Potret Lawas Pertarungan para Capres di Konvensi Golkar 2004, Satu Sosok Hingga 2024 Masih Jadi Capres
Wiranto terpilih dalam Konvensi Calon Presiden Partai Golongan Karya pada tahun 2004 setelah unggul suara dari kompetitornya kala itu yaitu Akbar Tanjung.
Wiranto terpilih dalam Konvensi Calon Presiden Partai Golongan Karya pada tahun 2004 setelah unggul suara dari kompetitornya kala itu yaitu Akbar Tanjung.
Potret Lawas Pertarungan para Capres di Konvensi Golkar 2004, Satu Sosok Hingga 2024 Masih Jadi Capres
Momen bersejarah itu sempat diunggah di akun instagram @perfectlifeid pada Senin (10/7) lalu.
Dalam sebuah foto dokumentasi, kala itu Golkar mencari calon presiden dari partai berlogo pohon beringin tersebut. Proses pemilihan yang ketat berakhir dengan kemenangan Wiranto mengungguli kandidat lain dalam konvensi tersebut. Berikut potret selengkapnya.
Dokumentasi Konvensi Golkar 2004
Konvensi Calon Presiden Partai Golkar tahun 2004 diselenggarakan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat. Adapun tujuan diselenggarakannya pertemuan ini adalah untuk mencari sosok yang layak diusung Partai Golkar dalam Pemilu Presiden 2004.
Diikuti Lima Kandidat Capres Pemilu 2004
Dalam foto unggahan terlihat lima orang kandidat yang dinyatakan layak menjadi calon Presiden yang akan diusung Golkar di Pemilu 2004.
Lima orang tersebut yaitu Akbar Tanjung, Wiranto, Aburizal Bakrie, Surya Paloh, dan Prabowo Subianto.
Proses pemilihan kandidat dilakukan dalam dua tahap setelah pada putaran pertama, masing-masing calon memperoleh suara dari anggota.
Kala itu Akbar Tanjung memperoleh 147 suara, Wiranto 137, Aburizal Bakrie 118, Surya Paloh 77, dan Prabowo Subianto 39 suara. Sedangkan suara yang tidak sah mencapai 28 dan satu suara abstain.
Wiranto Menang Atas Akbar Tanjung di Konvensi Golkar
Proses pemilihan akhirnya dilaksanakan dalam dua putaran lantaran tidak ada kandidiat yang memperoleh suara mayoritas yakni 274 atau 50 persen plus satu suara. Keberhasilan Akbar Tanjung di putaran pertama nyatanya harus terhenti karena ia hanya menambah 80 suara, berbeda dengan Wiranto yang berhasil menambah 137 suara.
Karena hasil tersebut Wiranto dinyatakan menang dan sah menjadi calon Presiden untuk menjadi kandidat partai dan menantang Presiden Megawati Soekarnoputri dalam Pilpres 5 Juli 2004.
Sosok Prabowo Subianto
Sosok Prabowo mencuri perhatian dalam konvensi tersebut. Kala itu dirinya ikut dalam konvensi capres Golkar. Namun sayang Prabowo kalah.
Rupanya niat Prabowo maju Pilpres terwujud di 2009. Saat itu Prabowo menjadi cawapres dari Megawati Soekarnoputri. Namun sayang pasangan Megapro kalah dari SBY-Boediono.
Pada 2014 Prabowo kembali maju di Pilpres sebagai Capres bersanding dengan Hatta Rajasa. Sayang Prabowo-Hatta kalah dari Jokowi-JK
Lalu pada 2019 Prabowo kembali maju menjadi Capres bersama Sandiaga Uno dan kembali kalah.
Pilpres 2024 nanti, Prabowo berencana kembali maju sebagai Capres meski belum diputuskan akan berpasangan dengan siapa. Akankah Prabowo berhasil menang? Kita Tunggu saja.