Terhambat Cari Nafkah, Ojol Buka Jalan yang Diblokir Demo Mahasiswa 'Ini Jalan Umum'
Merdeka.com - Demonstrasi yang dilakukan oleh mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi kepada pemerintah tidak jarang menutup jalan di sekitar lokasi demo.
Hal itulah yang terlihat dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @tkpmedan. Dalam video tersebut terlihat mahasiswa memblokir jalan utama dan membuat warga marah.
Warga yang diwakili oleh driver ojek online pun meminta mahasiswa untuk membuka jalan agar mereka bisa lewat dan melanjutkan mengambil orderan. Simak ulasannya sebagai berikut.
-
Siapa yang melakukan penganiayaan terhadap ojol? Nasib sial dialami Damari (59) pengemudi ojek online warga Jurumudi, Kota Tangerang, yang dikeroyok tiga orang pria tidak dikenal saat akan menjemput pelanggan di depan pasar Tanah Tinggi, Kota Tangerang.
-
Apa yang dilakukan driver ojol? Driver ojol tersebut memberikan helm pribadinya kepada pengendara yang ditegur saat berhenti di lampu lalu lintas. Aksi perhatian driver ojol itupun langsung ramai mendapat beragam komentar dari warganet.
-
Apa yang dialami ojol saat dikeroyok? Akibat pengeroyok itu, pria lansia tersebut mengalami sejumlah luka di bagian wajah, mata, kening, badan dan dada.
-
Kenapa warga demo jalan rusak? 'Ke mana uang pajak kami? Ke mana uang pajak kami? Bertahun-tahun kami merasakan jalan rusak yang seperti ini,' seru sang orator dalam sebuah video yang diunggah lewat Instagram @merapi_uncover.
-
Apa itu ojek? Mengutip dari Jurnal Ojek dari Masa ke Masa Kajian secara Manajemen Sumber Daya Manusia karya Neneng Fauziah, mengatakan bahwa istilah ‘ojek’ berasal dari kata ‘obyek’.
-
Apa yang dialami oleh driver ojol di Cimanggis? Nasib kurang beruntung dialami seorang pengemudi ojek online (ojol) di Cimanggis, Depok. Driver Ojol Dapat Order Fiktif Ratusan Ribu Rupiah di Depok, Reaksi Warga Luar Biasa Langsung Patungan Bayar Pesanan Dia mendapat orderan fiktif sejumlah lebih dari Rp250 ribu.
Mahasiswa Blokir Jalan Utama
Diketahui demonstrasi yang dilakukan oleh mahasiswa itu terjadi di Kota Medan dan menyuarakan aspirasi meminta Menteri BUMN, Erick Thohir untuk turun dari jabatannya.
©2023 Merdeka.com/instagram.com/tkpmedan
Demo yang dilakukan pada Kamis (13/4) itu dilakukan di Jalan Balaikota Medan. Para mahasiswa yang menyuarakan aspirasinya itu bahkan sampai memblokir jalan sehingga masyarakat tidak bisa menjalankan aktivitasnya.
“Aksi mahasiswa meminta erick thohir dicopot yang berlangsung Kamis 13 April 2023 di jalan Balaikota Medan (sekitaran Lapangan Merdeka) menuai protes dari para pengemudi ojek online,” tulis keterangan video.
©2023 Merdeka.com/instagram.com/tkpmedan
Ojol Buka Jalan yang Ditutup
Aksi blokir jalan yang dilakukan oleh mahasiswa itu menuai protes dari warga setempat terutama pengemudi ojek online (ojol). Mereka geram lantaran demo, pekerjaan mereka menjadi terhambat.
©2023 Merdeka.com/instagram.com/tkpmedan
Beberapa pengemudi ojol itu memaksa para mahasiswa untuk membuka jalan agar warga bisa lewat dengan lancar. Pasalnya, jalan yang diblokir adalah jalan utama yang sehari-hari dipakai warga untuk mobilisasi.
“Ini jalan umum,” ucap salah satu pengemudi ojol sambil berteriak kepada sekelompok mahasiswa.
©2023 Merdeka.com/instagram.com/tkpmedan
Video Ojol Protes Demo Mahasiswa
Video ojol yang marah ke para demonstran mahasiswa itu pun viral di media sosial dan memancing rasa penasaran dari warganet.
Berikut ini adalah videonya:
View this post on Instagram (mdk/mff)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dari hasil sweeping beberapa pengemudi melintas di Medan Merdeka Barat langsung diarahkan untuk ikut bergabung.
Baca SelengkapnyaPara pengemudi ojol memprotes ketidakadilan bisnis antara aplikator dengan mitra pengemudi.
Baca SelengkapnyaDemo yang dilakukan mahasiswa Universitas Pancasila , Selasa (27/2) sempat diwarnai aksi blokade Jalan Raya Srengseng Sawah yang memicu kemacetan.
Baca SelengkapnyaPeristiwa itu bermula saat orator dari atas mobil komando mendesak agar barrier dibuka sehingga massa bisa menyampaikan aspirasi di depan Istana Merdeka.
Baca SelengkapnyaAda momen mengejutkan saat bule naik mobil komando lalu berteriak "Ojol sukses"
Baca SelengkapnyaGrab Indonesia tidak pernah memotong pendapatan Mitra Pengemudi untuk dialokasikan sebagai diskon bagi konsumen
Baca SelengkapnyaAksi unjuk rasa ini menuntut persoalan mengenai tarif di mana potongan yang dibebankan kepada mitra driver mencapai 20 persen hingga 30 persen.
Baca SelengkapnyaSalah satunya terkait sistem skorsing atau suspend. Seperti yang diungkapkan Melva Maria (54) seorang perempuan pengemudi ojek online.
Baca SelengkapnyaOjek online (ojol) dan kurir se-Jabodetabek, hari ini Kamis (29/8) akan melakukan demo
Baca SelengkapnyaAspirasi disampaikan saat demontrasi di Patung Kuda, Arjuna Wiwaha Jakarta Pusat pada Kamis (29/8).
Baca SelengkapnyaDemontrasi berpotensi menghambat pengguna layanan aplikasi karena pengemudi ojol menolak bekerja.
Baca SelengkapnyaDalam tuntutannya ojol meminta pihak pemerintah untuk membuat undang-undang perihal hubungan kerja antara pihak ojol dengan perusahaan aplikasi.
Baca Selengkapnya