke dalam adonan, lalu goreng di minyak panas.
    5. Tunggu hingga berwarna kecoklatan, angkat lalu tiriskan.
    6. Sale pisang raja siap dinikmati.

    Sale Pisang Crispy

    kreasi sale pisangsyauqiya sa039adah

    Cookpad/Syauqiya Sa'adah 2020 Merdeka.com

    Bahan-bahan:

  • 250 gr pisang yang telah dibelah dua dan dijemur
  • Bahan pencelup:

  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm tepung beras
  • 1 sdm gula pasir
  • 120 gr tepung serbaguna
  • Vanili bubuk secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 220 ml air
  • Langkah-langkah:

    1. Siapkan pisang yang telah dibelah dua dan dijemur.
    2. Buat adonan dengan mencampurkan semua bahan pencelup dengan baloon whisk.
    3. Nyalakan kompor lalu panaskan minyak dengan api sedang.
    4. Celupkan pisang yang telah dijemur ke dalam bahan pencelup lalu goreng sampai berwarna kecoklatan.
    5. Angkat, lalu tiriskan.
    6. Setelah dingin, masukkan ke dalam toples.
    7. Sale pisang siap dinikmati.
    (mdk/add)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat
    7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat

    Menu takjil dari pisang menawarkan kesegaran yang unik dan menggugah selera.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Cemilan Olahan Pisang yang Mudah Dibuat di Rumah, Cocok jadi Teman Ngeteh
    7 Resep Cemilan Olahan Pisang yang Mudah Dibuat di Rumah, Cocok jadi Teman Ngeteh

    Pisang tidak hanya enak disantap sebagai buah. Ternyata buah yang identik dengan warna kuning tersebut juga lezat bila diolah menjadi berbagai jenis cemilan.

    Baca Selengkapnya
    Cukup Tambah 1 Bahan, Ini Trik Biar Pisang Goreng Jadi Awet Renyah dan Mengembang
    Cukup Tambah 1 Bahan, Ini Trik Biar Pisang Goreng Jadi Awet Renyah dan Mengembang

    Tidak perlu banyak bahan, pisang goreng tetap akan ngembang dan krispi. Begini cara bikinnya.

    Baca Selengkapnya
    Cara Bikin Sale Pisang Krispi dan Anti Lengket Tanpa Dijemur atau Dioven
    Cara Bikin Sale Pisang Krispi dan Anti Lengket Tanpa Dijemur atau Dioven

    Ternyata sale pisang yang krispi dan anti lengket bisa dibuat hanya dengan digoreng serta tidak perlu dijemur sama sekali. Begini caranya.

    Baca Selengkapnya
    7 Resep Es Pisang Cokelat yang Enak dan Segar, Cocok untuk Takjil
    7 Resep Es Pisang Cokelat yang Enak dan Segar, Cocok untuk Takjil

    Es pisang cokelat adalah salah satu makanan penutup yang menyegarkan dan lezat, terutama ketika disantap pada cuaca panas.

    Baca Selengkapnya
    Pilihan Souvenir Khas Ciamis yang Menggoda, Cocok untuk Oleh-oleh
    Pilihan Souvenir Khas Ciamis yang Menggoda, Cocok untuk Oleh-oleh

    Pulang dari Ciamis tanpa membawa oleh-oleh akan terasa kurang lengkap. Mulai dari camilan gurih hingga makanan khas yang kaya rasa.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Menu Sarapan Pisang yang Menggugah Selera Makan, Bisa untuk Anak-Anak
    6 Resep Menu Sarapan Pisang yang Menggugah Selera Makan, Bisa untuk Anak-Anak

    Berikut kumpulan resep menu sarapan pisang yang menggugah selera makan.

    Baca Selengkapnya
    Gampang Ditiru, Ini Cara Bikin Kolak yang Manis dan Tidak Asam Sepat
    Gampang Ditiru, Ini Cara Bikin Kolak yang Manis dan Tidak Asam Sepat

    Meski tidak dicampur pemanis buatan, kolak bisa dibuat dengan simpel supaya tetap manis dan tidak asam sepat. Begini caranya.

    Baca Selengkapnya
    Memburu Amparan Tatak Pisang, Jajanan Andalan saat Berbuka Puasa Khas Banjarmasin
    Memburu Amparan Tatak Pisang, Jajanan Andalan saat Berbuka Puasa Khas Banjarmasin

    Bulan Ramadan menjadi momen berburu makanan khas daerah yang menjadi menu andalan untuk santapan berbuka puasa bersama keluarga di rumah.

    Baca Selengkapnya
    Segarnya Pallu Butung Khas Sulsel, Hidangan Penutup Menyegarkan Mirip Pisang Ijo
    Segarnya Pallu Butung Khas Sulsel, Hidangan Penutup Menyegarkan Mirip Pisang Ijo

    Makanan tersebut banyak dicari ketika Bulan Ramadan karena cocok sebagai menu berbuka puasa.

    Baca Selengkapnya
    Resep Pisang Goreng Crispy dengan Aroma Vanilla, Renyahnya Tahan Lama
    Resep Pisang Goreng Crispy dengan Aroma Vanilla, Renyahnya Tahan Lama

    Aroma pisang goreng crispy bakal makin menggoda dengan aroma vanilla yang khas.

    Baca Selengkapnya
    Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan
    Mencicipi Manisnya Kue Bongko, Menu Takjil Andalan Masyarakat Minang yang Sudah Mulai Terlupakan

    Makanan ini begitu digemari dan diburu oleh banyak masyarakat Minangkabau sebagai menu untuk berbuka puasa.

    Baca Selengkapnya