Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rekomendasi Film Keluarga yang Bisa Ditonton saat Libur Natal

Rekomendasi Film Keluarga yang Bisa Ditonton saat Libur Natal Rekomendasi Film Libur Natal. Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Libur natal dan tahun baru sudah di depan mata. Momen libur akhir tahun seperti ini selalu dinanti oleh banyak orang untuk bisa menghabiskan waktu bersama keluarga. Berhubung saat ini Indonesia masih dalam situasi pandemi Covid-19, ada baiknya untuk membatasi aktivitas di luar ruangan dan lebih baik tetap di rumah berkumpul bersama keluarga.

Saat libur natal, salah satu aktivitas yang bisa dilakukan ialah menonton film bersama dengan keluarga. Ada banyak film-film bernuansa natal yang bisa ditonton bersama.

Salah satu film Natal yang paling terkenal adalah Home Alone. Sejak pertama dibuat pada 1990, serial Home Alone seperti tak pernah telat diputar setiap natal. Selain Home Alone, ada banyak film keluarga yang bisa ditonton saat libur natal. Apa saja? Simak ulasannya dilansir dari berbagai sumber, Jumat (24/12/2021):

1. Coco

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

Ingin menonton film menyentuh tentang keluarga? Coco merupakan pilihan yang tepat. Film Coco bercerita tentang Miguel Rivera, seorang anak berusia 12 tahun yang tinggal bersama neneknya bernama Mama Coco.

Di keluarganya, musik adalah suatu hal yang sangat dilarang. Namun, diam-diam, Miguel justru bermimpi menjadi seorang musisi seperti Ernesto de la Cruz, kakek buyutnya.

2. Willy Wonka & the Chocolate Factory

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

Film ini dibuat berdasarkan buku cerita anak terbitan tahun 1964 Charlie and the Chocolate Factory karya Roald Dahl. Saat dirilis pertama kali tahun 1971, film ini mendapatkan banyak pujian dari para kritikus film.

Film ini kemudian dikembangkan dan dibuat kembali pada tahun 2004, lalu dirilis pada 2005. Willy Wonka & the Chocolate Factory bercerita tentang yang menutup pabrik permen dan cokelatnya.

Suatu hari, Wonka mengumumkan kontes, di mana ada beberapa tiket emas telah ditempatkan di lima bungkus cokelatnya.

Pemenang tiket emas tersebut nantinya akan diberikan tur pabrik seharian serta hadiah spesial di akhir tur. Film ini banyak menjadi favorit oleh orang-orang untuk ditonton saat libur natal.

3. The Polar Express

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

The Polar Express merupakan film animasi bertema Natal yang dirilis pada 2004 silam. Film ini dibintangi oleh aktor kawakan Tom Hanks. Cerita film The Polar Express diadaptasi dari buku anak-anak karya Chris van Allsburg. Jalan cerita dan animasinya yang berkualitas membuat film ini meraih berbagai nominasi Oscar. Sehingga, film ini masuk ke dalam list film yang harus ditonton saat libur natal.5. A Christmas Carol

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

A Christmas Carol adalah film animasi yang berkisah entang seorang pria tua bernama Scrooge yang sangat membenci hari Natal. Suatu ketika Scrooge didatangi seseorang yang memberi bahwa dirinya akan didatangi tiga sosok gaib yang akan mengungkap kisah perjalanan hidupnya.Tiga sosok gaib ini akan mengantar Scrooge melewati perjalanan panjang melampaui batas ruang dan waktu untuk membuka mata hati Scrooge.

6. The Grinch

The Grinch adalah film animasi yang dirilis pada 2018. Film animasi ini merupakan adaptasi buku How the Grinch Stole Christmas! karya Dr. Seuss. Film animasi ini cocok ditonton bersama keluarga saat libur natal. The Grinch sendiri mengisahkan tentang sesosok makhluk hijau yang bernama Grinch. 7. Keluarga Cemara

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

Film Keluarga Cemara memang tidak berlatar Natal. Namun, film ini cocok ditonton bersama keluarga saat liburan.

8. Home Alone

rekomendasi film libur natal

Foto: wikipedia ©2021 Merdeka.com

Saat libur natal dan tahun baru rasanya tidak lengkap jika belum menonton film ini. Home Alone seolah menjadi film wajib yang harus ditonton saat libur natal. Home Alone bercerita tentang seorang anak bernama Kevin yang secara tidak sengaja tertinggal sendirian saat orang tua dan keluarganya pergi berlibur.

