Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sejarah Hari Buruh Internasional 1 Mei, Peringatan Solidaritas Para Pekerja

Sejarah Hari Buruh Internasional 1 Mei, Peringatan Solidaritas Para Pekerja Ilustrasi buruh. ©2022 Merdeka.com/liputan6.com

Merdeka.com - Setiap tahun peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day rutin digelar pada 1 Mei. May Day merupakan sebuah gerakan perjuangan oleh serikat pekerja dan buruh di berbagai negara.

Pemerintah Indonesia secara khusus menetapkan setiap tanggal 1 Mei sebagai hari libur nasional. Sejarah panjang peringatan ini sudah ada sejak lama bahkan sebelum Indonesia merdeka.

Meski begitu belum banyak orang yang mengetahui sejarah dan cerita yang ada di balik Hari Buruh Internasional. Gerakan ini diatur dan diawasi langsung oleh Lembaga Buruh Internasional atau International Labour Organization (ILO) di bawah langsung PBB.

Dilansir Merdeka.com dari berbagai sumber, Senin (1/5) berikut adalah sejarah Hari Buruh Internasional 1 Mei selengkapnya.

Sejarah Hari Buruh Internasional

Mengutip dari berbagai sumber, peringatan May Day muncul pertama kali di peristiwa Chicago Amerika Serikat oleh serikat buruh yang melakukan aksi demonstrasi besar-besaran kala itu. Aksi itu digelar pada 1 Mei 1886 oleh para kelompok sosialis hingga serikat buruh.

Tuntutan yang dilayangkan para buruh saat itu adalah agar jam kerja dikurangi menjadi maksimal 8 jam. Pada saat itu banyak buruh yang menilai jam kerja yang diterapkan perusahaan di abad ke-19 tak wajar. Para buruh dipaksa bekerja hingga 18 jam sehari.

Aksi yang dilakukan para serikat buruh untuk menghentikan kaum borjuis atau kelompok pemilik modal berakhir dengan kerusuhan. Peristiwa ini dikenal dengan kerusuhan Haymarket. Para demonstran bentrok dengan polisi hingga beberapa dari para buruh ditembak.

Pada 1889, federasi internasional kelompok sosialis dan serikat buruh menetapkan 1 Mei sebagai hari memperingati para pekerja atau buruh serta untuk mengenang Kerusuhan Haymarket di Chicago 1886.

Presiden Amerika Serikat Grover Cleveland menandatangani undang-undang untuk menjadikan Hari Buruh yang telah diadakan di beberapa negara bagian pada hari Senin pertama bulan September pada 1894 dengan meliburkan semua aktivitas pekerjaan.

Peristiwa Haymarket nyatanya menjadi perhatian besar bagi dunia. Kawasan Eropa mulai mengadopsi peringatan May Day sebagai bagian dari perlawanan akan kapitalisme.

Beberapa negara di blok Timur dan Uni Soviet menjadi pihak yang menganggap penting peristiwa ini. Salah satunya adalah dengan menyelenggarakan parade terkenalnya seperti di Red Square Moskow.

Sejarah Hari Buruh di Indonesia

Indonesia tak lepas dari peristiwa May Day. May Day sudah ada sebelum Indonesia merdeka tepatnya pada 1920 silam. Namun saat pemerintahan Presiden Soeharto, hari Buruh tidak lagi dihelat sehingga 1 Mei tidak dianggap hari libur lagi.

Alasan saat itu adalah karena gerakan buruh dianggap berkaitan dengan paham komunis pasca peristiwa G30 S/PKI pada 1965.

Setelah Orde Baru berakhir, Peringatan Hari Buruh pada 1 Mei kembali dilakukan meski bukan menjadi bagian dari hari libur. Para serikat buruh melakukan demonstrasi di berbagai kota dengan beragam tuntutan.

Pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di tahun 2014 Hari Buruh ditetapkan sebagai hari libur nasional hingga kini.

Tema Besar May Day 2023

Hari Buruh Internasional 2023 digelar pada 1 Mei 2023 di berbagai negara termasuk Indonesia. Dalam laman resmi International Labour Organization (ILO), pada edisi tahun ini mengangkat tema "World Day for Safety and Health at Work 2023".

Tema ini merupakan keberlanjutan dari pembahasan Konferensi Perburuhan Internasional (ILC) pada Juni 2022 lalu bahwa isu “lingkungan kerja yang aman dan sehat” masuk dalam bagian dari kerangka prinsip dan hak dasar ILO di tempat kerja.

Sebelum mencetuskan tema tahun ini, sebelumnya ILO telah mengumpulkan para ahli dan konstituen pada Jumat 28 April 2023 untuk membahas implikasinya terhadap dunia kerja, serta bagaimana menerapkan hak ini secara praktis di dunia kerja.

Hal ini merupakan bagian dari fungsi untuk menyajikan temuan-temuan penelitian tentang status implementasi berbagai ketentuan Konvensi mendasar No. 155 dan No. 187.

Serikat Buruh Indonesia Serukan Berbagai Isu di May Day 2023

Hari Buruh 2023 di Indonesia menjadi momentum para serikat buruh untuk membahas beragam isu yang berkembang beberapa tahun terakhir.

