Resep Kreasi Kopi Susu Ala Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat
Merdeka.com - Resep kreasi kopi susu ala rumahan bisa dijadikan sebagai inspirasi Anda. Sebab, membuat kopi susu ala kafe ternyata tak serumit yang dibayangkan.
Ada banyak sekali kreasi resep kopi susu ala rumahan yang mudah dibuat dan tidak membutuhkan teknik atau alat mahal.
Bagi para pecinta kopi, membuat kopi susu sendiri di rumah tentu akan jauh lebih menghemat pengeluaran.
-
Apa resep minuman kekinian yang paling mudah dibuat? Bahan-bahan: 2 gelas susu cair 1 mangkuk stroberi 2 sendok sirup coklat 2 sekop es krim vanilla/ cokelat tergantung selera 1 sendok coklat bubuk Es batu secukupnya
-
Bagaimana cara membuat camilan kopi ini? Kumpulkan semua bahan yang diperlukan. Pastikan oat instan, almond, dan biji chia dalam keadaan bersih dan kering. Persiapan bahan sebelumnya akan mempermudah proses pembuatan.
-
Bagaimana membuat kopi hijau di rumah? Ahli gizi Ramya B menyarankan dua cara sederhana untuk membuat kopi hijau di rumah:Membuat biji kopi hijau:Rendam 1-2 sendok makan biji kopi hijau dalam segelas air semalaman.Rebus air rendaman beserta biji kopi keesokan harinya hingga mendidih.Setelah mendidih, kecilkan api dan biarkan meresap selama 10-15 menit.Saring cairannya dan tambahkan madu atau kayu manis sesuai selera.Menggunakan bubuk kopi hijau:Panaskan satu cangkir air hingga mendidih.Tambahkan 1-2 sendok teh bubuk kopi hijau.Diamkan selama 5-6 menit sebelum menyaringnya.Untuk rasa yang lebih nikmat, Anda bisa menambahkan perasan lemon atau madu.
-
Apa saja kreasi kopi yang pernah populer? Selain memiliki rasa segar dan gampang dibikin, ternyata alasan populernya aneka kreasi minuman tersebut adalah terletak pada keunikan yang masing-masing miliki.
-
Mengapa resep minuman kekinian ini menguntungkan? Menjalankan usaha minuman yang sedang populer bisa menjadi peluang bisnis yang menguntungkan.
-
Bagaimana cara membuat kata-kata kopi lucu? Mereka menangkap esensi dari momen-momen yang dilewati bersama kopi dan menyulapnya menjadi lelucon yang menggelitik.
Untuk itu, berikut merdeka.com membagikan resep kreasi kopi susu ala rumahan dilansir dari frisianflag dan berbagai sumber, Senin (5/6/2023):
Es Kopi Susu
Foto: frisianflag.com ©2023 Merdeka.com
Bahan:- 2 sdm kopi bubuk tanpa ampas- 3 sdt gula- 3 sdm krimer bubuk- 225 ml susu kental manis- 225 ml susu UHT- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
- Seduh kopi dan gula dengan sedikit air panas
- Aduk rata sampai gula larut
- Masukkan krimer dan susu kental manis
- Aduk rata
- Tambahkan es batu sesuai selera
- Masukkan susu UHT
- Siap dinikmati
Es Kopi Susu Gula Aren
©2023 Merdeka.com
Bahan:- 2 sdt atau 1 saset kopi instan tanpa ampas- 30-50 ml air- 120 ml susu fresh milk atau UHT- 20-30 ml gula aren cairCara Membuat:
- Larutkan gula aren pada air mendidih. Setelah itu, dinginkan lalu sisihkan
- Siapkan gelas, seduh kopi dengan sedikit air panas. Diamkan
- Pada gelas saji, tuangkan gula aren cair
- Tambahkan es batu secukupnya
- Masukkan kopi yang sudah diseduh.
- Siap disajikan
Dalgona Coffe
Foto: frisianflag.com ©2023 Merdeka.com
Bahan:- 2 sachet kopi instan tanpa ampas- 2 sdm gula pasir- 2 sdm air hangat- 200 ml susu UHT- Es batu secukupnyaCara Membuat:
- Campurkan kopi sahet, gula, dan air
- Aduk menggunakan milk frother sampai tekstur berubah menjadi foam
- Siapkan es batu di gelas saji
- Tuangkan susu UHT ke dalam gelas saji
- Lalu masukkan campuran kopi instan, gula, dan air yang sudah berubah jadi foam di atasnya
- Dalgona coffe siap disajikan
Es Kopi Susu Jelly
Foto: frisianflag.com ©2023 Merdeka.com
Bahan:- 1 sachet kopi instan tanpa ampas- 1 sachet susu kental manis - Jelly rasa cokelat secukupnya- Susu UHT secukupnya- Air panas secukupnya- Es batu secukupnya Cara Membuat:
- Seduh kopi dengan sedikit air panas
- Tambahkan susu kental manis
- Aduk dan dinginkan
- Siapkan gelas saji dan masukkan es batu
- Potong tipis panjang jelly cokelat dan masukkan ke dalam gelas
- Tambahkan kopi susu yang sudah diseduh
- Tambahkan susu UHT
- Siap disajikan
Frappe Ala Kafe
Foto: frisianflag.com ©2023 Merdeka.com
Bahan:- 4 sdt kopi instan tanpa ampas- 2 sdm gula pasir atau sesuai selera- 6 sdm air dingin- Susu UHT secukupnya- Es batu secukupnyaCara Membuat:
- Campurkan semua bahan ke dalam shaker atau blender sampai berbusa
- Siapkan gelas saji
- Masukkan campuran kopi ke dalam gelas
- Tambahkan susu sesuai selera
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Rasakan kesegaran campuran kopi dan buah untuk temani waktu santai Anda.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan resep minuman kopi ala kafe yang lezat dan mudah dibuat.
Baca SelengkapnyaSaat ini, es kopi dengan aroma pandan termasuk salah satu racikan kopi yang sedang diminati.
Baca SelengkapnyaResep bubur manis khas nusantara yang wajib dicoba sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaBerbagai kreasi kopi populer yang bisa dibuat sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaAnda bisa bebas menentukan bahan-bahan apa saja yang hendak digunakan untuk membuat es krim sendiri di rumah.
Baca SelengkapnyaMocktail coffee adalah minuman kopi yang dicampur dengan berbagai bahan lain seperti buah-buahan, sirup, soda, atau rempah-rempah.
Baca SelengkapnyaKamu pasti pernah dengar tentang Kopi Daun Bawang yang sedang viral, bukan? Ternyata banyak menu kopi lainnya yang terdengar aneh namun disukai banyak orang.
Baca SelengkapnyaSelain memiliki cita rasa nikmat, cara penyajian kopi Vietnam juga unik.
Baca SelengkapnyaKue kering bercita rasa kelapa yang khas dan unik ini sangat mudah dibuat.
Baca SelengkapnyaBakso sapi bisa disajikan dengan kuah atau disantap sebagai camilan ringan.
Baca SelengkapnyaSajian minuman dingin melegakan dahaga. Ini resepnya yang bisa Anda coba.
Baca Selengkapnya