Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin Masuk Jadi Pasukan Merah Dayak, Ini Syaratnya Kata Panglima Jilah

Ingin Masuk Jadi Pasukan Merah Dayak, Ini Syaratnya Kata Panglima Jilah Ingin Masuk Jadi Pasukan Merah Dayak, Ini Syaratnya Kata Panglima Jilah. ©2022 Merdeka.com/youtube.com/AndrewWenn

Merdeka.com - Pasukan Merah Dayak adalah pasukan adat yang mendiami Pulau Kalimantan. Mereka juga bisa dikatakan sebagai pasukan elit dari Suku Dayak.

Oleh karena itu, bagi orang awam yang ingin masuk dan bergabung dengan Pasukan Merah Dayak, ada syarat-syarat yang harus dipenuhi. Baik syarat secara administratif maupun adat.

Pemimpin Pasukan Merah Dayak, Panglima Jilah membocorkan apa saja syarat yang harus dipenuhi jika ingin bergabung di Pasukan Merah Dayak. Berikut ulasannya.

Orang lain juga bertanya?

Syarat Masuk Pasukan Merah Dayak

ingin masuk jadi pasukan merah dayak ini syaratnya kata panglima jilah

©2022 Merdeka.com/youtube.com/AndrewWenn

Panglima Jilah memberikan bocoran syarat-syarat untuk bergabung sebagai Pasukan Merah Dayak. Ada dua syarat yang harus dipenuhi yaitu syarat administratif dan non administratif.

Syarat administratif yaitu KTP, akta lahir, dan beberapa alat adat yang harus dibeli oleh calon anggota. Sedangkan syarat non administratif adalah perihal tujuan bergabung ke Pasukan Merah Dayak.

Seorang tidak boleh bergabung ke pasukan jika hanya untuk gagah-gagahan dan pamer kekuatan saja. Kalau itu yang terjadi, maka Panglima Jilah tidak menganjurkan untuk bergabung.

“Di Pasukan Merah harus ada KTP-nya, harus ada alat-alat adatnya yang harus kalian beli. Administrasinya, jelas atau tidak, tujuannya apa, hanya untuk tenar-tenar, gagah-gagah, atau menjadi preman,” ujar Panglima Jilah.

Pasukan Merah Bertujuan Mendidik

ingin masuk jadi pasukan merah dayak ini syaratnya kata panglima jilah

©2022 Merdeka.com/youtube.com/AndrewWenn

Salah satu tujuan Pasukan Merah Dayak adalah untuk mendidik manusia. Manusia dididik dengan adat dan akal budi yang sehat. Harapannya adalah supaya manusia bisa mengerti bagaimana yang baik dan tidak baik

Didikan dari Masukan Merah Dayak tidak pernah jauh dari aturan adat. Adat sangat penting bagi seorang manusia karena mengatur tatanan hidup.

“Adat itu mengatur tatanan hidup supaya kita lebih baik. Kalau tidak ada adat, manusia itu, waduh, kiamat lagi,” ujar Panglima Jilah.

Sejarah Pasukan Merah Dayak

ingin masuk jadi pasukan merah dayak ini syaratnya kata panglima jilah

©2022 Merdeka.com/youtube.com/AndrewWenn

Pasukan Merah Dayak terbentuk pada tahun 1995. Pada waktu itu, masyarakat Suku Dayak yang masih kental dan menjunjung tinggi adat istiadat mulai dimasuki oleh agama.

Oleh karena itu, sebagai antisipasi atas dominasi agama di Suku Dayak yang sudah mulai meninggalkan adat, maka dibentuklah Pasukan Merah Dayak untuk menjaga keutuhan adat Dayak.

“Jika kita ini hanya beragama tapi beradatnya tidak ada sama saja. Orang beragama tapi melupakan adat istiadatnya. Sedangkan dia kan dilahirkan sebagai Suku Dayak,” ujar Jilah.

Pesan Panglima Jilah

ingin masuk jadi pasukan merah dayak ini syaratnya kata panglima jilah

©2022 Merdeka.com/youtube.com/AndrewWenn

Panglima Jilah sebagai petinggi Pasukan Merah Dayak memberikan pesan kepada masyarakat untuk tetap menjadi orang yang baik.

Ia juga mengatakan untuk tetap berpedoman kepada kabaikan, bukan kejahatan.

“Tetap kita berpedoman kepada kebaikan, jangan punya hati yang jahat. Bertetanggalah bertetangga yang baik. Bersukulah bersuku yang baik, beragamalah beragama yang baik. Bernegaralah bernegara yang baik. Jadi hidup kita ini damai, tenang,” lanjut Jilah. (mdk/mff)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bukan Orang Sembarangan, Ini Syarat Menjadi Anggota Paspampres
Bukan Orang Sembarangan, Ini Syarat Menjadi Anggota Paspampres

Anggota TNI harus menjalani serangkaian proses untuk bisa menjadi bagian dari Paspampres.

Baca Selengkapnya
Isu Jokowi Bergabung Jadi Ketua Dewan Pembina, Tokoh Senior Golkar Tegaskan 'Aturan Main'
Isu Jokowi Bergabung Jadi Ketua Dewan Pembina, Tokoh Senior Golkar Tegaskan 'Aturan Main'

Untuk mendapatkan posisi tertentu harus menyesuaikan dengan aturan.

Baca Selengkapnya
Cara Menjadi Polwan, Berikut Syarat dan Tahapannya yang Wajib Diketahui
Cara Menjadi Polwan, Berikut Syarat dan Tahapannya yang Wajib Diketahui

Raih cita-cita Anda menjadi polwan dengan syarat dan cara berikut ini.

Baca Selengkapnya
Persyaratan PPS Pilkada 2024, Apa Saja Dokumen yang Harus Dipersiapkan?
Persyaratan PPS Pilkada 2024, Apa Saja Dokumen yang Harus Dipersiapkan?

Ada beberapa persyaratan PPS Pilkada 2024 yang memang harus dipersiapkan. Apa saja?

Baca Selengkapnya
PDIP Buka Peluang Semua Figur Eksternal Boleh Daftar Pilkada Jateng 2024, Tak Perlu KTA
PDIP Buka Peluang Semua Figur Eksternal Boleh Daftar Pilkada Jateng 2024, Tak Perlu KTA

DPD akan melakukan pengecekan ulang berapa jumlah pendaftar kepala daerah untuk dilaporkan ke DPP PDIP.

Baca Selengkapnya
Pesan Menggetarkan Kasad Jenderal Maruli, Keras Ingatkan Perwira TNI AD Bukan Sekadar Pangkat!
Pesan Menggetarkan Kasad Jenderal Maruli, Keras Ingatkan Perwira TNI AD Bukan Sekadar Pangkat!

Jenderal Maruli mengingatkan dengan keras dan tegas bahwa perwira TNI AD bukanlah sekadar pangkat belaka.

Baca Selengkapnya
Pendaftaran Taruna Akmil 2024 Kembali Dibuka, Simak Cara Daftar dan Persyaratannya Berikut Ini
Pendaftaran Taruna Akmil 2024 Kembali Dibuka, Simak Cara Daftar dan Persyaratannya Berikut Ini

Pendaftaran akan dibuka mulai 22 Maret sampai dengan 20 April 2024.

Baca Selengkapnya