Karier Moncer 2 Putra Mantan Panglima ABRI Try Sutrisno di TNI-Polri,Pangkat Jenderal
Merdeka.com - Mantan Panglima Bersenjata Republik Indonesia (ABRI) Jenderal (Purn) Try Sutrisno memiliki dua anak laki-laki yang mengikuti jejaknya berkarier sebagai abdi negara.
Mereka adalah Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo dan Irjen Firman Santyabudi. Karier keduanya bisa dibilang moncer.
Kini, keduanya sama-sama menduduki jabatan mentereng di kesatuan masing-masing. Simak ulasan selengkapnya:
-
Bagaimana karier militer Try Sutrisno? Try meniti karier militer yang gemilang dan mencapai pangkat Jenderal TNI. Ia menjabat sebagai Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia ke-7 dari tahun 1988 hingga 1993. Selama masa jabatannya, ia terlibat dalam banyak operasi militer penting, termasuk dalam penanganan konflik separatis, yang menguji kepemimpinan dan kemampuan strategisnya.
-
Bagaimana Try menjadi perwira TNI? Masa remaja yang akrab dengan kehidupan militer itu yang mendorong Try mendaftar menjadi taruna. Dia rela meninggalkan kampus untuk menjadi seorang perwira TNI.Try mendaftar ke Akademi Teknik Angkatan Darat (Atekad) di Bandung. Namun perjalanannya juga tidak mudah. Try sempat dinyatakan gagal dalam tes. Walau sepintas postur try tampak tegap dan gagah, namun tulang bahunya sedikit miring.Hal ini disebabkan hobi Ty mengangkat beban saat masih remaja.
-
Kapan Try menjadi Panglima ABRI? Satu tahun setengah menjabat Kasad, Try dipromosikan menjadi Panglima Angkatan bersenjata Republik Indonesia (Pangab).Try menggantikan Jenderal Benny Moerdani pada tahun 1988.
-
Apa jabatan Try Sutrisno sebelum jadi Wapres? Saat itu, ABRI terdiri dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, dan POLRI.
-
Siapa Jenderal TNI yang pernah menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan? Tokoh militer TNI-AD asal Jambi ini merupakan satu-satunya Jenderal yang menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan.
-
Siapa Anak TNI yang berprestasi? Prestasi membanggakan datang dari remaja bernama Shafira Az-Zahra Aurelia Putri Saputra.
Karier Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo
©2021 Merdeka.com
Jenderal Try Sutrisno memiliki satu anak laki-laki yang mengikuti jejaknya terjun di dunia militer, yakni Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.
Kunto kini menjabat sebagai Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad. Ia dilantik oleh Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad), Letnan Jenderal TNI Dudung Abdurrachman pada Juli 2021 lalu.
Kunto merupakan lulusan dari Akademi Militer tahun 1992, dari kecabangan Infanteri. Setelah lulus, ia mulai meniti karier militernya di berbagai satuan Angkatan Darat.
Karir Kunto di Militer
Sebelum dilantik jadi Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad, Kunto pernah menjabat sebagai Kepala Staf Kodam III/Siliwangi. Ia juga sempat menjabat sebagai Danrem 044/Garuda Dempo di Palembang tahun 2016. Sebelumnya, Kunto yang pada saat itu masih berpangkat sebagai Kolonel juga sempat 'transit' sebagai Komandan Puslatpur (Pusat Latihan Tempur) di Baturaja, Sumatera Selatan.Berikut beberapa jabatan yang pernah diduduki Brigjen Kunto selama di militer:
Irjen Firman Santyabudi
Irjen Firman dimutasi menjadi Kepala Korlantas Polri. Firman menggantikan Irjen Istiono yang memasuki masa pensiun.Sebelumnya, Firman sempat dipercaya menduduki berbagai jabatan di kepolisian. Ia pernah menjabat sebagai Wadir Lantas Polda Metro Jaya. Kemudian, diangkat menjadi Kepala SPN Lido, Polda Metro Jaya pada 2008.