Beberapa isu diprediksi akan menguat seperti pencabutan UU No.6 Tahun 2023 tentang Penetapan Perppu No.2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi UU dan Penolakan UU No.11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.

Selain itu ada pula tuntutan untuk menghapus UU 6/2023 ke Mahkamah Konstitusi (MK) yang telah membuat rugi pekerja berstatus kontrak di perusahaan outsourcing.

Isu ketiga adalah para serikat buruh menolak RUU Kesehatan. Para Buruh menghendaki adanya kredibilitas dokter dan mengantisipasi munculnya persoalan pengelolaan dana Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan berpindah tangan ke Kementerian Kesehatan (Kemenkes). (mdk/thw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
65 Ucapan Hari Buruh 1 Mei 2024, Sarat Harapan dan Apresiasi Mendalam
65 Ucapan Hari Buruh 1 Mei 2024, Sarat Harapan dan Apresiasi Mendalam

Momen tersebut dapat menjadi wujud apresiasi untuk perjuangan kaum buruh di berbagai negara.

Baca Selengkapnya
1 Mei Diperingati Hari Buruh Internasional, Ketahui Sejarah, Tujuan dan Maknanya
1 Mei Diperingati Hari Buruh Internasional, Ketahui Sejarah, Tujuan dan Maknanya

Hari Buruh Internasional rutin diperingati setiap 1 Mei sebagai bentuk solidaritas atas perjuangan kaum buruh.

Baca Selengkapnya
1 Mei Diperingati Hari Buruh, Begini Sejarahnya Hingga Dikenal Sebagai May Day
1 Mei Diperingati Hari Buruh, Begini Sejarahnya Hingga Dikenal Sebagai May Day

Pada 2013, terjadi peristiwa sejarah hari buruh yang penting di Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Hari Buruh Sedunia, Pekerja Tetap Sibuk Garap Proyek LRT Velodrome-Manggarai
FOTO: Hari Buruh Sedunia, Pekerja Tetap Sibuk Garap Proyek LRT Velodrome-Manggarai

Hari Buruh pada 1 Mei merupakan peringatan yang dirayakan di seluruh dunia untuk menghormati perjuangan dan kontribusi para pekerja dalam mencapai hak-haknya.

Baca Selengkapnya
Mengenal Serikat Buruh Kung Tang Hwe Koan, Pelopor Aksi May Day Pertama di Indonesia dan Asia
Mengenal Serikat Buruh Kung Tang Hwe Koan, Pelopor Aksi May Day Pertama di Indonesia dan Asia

Peringatan May Day pertama di Indonesia dan Asia dimulai dari Surabaya lewat Serikat Buruh Kung Tang Hwe Koan

Baca Selengkapnya
FOTO: Bentrok Buruh dan Polisi Warnai Aksi May Day di Berbagai Negara
FOTO: Bentrok Buruh dan Polisi Warnai Aksi May Day di Berbagai Negara

Bentrokan pecah ketika para buruh berkumpul di pusat-pusat kota untuk menyampaikan aspirasi terkait hak-hak mereka.

Baca Selengkapnya
Buruh Demo May Day di Patung Kuda, Desak Cabut UU Cipta Kerja dan Hapus Outsorcing
Buruh Demo May Day di Patung Kuda, Desak Cabut UU Cipta Kerja dan Hapus Outsorcing

Sejumlah aliansi buruh menyemut di Patung Kuda Arjuna Wiwaha Jakarta Pusat pada Rabu (1/5)

Baca Selengkapnya
FOTO: Aksi Ratusan Buruh Konvoi Naik Motor Menuju Istana, Bawa Tuntutan Ini
FOTO: Aksi Ratusan Buruh Konvoi Naik Motor Menuju Istana, Bawa Tuntutan Ini

Ratusan buruh ramai-ramai konvoi menuju Istana Merdeka untuk berunjuk rasa selama peringatan May Day atau Hari Buruh Sedunia, pada 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya
May Day, 3.000 Buruh di Tangerang Bergerak Menuju Jakarta
May Day, 3.000 Buruh di Tangerang Bergerak Menuju Jakarta

Sejauh ini Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang telah berkoordinasi dengan sejumlah serikat pekerja untuk pengawalan tersebut

Baca Selengkapnya
Buruh Geruduk Kantor Gubernur Bali Saat May Day, Desak Sistem Kerja Kontrak Dihapus
Buruh Geruduk Kantor Gubernur Bali Saat May Day, Desak Sistem Kerja Kontrak Dihapus

Korlap Aksi May Day, Ida I Dewa Made Rai Budi Darsana mengatakan, ada 10 tuntutan yang disampaikan dalam aksi kali ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Massa May Day di HI Singgung Pemerintah 'Agak Laen': Upah Dibayar Murah, Buruh Dipandang Rendah
FOTO: Momen Massa May Day di HI Singgung Pemerintah 'Agak Laen': Upah Dibayar Murah, Buruh Dipandang Rendah

Massa buruh yang menggelar aksi May Day di Bundaran HI juga membawa 'tikus raksasa' berdasi yang membawa buku hitam bertuliskan "Omnibus Law UU Cipta Kerja".

Baca Selengkapnya