Apa Itu Anxiety? Ketahui Jenis dan Cara Mengatasinya
Merdeka.com merangkum informasi tentang apa itu anxiety, jenisnya, dan cara mengatasi anxiety.
Merdeka.com merangkum informasi tentang apa itu anxiety, jenisnya, dan cara mengatasi anxiety.
Apa Itu Anxiety? Ketahui Jenis dan Cara Mengatasinya
Anxiety atau kecemasan adalah respons emosional yang biasa dialami oleh semua orang. Anxiety adalah reaksi alami terhadap stres dan situasi yang menantang. Namun, ketika anxiety menjadi berlebihan, berkelanjutan, dan sangat mengganggu, hal itu dapat berdampak signifikan pada kehidupan seseorang. Anxiety merupakan permasalahan mental yang perlu diatasi. Setiap orang yang mengalami anxiety membutuhkan perlakuan yang tepat agar dapat disembuhkan. Berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang apa itu anxiety, jenisnya, dan cara mengatasi anxiety.Apa itu Anxiety?
Anxiety dapat diartikan sebagai perasaan takut, khawatir, atau gelisah yang biasanya muncul ketika individu mengantisipasi situasi yang mengancam atau tidak pasti. Hal tersebut merupakan bagian dari respons "fight or flight" tubuh, ketika otak melepaskan hormon stres seperti kortisol dan adrenalin, sehingga mempersiapkan tubuh untuk merespons bahaya yang dirasakan. Mengalami kecemasan atau anxiety dalam beberapa situasi adalah normal. Meskipun demikian anxiety kronis dapat mengganggu kemampuan seseorang untuk berfungsi dengan normal.Jenis-jenis Anxeity
1. Generalized Anxiety Disorder (GAD)
GAD ditandai dengan kekhawatiran dan ketakutan berlebihan tentang berbagai aspek kehidupan, seperti pekerjaan, hubungan, dan kesehatan. Orang dengan GAD sering mengalami kesulitan untuk mengendalikan kecemasan mereka dan bahkan sampai mengalami gejala fisik seperti gelisah, kelelahan, tegang otot, dan kesulitan tidur.
-
Bagaimana cara mengatasi anxiety? Dengan bantuan profesional dan strategi pengelolaan yang sesuai, banyak individu dapat mengatasi gejala dan meningkatkan kualitas hidup mereka secara signifikan.
-
Apa itu Gangguan Kecemasan? Rasa cemas atau anxiety adalah pengalaman yang umum dialami oleh banyak orang dalam menghadapi situasi tertentu. Namun, ketika rasa cemas sulit dikendalikan dan mengganggu aktivitas sehari-hari, bisa jadi itu adalah tanda dari gangguan kecemasan.
-
Teknik apa yang cocok untuk mengatasi anxiety? 3 Teknik Menenangkan Diri Saran Psikolog, Praktikkan saat Anxiety Muncul Coba teknik pernapasan untuk menenangkan diri. Tiba-tiba gejala anxiety (kecemasan) muncul dan Anda merasa kewalahan?Kalau Anda sedang merasa gelisah, gugup, atau kesulitan mengendalikan emosi, coba teknik pernapasan untuk menenangkan diri.Dilansir Better Health Channel, mempraktikkan teknik pernapasan yang bagus dapat menenangkan sistem saraf yang mengontrol fungsi tubuh.Teknik pernpasaqn bisa memicu perubahan fisiologis seperti menurunkan tekanan darah, denyut jantung, dan kadar hormon stres dalam darah.Berikut ini tiga teknik menenangkan diri yang disarankan dalam psikologi.
-
Apa aja gejala yang muncul pada penderita anxiety? Gejala yang sering muncul pada penderita anxiety termasuk perasaan cemas yang berlebihan, detak jantung yang meningkat, dan kesulitan berkonsentrasi.
-
Bagaimana cara mengatasi Gangguan Kecemasan? Untuk mengatasi anxiety disorder, terdapat dua pendekatan utama: psikoterapi dan pengobatan.
-
Kenapa anxiety bisa berpengaruh ke kesejahteraan? 'anxiety adalah respons alami tubuh terhadap stres yang dapat memengaruhi kesejahteraan seseorang.'
2. Social Anxiety Disorder
Jenis anxiety kedua adalah gangguan kecemasan sosial. Social anxiety disorder merupakan ketakutan yang intens untuk dihakimi, dikecam, atau dihina dalam situasi sosial. Individu dengan anxiety jenis ini akan memilih untuk menghindari interaksi sosial atau pertemuan, yang mempengaruhi kehidupan sosial dan percaya diri secara keseluruhan.