©2020 Merdeka.com
Setahun kemudian, ia ditunjuk menjadi Kapolres Metro Jaksel pada 2009. Hanya beberapa bulan menjabat Kapolres, Firman dipercaya mengemban tugas sebagai Kasubdit Jianmas Ditlantas Babinkam Polri.Setelah dua tahun berjalan, Irjen Firman dipromosikan menjadi Dirlantas Polda Sumsel pada 2011. Tak lama berselang, ia lalu diangkat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Korlantas Polri pada 2012.
Setahun kemudian, ia kembali dipindah menjadi Kabagrenops Robinops Sops Polri dan Karodalaops Sops Polri pada 2013.
Sempat Pindah ke PPATK
Irjen Firman juga sempat bertugas di Pusat Pelaporan dan Analisis Keuangan (PPATK). Di sana ia menjadi Direktur Kerjasama dan Humas PPATK pada 2014 dan Deputi Bidang Pemberantasan PPATK pada 2017.Sebelum akhirnya ditarik kembali ke Korps Bhayangkara untuk mengisi jabatan sebagai Kapolda Jambi pada 2020. Tak lama, Irjen Firman diangkat sebagai Asisten Logistik Kapolri di tahun yang sama.Kapolri mempercayakan Firman mempimpin Korps Lalu Lintas berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2278/X/KEP./2021 tertanggal 31 Oktober 2021.
Sosok Jenderal Try Sutrisno
Instagram @tni_angkatan_darat ©2021 Merdeka.com
Bagi sebagian orang, mungkin sudah tidak asing lagi dengan sosok Jenderal Try Sutrisno. Ia pernah menjadi Wakil Presiden mendampingi Soeharto. Awal berkarier di dunia militer, Try Sutrisno langsung dihadapkan dengan pemberontakan PRRI di Sumatera. Berhasil menumpas gerakan separatis, ia lantas dikirim ke Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad).Tak lama, ia terpilih sebagai ajudan Presiden Soeharto. Sejak itu, kariernya terus melesat. Try pernah didapuk menjadi Kepala Staf Kodam XVI/Udayana, Panglima Kodam IV/Sriwijaya, Panglima Kodam V/Jaya, Wakil Kasad, Kasad, serta Panglima ABRI sebelum menjabat sebagai Wakil Presiden RI. (mdk/khu)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Di balik nama besar Try, ternyata ada anak cucu yang mengikuti jejak dan karir moncer sang jenderal.
Baca SelengkapnyaSosoknya bukan orang ambisius yang menghalalkan segala cara demi mendapat jabatan
Baca SelengkapnyaBerikut sosok cucu-cucu Jenderal Try Sutrisno yang kini ikut jejak menjadi perwira TNI.
Baca SelengkapnyaPotret eks Wapres dan Panglima ABRI Jenderal (Purn) Try Sutrisno dengan ketujuh anaknya.
Baca SelengkapnyaIni perjuangan sosok jenderal legendaris TNI. Siapa sangka bocah penyemir sepatu itu menjadi Panglima.
Baca SelengkapnyaAyah Try Sutrisno merupakan sopir Ambulans, sementara ayah Luhut Bisnsar sopir bus.
Baca SelengkapnyaSosok ini merupakan salah satu tokoh penting dalam sejarah politik dan militer Indonesia.
Baca SelengkapnyaBerikut potret Panglima ABRI eks Wapres Indonesia saat masih muda.
Baca SelengkapnyaTak semua jebolan Akademi Militer (Akmil) memiliki jalan mulus saat berkarier di tanah air.
Baca SelengkapnyaSelain dikenal sebagai putra dari Wakil Presiden Indonesia ke-6 Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno, Mayjen Kunto Arief Wibowo rupanya punya garis keturunan keluar
Baca SelengkapnyaPotret sederhana memperlihatkan Mayjen Kunto Arief yang sedang berfoto dengan ayahnya yang bukan sosok sembarangan.
Baca SelengkapnyaSebuah potret Try Sutrisno bersama tiga anggota keluarganya yang berseragam TNI-Polri ramai menjadi perbincangan.
Baca Selengkapnya