Ia pun kemudian menghabiskan waktunya untuk bersenang-senang dengan dirinya sendiri di rumah. Namun, ia justru dihadapkan pada situasi di mana ia harus menghadapi perampok seorang diri. (mdk/khu)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Ide Aktivitas Liburan Natal dan Tahun Baru, Bisa Jadi Pilihan
10 Ide Aktivitas Liburan Natal dan Tahun Baru, Bisa Jadi Pilihan

Libur Natal dan tahun baru adalah waktu yang penuh keseruan untuk bersama keluarga dan teman-teman.

Baca Selengkapnya
Ucapan Selamat Natal 2023 dengan Bahasa Inggris dan Artinya
Ucapan Selamat Natal 2023 dengan Bahasa Inggris dan Artinya

Kumpulan ucapan selamat Natal menggunakan bahasa Inggris lengkap dengan artinya.

Baca Selengkapnya
6 Ide Aktivitas Tahun Baru, Seru dan Menyenangkan
6 Ide Aktivitas Tahun Baru, Seru dan Menyenangkan

Malam tahun baru adalah momen penuh semangat yang dinanti-nantikan, di mana kita bersama-sama melupakan beban-beban masa lalu dan menyambut awal yang baru.

Baca Selengkapnya
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Natal 2023 untuk Teman dan Kerabat Dekat
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Natal 2023 untuk Teman dan Kerabat Dekat

Natal merupakan perayaan hari besar bagi umat kristiani yang dirayakan setiap tanggal 25 Desember.

Baca Selengkapnya
40 Ucapan Selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Berisi tentang Harapan Keren!
40 Ucapan Selamat Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Berisi tentang Harapan Keren!

Ucapan selamat natal 2023 dan tahun baru 2024 menjadi hal spesial yang banyak dinantikan oleh masyarakat di penghujung tahun.

Baca Selengkapnya
Arti Natal secara Bahasa dan Alkitab, Lengkapi Perayaannya dengan Kata-kata Bermakna
Arti Natal secara Bahasa dan Alkitab, Lengkapi Perayaannya dengan Kata-kata Bermakna

Arti Natal adalah memperbaiki komunikasi dengan Tuhan. Momen ini menjadi waktu yang tepat untuk memperbaharui cara komunikasi dan komitmen dengan Tuhan.

Baca Selengkapnya
Foto-Foto Harmonis Artis Turut Hadir Rayakan Natal Bareng Keluarga yang Beda Agama
Foto-Foto Harmonis Artis Turut Hadir Rayakan Natal Bareng Keluarga yang Beda Agama

Artis-artis Indonesia ini merayakan Natal bersama keluarga dan kerabat terdekat yang berbeda agama.

Baca Selengkapnya
10 Cerita Lucu Kartun untuk Anak, Menghibur dan Edukatif
10 Cerita Lucu Kartun untuk Anak, Menghibur dan Edukatif

Cerita lucu kartun mampu membawa anak-anak ke dalam petualangan yang penuh kegembiraan.

Baca Selengkapnya
90 Ucapan Selamat Berlibur Penuh Kegembiraan, Bagikan Ke Sosmed
90 Ucapan Selamat Berlibur Penuh Kegembiraan, Bagikan Ke Sosmed

Melalui kata-kata yang sederhana namun tulus, kita dapat membawa kebahagiaan dan keceriaan suasana liburan kepada mereka yang kita sayangi.

Baca Selengkapnya
Rencanakan Liburan Akhir Tahun, Ini Rekomendasi Tempat Wisata di Sekitar Jakarta
Rencanakan Liburan Akhir Tahun, Ini Rekomendasi Tempat Wisata di Sekitar Jakarta

Akhir tahun segera tiba. Banyak orang yang telah merencanakan untuk berlibur.

Baca Selengkapnya
Tetap Hangat Meski Beda Agama, 8 Foto Perayaan Natal Keluarga Jennifer Bachdim di Bali
Tetap Hangat Meski Beda Agama, 8 Foto Perayaan Natal Keluarga Jennifer Bachdim di Bali

Berikut ini merupakan foto-foto perayaan Natal keluarga Jennifer Bachdim di Bali. Penasaran?

Baca Selengkapnya
Resep Kue Natal Berbagai Varian, Cocok untuk Hidangan Kumpul Keluarga
Resep Kue Natal Berbagai Varian, Cocok untuk Hidangan Kumpul Keluarga

Berbagai varian kue Natal manis dan lezat cocok untuk hidangan keluarga.

Baca Selengkapnya