3. Panic Disorder
Selanjutnya, jenis anxiety ketiga adalah panic disorder. Panic disorder mengakibatkan serangan panik yang berulang dan tiba-tiba. Serangan panik tersebut datang dengan cara yang mendadak dan menyebabkan ketakutan serta ketidaknyamanan yang cukup meresahkan. Serangan panik dapat disertai dengan gejala fisik seperti detak jantung cepat, sesak nafas, keringat, dan pusing.
4. Specific phobias
Fobia spesifik merupakan jenis anxiety yang disebabkan karena sebuah ketakutan terhadap objek atau situasi tertentu, seperti ketinggian, laba-laba, atau terbang. Ketakutan ini bisa sangat mengganggu dan dapat menyebabkan perilaku menghindari.
5. Obsessive-Compulsive Disorder (OCD)
Jenis anxiety kelima adalah OCD. OCD ditandai dengan gangguan pikiran yang tidak diinginkan dan perilaku yang dilakukan secara berulang untuk meredakan anxiety. Orang dengan OCD sering merasa terpaksa untuk mengulangi perilaku tertentu meskipun mereka menyadari bahwa itu berlebihan atau tidak rasional.
6. Post-Traumatic Stress Disorder (PTSD)
PTSD adalah hasil akhir ketika mengalami atau menyaksikan peristiwa traumatis. Seseorang dengan PTSD biasanya akan mengalami kembali trauma melalui mimpi buruk atau kilas balik, yang menyebabkan kecemasan yang meningkat dan distres emosional.
Cara Mengatasi Anxiety
1. Mencari Bantuan Profesional Jika anxiety sangat mempengaruhi kehidupan Anda, jangan pernah ragu untuk mencari dukungan dari profesional kesehatan mental. Terapi seperti Cognitive Behavioral Therapy (CBT) bisa sangat efektif dalam mengatasi kecemasan. 2. Teknik Relaksasi Kedua adalah melakukan teknik relaksasi. Teknik seperti pernapasan dalam, relaksasi otot progresif, dan meditasi dapat membantu mengurangi tingkat kecemasan dan meningkatkan perasaan tenang. 3. Berolahraga Secara Teratur Olahraga tidak pernah gagal dalam mengatasi masalah banyak orang. Melakukan aktivitas fisik melepaskan endorfin, yang bertindak sebagai penyeimbang mood alami, mengurangi kecemasan dan stres. 4. Menjaga Gaya Hidup Seimbang Selanjutnya adalah menjaga gaya hidup yang seimbang juga sangat penting. Pastikan Anda memiliki pola makan yang seimbang, cukup tidur, dan hindari konsumsi kafein, alkohol, dan zat lain yang dapat memperburuk kecemasan. 5. Melawan Pikiran Negatif Anda bisa mempelajari untuk mengidentifikasi dan melawan berbagai pola pikir negatif yang berkontribusi pada kecemasan. Alihkan pikiran negatif dengan perspektif yang lebih positif dan realistis. 6. Membuat Rutinitas Rutinitas yang positif adalah hal yang penting untuk Anda bentuk. 7Membuat rutinitas harian yang terstruktur dapat memberikan rasa stabil dan prediktabilitas, mengurangi perasaan ketidakpastian. 7. Membatasi Diri Jika beberapa situasi atau lingkungan memicu perasaan cemas Anda, cobalah untuk membatasi kemungkinan tersebut secara bertahap sambil berlatih strategi mengatasi. Hal ini adalah cara yang efektif untuk mengatasi anxiety. 8. Dukungan Sosial Anda juga bisa membagikan perasaan dan kekhawatiran Anda dengan teman atau anggota keluarga yang bisa dipercaya. Mempunyai orang-orang terdekat yang mendukung dapat membuat perubahan yang signifikan dalam mengatasi anxiety. 9. Membatasi Konsumsi Media Paparan berita atau media sosial yang mengganggu secara terus-menerus dapat meningkatkan anxiety. Berikanlah batasan dan beristirahatlah dari konsumsi media yang berlebihan. 10. Teknik Mindfulness dan Grounding Menjadi sadar akan momen sekarang dan teknik grounding, seperti fokus pada pengalaman sensorik, dapat membantu mengurangi pikiran-pikiran cemas yang ada pada otak Anda.Pungkasnya, kecemasan adalah pengalaman manusia yang umum, tetapi dapat menjadi masalah ketika mengganggu fungsi sehari-hari dan kualitas hidup.
Memahami berbagai jenis kecemasan dan menerapkan strategi mengatasi yang efektif dapat memberdayakan individu untuk mengelola kecemasan.